Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prabowo: Demi Allah Saya Tidak Ingin Jadi Presiden karena Kekuasaan

Kompas.com - 19/12/2023, 16:04 WIB
Titis Anis Fauziyah,
Reni Susanti

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Calon Presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto bersumpah di hadapan ratusan pedagang pasar bila dirinya tidak ingin menjadi presiden karena haus kekuasaan.

Ratusan pedagang pasar itu tergabung dalam Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (APPSI) yang menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) di Semarang, Selasa (18/12/2023).

"Demi Allah, saya tidak menghendaki jadi presiden hanya untuk kekuasaan. Saya ingin berbakti. Saya ingin berbuat baik untuk rakyat Indonesia. Saya ingin memimpin kebangkitan bangsa Indonesia. Saya ingin memimpin pemerintah yang akan menghilangkan kemiskinan. Saya ingin melihat rakyat Indonesia sejahtera," tutur Prabowo yang hadir secara virtual.

Baca juga: TKD Salatiga: Bagi yang Menangkap Perusak APK Prabowo-Gibran, Dapat Hadiah Rp 10 Juta

Prabowo ingin melihat seluruh bapak-bapak di Indonesia tersenyum saat melihat anaknya pulang sekolah.

Kemudian melihat anak-anak Indonesia bersekolah dengan benar, tumbuh kuat, cerdas, sebagaimana cita-cita pendiri bangsa yang luhur.

Baca juga: Mensesneg soal Ajudan Prabowo Hadiri Debat: Ajudan Itu Melekat

Dalam kesempatan itu, para pedagang pasar yang tersebar di seluruh Indonesia itu mendeklarasikan diri mendukung pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka pada pemilu 2024.

"Untuk itu saya terima dukungan anda semua. Untuk kita bekerja keras. Kekayaan kita harus dinikmati rakyat Indonesia, tidak hanya segelintir orang saja. Kekayaan kita tidak boleh lagi dibawa ke luar negeri. Ini tidak mudah," tegas Ketua Umum Partai Gerindra tersebut.

Ketua Umum APPSI, Sudaryono menjelaskan, Prabowo pernah memimpin APPSI dan kini  menjadi Ketua Dewan Pembina APPSI. Karena itulah Prabowo paham keluhan dan aspirasi pedagang. 

"Bagi pedagang pasar, perjuangan beliau (Prabowo Subianto) untuk mensejahterakan pedagang pasar sudah tidak diragukan lagi," jelas Sudaryono.

Sudaryono menegaskan, pimpinan-pimpinan pedagang pasar yang tergabung dalam APPSI ini secara otomatis akan menjadi ketua-ketua relawan pemenangan Prabowo-Gibran di tiap-tiap daerah di seluruh Indonesia.

Mereka akan memimpin kampanye di setiap pasar di seluruh Indonesia. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerobong Asap Terbakar, Pabrik Tahu di Kabupaten Semarang Ludes Dilalap Api

Cerobong Asap Terbakar, Pabrik Tahu di Kabupaten Semarang Ludes Dilalap Api

Regional
Pendaftaran PPS 301 Desa di Magelang Diperpanjang, Apa Penyebabnya?

Pendaftaran PPS 301 Desa di Magelang Diperpanjang, Apa Penyebabnya?

Regional
Kaesang Pangarep Tergetkan PSI Menang di Pilkada Solo

Kaesang Pangarep Tergetkan PSI Menang di Pilkada Solo

Regional
4 Hari Kandas, 2 Kapal Kargo di Pelabuhan Pangkalbalam Diselamatkan

4 Hari Kandas, 2 Kapal Kargo di Pelabuhan Pangkalbalam Diselamatkan

Regional
Gunung Ibu Meletus 2 Kali Kamis Petang, Status Siaga

Gunung Ibu Meletus 2 Kali Kamis Petang, Status Siaga

Regional
Makan Tanpa Bayar di Warung, 2 Preman Ngaku yang Punya Lampung

Makan Tanpa Bayar di Warung, 2 Preman Ngaku yang Punya Lampung

Regional
Jasad Pria Tanpa Identitas Ditemukan Mengambang di Muara Sungai Asemdoyong Pemalang

Jasad Pria Tanpa Identitas Ditemukan Mengambang di Muara Sungai Asemdoyong Pemalang

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Regional
Pilkada 2024, KPU Kabupaten Semarang Waspadai Dukungan Fiktif Calon Perseorangan

Pilkada 2024, KPU Kabupaten Semarang Waspadai Dukungan Fiktif Calon Perseorangan

Regional
Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik Pompa Air

Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik Pompa Air

Regional
BRIN Ungkap soal Rencana Penelitian Menhir di Sumbar

BRIN Ungkap soal Rencana Penelitian Menhir di Sumbar

Regional
Pemkab Ogan Komering Ulu Tetapkan Status Siaga Bencana Banjir

Pemkab Ogan Komering Ulu Tetapkan Status Siaga Bencana Banjir

Regional
Kronologi Ibu Racuni Anak Tiri di Riau, Beri Minum Kopi Kemasan Beracun hingga Kejang-kejang

Kronologi Ibu Racuni Anak Tiri di Riau, Beri Minum Kopi Kemasan Beracun hingga Kejang-kejang

Regional
Mantan Gubernur hingga Kiai Daftar Ikut Pilkada Babel Lewat PDI-P

Mantan Gubernur hingga Kiai Daftar Ikut Pilkada Babel Lewat PDI-P

Regional
Alasan Milenial hingga Pelaku UMKM Dukung Mbak Ita Kembali Pimpin Semarang

Alasan Milenial hingga Pelaku UMKM Dukung Mbak Ita Kembali Pimpin Semarang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com