Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bus di Semarang Terbakar, Sopir dan Penumpang Berhamburan Keluar Menyelamatkan Diri

Kompas.com - 06/11/2023, 20:42 WIB
Muchamad Dafi Yusuf,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Bus arah Salatiga terbakar saat melintas di depan Rumah Sakit Hermina, Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng), Senin (6/11/2023).

Lima penumpang dan sopir yang berada di dalam Bus Sawunggaling tersebut berhamburan keluar untuk menyelamatkan diri.

Peristiwa tersebut viral setelah di-posting akun Instagram @kejadiansmg beberapa waktu yang lalu.

Baca juga: Mobil Elf Hangus Terbakar di Tol Solo-Ngawi, Tak Ada Korban Jiwa

"Mobil terbakar lur," tulis akun tersebut dalam caption-nya.

Menanggapi hal itu, Kanitlantas Polsek Banyumanik, AKP Imam Wahjudi, membenarkan kejadian tersebut. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran bus di depan Rumah Sakit Hermina itu.

"Selamat semua lima orang penumpang dan sopirnya," jelasnya saat dikonfirmasi via telepon, Senin (6/11/2023).

Dia menjelaskan, semua penumpang langsung turun sebelum api menjalar ke bagian dalam bus.

"Saat itu satpam yang ada di depan Rumah Sakit Hermina langsung membantu memadamkan dengan alat pendingin," paparnya.

Setelah dilakukan pemeriksaan, penyebab bus tersebut terbakar karena mengalami korsleting karena kurang perawatan.

"Hampir satu bulan tidak dioperasikan," imbuh dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com