Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS DAERAH

PT Pusri Dukung Program-program Ketahanan Pangan di Sumsel, Pj Agus Fatoni Beri Apresiasi

Kompas.com - 28/03/2024, 11:00 WIB
Nethania Simanjuntak,
A P Sari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - PT Pupuk Sriwijaya (PT Pusri) mendukung sejumlah program pembangunan yang dijalankan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Selatan (Sumsel).

"Selama bulan puasa ini, PT Pusri terus beroperasi dengan baik dan mendukung pemerintah dengan memberikan pupuk yang baik guna mewujudkan ketahanan pangan di Sumsel,” ujar Filius dalam keterangan persnya, Kamis (28/3/2024).

Hal ini diungkapkan Direktur Operasi dan Produksi PT Pupuk Sriwijaya Filius Yuliandi saat melakukan kegiatan Pengajian Ramadhan 1445 Hijriah (H) di Masjid Al-Aqobah PT Pusri, Palembang, Sumsel, Selasa (26/3/2024).

Filius juga mengaku mendapatkan kehormatan yang luar biasa atas kehadiran Penjabat (Pj) Gubernur Sumsel Agus Fatoni dalam acara tersebut. Oleh karenanya, dia mengucapkan terima kasih kepada Pemprov Sumsel yang sudah hadir.

Baca juga: Pj Agus Fatoni Serahkan LKPD TA 2023, Kepala BPK RI Perwakilan Sumsel Beri Apresiasi

"Atas nama direksi dan manajemen, kami ucapkan selamat datang dan terima kasih sudah datang ke masjid ini untuk melaksanakan shalat isya dan tarawih," ujar Filius.

Pada kesempatan yang sama, Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni mengapresiasi PT Pusri atas dukungan yang diberikan kepada Pemprov Sumsel.

"Kami mengucapkan terima kasih atas kerja sama yang sangat baik dari PT Pusri yang telah mendukung pelaksanaan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat," ujar Fatoni.

Seperti diketahui, saat ini Pemprov Sumsel bersama sejumlah kabupaten dan kota tengah menggalakan Gerakan Serentak, yakni Gerakan Pembangunan Sanitasi Serentak se-Sumatera Selatan (GPSSS), Gerakan Penanganan Stunting se-Sumatera Selatan (GPStSS), dan Gerakan Bedah Rumah Serentak (GBRSS).

Baca juga: Bersama Mendagri Tito, Pj Agus Fatoni Hadiri Rakor Pelaksanaan Pilkada Serentak 2024

Kemudian, Gerakan Pasar Serentak se-Sumatera Selatan (GPMSS), Gerakan Sumatera Selatan Mandiri Pangan (GSMP), Gerakan Penanganan Inflasi Serentak se-Sumatera Selatan (GPISS), dan Gerakan Sumsel Mandiri Energi Serentak se-Sumatera Selatan.

"Mudah-mudahan, Gerakan Serentak ini membuat Sumsel lebih baik lagi dan masyarakatnya lebih sejahtera," ujarnya.

Lebih lanjut, Fatoni mengaku bersyukur bahwa acara silaturahmi dengan PT Pusri bisa menjadi ajang untuk memperkuat silaturahmi satu sama lain.

"Salah satu hikmah Ramadhan adalah kita bisa silaturahmi. Kita juga bersyukur amal ibadah kita dilipatgandakan. Ini kesempatan umat Islam untuk melipatgandakan amal ibadah," ucap Fatoni.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

352 Jemaah Haji Kloter Pertama di Jateng Berangkat dengan Fasilitas “Fast Track”, Apa Itu?

352 Jemaah Haji Kloter Pertama di Jateng Berangkat dengan Fasilitas “Fast Track”, Apa Itu?

Regional
360 Calon Jemaah Haji Kloter Pertama Embarkasi Solo Diterbangkan ke Tanah Suci

360 Calon Jemaah Haji Kloter Pertama Embarkasi Solo Diterbangkan ke Tanah Suci

Regional
Update Banjir di Tanah Datar Sumbar, 11 Orang Meninggal, 5 Kecamatan Terendam

Update Banjir di Tanah Datar Sumbar, 11 Orang Meninggal, 5 Kecamatan Terendam

Regional
Nyetir Sambil Pangku Anak, Isuzu Traga Tabrak Hillux di Wonogiri, 2 Orang Tewas

Nyetir Sambil Pangku Anak, Isuzu Traga Tabrak Hillux di Wonogiri, 2 Orang Tewas

Regional
Gibran Kunker ke UEA dan Qatar, Teguh Prakosa Jadi Plh Wali Kota Solo

Gibran Kunker ke UEA dan Qatar, Teguh Prakosa Jadi Plh Wali Kota Solo

Regional
Istri Hamil, Pria di Banyumas Malah Setubuhi Anak Tiri Berulang Kali

Istri Hamil, Pria di Banyumas Malah Setubuhi Anak Tiri Berulang Kali

Regional
Bocah 10 Tahun di Wonosobo Tewas Terseret Arus Bogowonto Usai Bermain Futsal

Bocah 10 Tahun di Wonosobo Tewas Terseret Arus Bogowonto Usai Bermain Futsal

Regional
Mobil Brimob Dicuri di Bandara Sentani, Pelaku Ditangkap Usai Ban Mobil Ditembak

Mobil Brimob Dicuri di Bandara Sentani, Pelaku Ditangkap Usai Ban Mobil Ditembak

Regional
Mengenal Urban Hiking Semarang, Komunitas Pejalan Kaki yang Hobi Menanjaki Perkampungan

Mengenal Urban Hiking Semarang, Komunitas Pejalan Kaki yang Hobi Menanjaki Perkampungan

Regional
Gibran Izin Tak Masuk Kerja 5 Hari untuk Kunker ke UEA dan Qatar

Gibran Izin Tak Masuk Kerja 5 Hari untuk Kunker ke UEA dan Qatar

Regional
Cerita Abdul Hamid Korban Banjir Nunukan, Tidur Memeluk Parang untuk Usir Buaya dan Ular Hitam

Cerita Abdul Hamid Korban Banjir Nunukan, Tidur Memeluk Parang untuk Usir Buaya dan Ular Hitam

Regional
Bupati HST Lepas 125 Atlet Popda Tingkat Provinsi Kalsel 2024

Bupati HST Lepas 125 Atlet Popda Tingkat Provinsi Kalsel 2024

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Update Banjir Bandang di Agam, 6 Meninggal, 11 Orang Belum Ditemukan

Update Banjir Bandang di Agam, 6 Meninggal, 11 Orang Belum Ditemukan

Regional
Banjir Padang Panjang, 2 Warga Hilang, Belasan Rumah Terendam

Banjir Padang Panjang, 2 Warga Hilang, Belasan Rumah Terendam

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com