Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Semarang Waspada Tanah Longsor, 13 Kejadian di Awal 2024

Kompas.com - 12/01/2024, 15:17 WIB
Muchamad Dafi Yusuf,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Bencana tanah longsor mulai banyak terjadi di Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng). Tercatat sudah ada 13 kejadian tanah longsor di awal 2024.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Semarang, Endro P Martanto mengaku sudah melakukan pemetaan daerah rawan longsor.

"Sudah 13 bencana tanah longsor," jelasnya kepada Kompas.com melalui sambungan telepon, Rabu (10/1/2024).

Baca juga: Puncak Musim Hujan 2024, Sulsel Waspada Banjir, Daerah Mana Saja?

Dia menjelaskan, bencana longsor terjadi di sejumlah daerah seperti Jomblang Candisari, Lempongsari Gajahmungkur, Tandang Tembalang, Peterongan Semarang Selatan dan Pudakpayung Banyumanik. 

Pihaknya meminta masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan terkait dengan bencana alam di Kota Semarang.

"Terlebih intensitas hujan akhir-akhir ini relatif lebat," ucap Endro. 

Baca juga: 5 Kabupaten/Kota di Kalsel yang Berpotensi Banjir, Mana Saja?

Baca juga: Hujan Deras, Sembilan Rumah Tertimbun Tanah Longsor di Wonogiri

Peralihan musim kemarau

Selain itu, dia juga meminta kepada masyarakat agar tak panik setiap ada bencana dan melaporkan kejadian ke perangkat kelurahan. 

"Agar laporan diteruskan ke BPBD Kota Semarang untuk ditindaklanjuti," paparnya. 

Sebelumnya, Endro juga sudah menjelaskan jika peralihan musim kemarau yang cukup panjang ke musim hujan membuat struktur tanah berubah, sehingga menimbulkan retakan.

"Tentunya kondisi struktur tanah berubah ke panas menjadi dingin," paparnya.

Baca juga: 70 Rumah di Wonosobo Rusak Diterjang Puting Peliung, BPBD Dirikan Dapur Umum

Saat ini BPBD Kota Semarang juga sudah melakukan pemetaan daerah rawan longsor seperti di Bumi Manyaran Permai, Kecamatan Gunungpati.

"Karena dalam peta itu memang daerah patahan," katanya lagi.

Selain di Gunungpati, Endro juga menemukan titik rawan longsor lain seperti dua daerah di Kecamatan Tembalang.

"Ada di Tandang dan Sendangguwo itu di Tembalang semua. Kita sedang mewaspadai," imbuh Endro.

Baca juga: Main Jembatan Gantung, Remaja di Kalsel Ditemukan Tewas Tenggelam

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

Regional
Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Regional
Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Regional
Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dihakimi Massa

Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dihakimi Massa

Regional
Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Regional
Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Regional
Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Regional
Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Regional
Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Regional
Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Regional
Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Regional
Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Regional
Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Regional
Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi 'Saling Lempar'

Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi "Saling Lempar"

Regional
9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com