Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketua KPPS di Grobogan Keguguran Usai Bertugas

Kompas.com - 26/02/2024, 22:46 WIB
Puthut Dwi Putranto Nugroho,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

GROBOGAN, KOMPAS.com - NA, Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 26, Desa Boloh, Kecamatan Toroh, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah (Jateng) keguguran usai bertugas di Pemilu 2024.

NA yang mengandung dua bulan dilaporkan mengalami pendarahan sehari setelah pencoblosan pada Kamis (15/2/2024) malam hingga harus dilarikan ke RS.

Baca juga: Angggota PPS di Kebumen Keguguran akibat Kelelahan

Sekretaris Desa Boloh, Sugiyanto, menyampaikan, sebelumnya NA lolos seleksi KPPS lantaran panitia tidak mengetahui yang bersangkutan telah berbadan dua. NA sendiri, kata Sugiyanto, diketahui pernah bertugas sebagai anggota KPPS pada Pemilu periode lalu.

"Waktu pendaftaran diperiksa puskesmas untuk screening, belum tahu kalau hamil," kata Sugiyanto, Senin (26/2/2024).

Menurut Sugiyanto, sejatinya panitia sudah berupaya ketat saat rekruitmen. Pasalnya, pada 2014 tercatat ada anggota KPPS yang menderita stroke pasca bertugas hingga akhirnya meninggal dunia.

"Kami prihatin dan berbelasungkawa, kalau tahu hamil jelas tidak diperbolehkan. Dulu, 2014 ada yang stroke setelah Pemilu dan akhirnya meninggal. Tapi itu komorbid," ungkap Sugiyanto.

Dijelaskan Sugiyanto, TPS 26 termasuk satu di antara TPS yang disibukkan hingga dini hari.

"Kirim berkas ke desa hampir terakhir, jam 04.00 pagi," pungkas Sugiyanto.

Sementara itu Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan bersama Ketua KPU Grobogan Agung Sutopo membesuk NA di kediamannya di Desa Boloh, Senin (26/2/2024).

Mereka juga menyambangi rumah Sardi, anggota KPPS di TPS 3 Desa Ledokdawan, Kecamatan Geyer, Grobogan yang terjatuh dari motor saat mengambil kotak suara dari balai desa setempat.

"Bentuk dukungan moral agar segera pulih dan dapat kembali beraktivitas," kata Ketua KPU Grobogan Agung Sutopo.

Baca juga: Diduga Kelelahan, 2 Anggota KPPS di Pati Mengalami Keguguran Kandungan

Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan mengapresiasi kinerja para penyelenggara Pemilu termasuk petugas KPPS.

Mereka, kata Dedy, merupakan pejuang demokrasi yang sukses melaksanakan tugas dengan baik. Tentunya pelaksanaan pemungutan, penghitungan dan rekapitulasi suara bisa optimal atas peran mereka.

"Selain menjenguk, dari Dokkes Polres Grobogan juga melakukan pemeriksaan kesehatan pada anggota KPPS yang masih sakit tersebut," kata Dedy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

9 Rumah Terbakar di Bantaran Rel Solo, BI Ganti Sebagian Uang yang Hangus

9 Rumah Terbakar di Bantaran Rel Solo, BI Ganti Sebagian Uang yang Hangus

Regional
Lansia Bersepeda Luka Berat Ditabrak Ibu Hamil Bawa Motor

Lansia Bersepeda Luka Berat Ditabrak Ibu Hamil Bawa Motor

Regional
Mayat Pria Tanpa Identitas Ditemukan di Selokan Sukoharjo, Tak Ada Tanda Penganiayaan

Mayat Pria Tanpa Identitas Ditemukan di Selokan Sukoharjo, Tak Ada Tanda Penganiayaan

Regional
Korban Banjir Lahar di Sumbar Butuh Genset hingga Pompa Air

Korban Banjir Lahar di Sumbar Butuh Genset hingga Pompa Air

Regional
Gunung Lewotobi Laki-laki Kembali Meletus, Kolom Abu Tebal Mengarah ke Timur Laut

Gunung Lewotobi Laki-laki Kembali Meletus, Kolom Abu Tebal Mengarah ke Timur Laut

Regional
Lagi, Calon Haji Embarkasi Solo Meninggal, Total 2 Orang

Lagi, Calon Haji Embarkasi Solo Meninggal, Total 2 Orang

Regional
Seorang Guru di Sikka Tewas Tertabrak Pikap, Korban Terseret 9 Meter

Seorang Guru di Sikka Tewas Tertabrak Pikap, Korban Terseret 9 Meter

Regional
Berprestasi di Bidang Matematika, Siswi SD Asal Banyuwangi Ini Bertemu Elon Musk di Bali

Berprestasi di Bidang Matematika, Siswi SD Asal Banyuwangi Ini Bertemu Elon Musk di Bali

Regional
Warisan Budaya Sriwijaya Berjaya: Dekranasda Sumsel Juara Umum Dekranas 2024

Warisan Budaya Sriwijaya Berjaya: Dekranasda Sumsel Juara Umum Dekranas 2024

Regional
Pj Gubernur Al Muktabar Terima Aspirasi Sejumlah Tokoh Banten

Pj Gubernur Al Muktabar Terima Aspirasi Sejumlah Tokoh Banten

Regional
Ribuan Mahasiswa dan Warga Doa Bersama untuk Korban Banjir Lahar di Sumbar

Ribuan Mahasiswa dan Warga Doa Bersama untuk Korban Banjir Lahar di Sumbar

Regional
Hari Kebangkitan Nasional, Ketum PP Muhammadiyah Berharap Pemimpin Baru Wujudkan Kedaulatan Indonesia

Hari Kebangkitan Nasional, Ketum PP Muhammadiyah Berharap Pemimpin Baru Wujudkan Kedaulatan Indonesia

Regional
Cerita Satu Keluarga Selamat dari Banjir Lahar Dingin Usai Panjat Loteng

Cerita Satu Keluarga Selamat dari Banjir Lahar Dingin Usai Panjat Loteng

Regional
Menganyam Rotan, Menganyam Hidup...

Menganyam Rotan, Menganyam Hidup...

Regional
Pasangan Petahana Sutarmidji-Norsan Maju Pilkada Kalbar

Pasangan Petahana Sutarmidji-Norsan Maju Pilkada Kalbar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com