Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS DAERAH

Lewat Safari Ramadhan, Bupati HST Dorong Partisipasi Masyarakat dalam Pembangunan Daerah

Kompas.com - 26/03/2024, 13:09 WIB
Ikhsan Fatkhurrohman Dahlan,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Bupati Hulu Sungai Tengah (HST) Aulia Oktafiandi melaksanakan kegiatan Safari Ramadhan di Masjid Darul Muttaqin, Desa Pauh, Kecamatan Limpasu, Senin (25/3/2024).

Pada agenda tersebut, Aulia turut menyerahkan Bantuan Rumah Swadaya (BRS) kepada warga penerima manfaat serta bantuan bahan makanan untuk anak-anak Pondok Pesantren Subulussalam dengan nilai total bantuan sebesar Rp 184.690.000.

Saat memberikan sambutannya, Aulia menjelaskan pentingnya program Safari Ramadhan sebagai sarana untuk mendorong partisipasi masyarakat dalam pembangunan daerah.

"Dengan kontribusi dari berbagai pihak dalam kegiatan ini, kami berharap dapat menggali lebih banyak ide dan masukan yang mungkin sebelumnya tidak kita ketahui, sehingga kita dapat lebih memahami apa yang dibutuhkan oleh masyarakat," ujar Aulia melalui siaran persnya, Selasa (26/3/2024).

Baca juga: Bina Mental dan Spiritual Pejabat, Pemkab HST Kembali Gelar Tadarus Al-Quran

Dirinya juga menekankan pentingnya meningkatkan kualitas ibadah serta meningkatkan semangat berbagi dan tolong menolong antarsesama selama Ramadhan.

"Saya mengajak seluruh warga Kabupaten HST untuk saling peduli terhadap saudara dan tetangga. Mari kita jadikan Ramadhan ini sebagai momentum untuk lebih memperhatikan dan saling menyayangi,” ucapnya.

Aulia berharap, bantuan yang diberikan dapat bermanfaat bagi masjid maupun masyarakat sekitar yang menerimanya.

“Mudah-mudahan, silaturahmi yang kita lakukan ini, amalan-amalan yang kita lakukan di bulan Ramadhan, puasa, shalat berjamaah, Insya Allah mendapat ganjaran dihadapan Allah SWT,” tutur Aulia.

Baca juga: Pertahankan Kebersihan dan Jaga Lingkungan Hidup, Pemkab HST Raih Penghargaan Adipura

Sebagai informasi, kegiatan Safari Ramadhan ini merupakan agenda yang dilaksanakan di masjid-masjid yang berada di sebelas kecamatan se-Kabupaten HST. Kegiatan Safari Ramadhan telah dilaksanakan di enam kecamatan termasuk agenda di Masjid Darul Muttaqin, Kecamatan Limpasu.

Dalam agenda Safari Ramadhan sebelumnya, Aulia juga menyerahkan beberapa bantuan di Masjid Al Hidayah, Desa Pajukungan, Kecamatan Barabai.

Bantuan tersebut, di antaranya bahan makanan untuk Pondok Pesantren Nurul Muhibbin dengan nilai sebesar Rp 803.000.000, Pondok Pesantren Muhammadiyah sebesar Rp 80.300.000, Pondok Pesantren Minhajul Abidin sebesar Rp 160.600.000, Pondok Pesantren Al Ittihad sebesar Rp 224 840.000, dan Pondok Pesantren Dhiyaul Ulum Wadda’wah sebesar Rp 104.390.000.

Baca juga: Terima Baznas Award 2024, Bupati HST Aulia: Ini Bukti Komitmen Kami Dukung Pengelolaan Zakat

Kegiatan tersebut dilakukan sebagai upaya mempererat hubungan antara pemerintah daerah (pemda) dengan masyarakat sekaligus memperkuat ikatan silaturahmi saat Ramadhan.

Dalam agenda tersebut, Aulia turut didampingi oleh Sekretaris Daerah (Sekda) HST Muhammad Yani beserta jajarannya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Banjir dan Longsor Landa Pinrang, Satu Warga Tewas, Sejumlah Rumah Warga Ambruk

Banjir dan Longsor Landa Pinrang, Satu Warga Tewas, Sejumlah Rumah Warga Ambruk

Regional
Kasus Dokter Lecehkan Istri Pasien, Pelaku Serahkan Uang Damai Rp 350 Juta ke Korban

Kasus Dokter Lecehkan Istri Pasien, Pelaku Serahkan Uang Damai Rp 350 Juta ke Korban

Regional
UNESCO Tetapkan Arsip Indarung I Semen Padang Jadi Memory of the World Committee for Asia and the Pacific

UNESCO Tetapkan Arsip Indarung I Semen Padang Jadi Memory of the World Committee for Asia and the Pacific

Regional
Golkar Buka Peluang Majunya Raffi Ahmad di Pilkada Jateng

Golkar Buka Peluang Majunya Raffi Ahmad di Pilkada Jateng

Regional
Mantan Gubernur Babel Maju Periode Kedua Usai 'Video Call' dengan Gerindra

Mantan Gubernur Babel Maju Periode Kedua Usai "Video Call" dengan Gerindra

Regional
Kisah Istri Berusia 19 Tahun di Karimun yang Tewas Dibunuh Suami dengan Batang Sikat Gigi

Kisah Istri Berusia 19 Tahun di Karimun yang Tewas Dibunuh Suami dengan Batang Sikat Gigi

Regional
Terluka akibat Terperangkap di Pohon, Seekor Monyet di Salatiga Diserahkan ke BKSDA Jateng

Terluka akibat Terperangkap di Pohon, Seekor Monyet di Salatiga Diserahkan ke BKSDA Jateng

Regional
Maju Pilkada Blora, Politikus NasDem Mendaftar ke Gerindra

Maju Pilkada Blora, Politikus NasDem Mendaftar ke Gerindra

Regional
Kebakaran Pemukiman Nelayan di Pesisir Pulau Sebatik, 29 Jiwa Kehilangan Tempat Tinggal

Kebakaran Pemukiman Nelayan di Pesisir Pulau Sebatik, 29 Jiwa Kehilangan Tempat Tinggal

Regional
Kecanduan Judi Online, Pasutri di Kubu Raya Nekat Mencuri di Minimarket

Kecanduan Judi Online, Pasutri di Kubu Raya Nekat Mencuri di Minimarket

Regional
DMI dan LPQ Kota Semarang Usulkan Mbak Ita Maju Pilkada 2024

DMI dan LPQ Kota Semarang Usulkan Mbak Ita Maju Pilkada 2024

Regional
Kampung Jawi di Semarang: Daya Tarik, Jam Buka, dan Rute

Kampung Jawi di Semarang: Daya Tarik, Jam Buka, dan Rute

Regional
Gantikan Ganefri, Krismadinata Terpilih Jadi Rektor UNP 2024-2029

Gantikan Ganefri, Krismadinata Terpilih Jadi Rektor UNP 2024-2029

Regional
Anak Ketua DPC Gerindra Ambil Formulir Pilkada Blora di PDI-P

Anak Ketua DPC Gerindra Ambil Formulir Pilkada Blora di PDI-P

Regional
Video Viral Bocah Menangis di Samping Peti Mati Sang Ibu yang Dibunuh Ayahnya di Minahasa Selatan

Video Viral Bocah Menangis di Samping Peti Mati Sang Ibu yang Dibunuh Ayahnya di Minahasa Selatan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com