Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pria di TTU Sekongkol dengan Tetangga Bunuh Istrinya, Jenazah Dimasukkan ke Sumur

Kompas.com - 18/09/2023, 13:33 WIB
Sigiranus Marutho Bere,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

KUPANG, KOMPAS.com - Seorang suami di Desa Sone, Kecamatan Insana Tengah, Timor Tengah Utara (TTU), Nusa Tenggara Timur (NTT), bernama Hubertus Kusi ditangkap.

Dia diduga membunuh istrinya sendiri Maria Imakulata Nabu dengan bantuan tetangganya, Laurensius Leu. Kini, keduanya telah ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan.

Baca juga: Pelaku Pembunuhan Penjual Seblak yang Membusuk di Kos Ditangkap, Motifnya Dendam

"Pelaku Hubertus Kusi ini merupakan suami dari korban Maria Imakulata Nabu," kata Kepala Kepolisian Resor TTU Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Moh Mukhson, dalam rilis resmi yang diterima Kompas.com, Senin (18/9/2023).

Kronologi

Kasus pembunuhan itu, lanjut Mukhson, terjadi pada akhir Juli 2023 lalu dan baru diungkap pada 15 September 2023.

Kedua pelaku, kata Mukhson, ditangkap di Tanah Merah, Kabupaten Kupang.

Pada 14 Juli 2023, kedua tersangka membicarakan soal pemilihan Kepala Desa Sone di kebun milik Hubertus Kusi.

Baca juga: Kronologi Pembunuhan Perempuan Tunawicara oleh Tetangga di Cilacap, Korban Dibekap dan Diperkosa

Dalam pembicaraan itu disebutkan, korban tidak sejalan dengan Hubertus Kusi sebagai suaminya

Termasuk juga pada pemilihan BPD Desa Sone, korban disebut tidak memilih tersangka Laurensius Leu sebagai calon Ketua BPD.

Kemudian, pada Kamis, 20 Juli 2023, bertempat di rumah milik seorang warga bernama Magdalena Taek, kedua tersangka bertemu untuk merencanakan pembunuhan terhadap korban.

Baca juga: Istri Dibunuh Suami di Lebak Banten, Korban Sempat Menangis Lalu Tewas di Pangkuan Sang Ibu

Dibuang ke sumur

Pada Minggu, tanggal 23 Juli 2023 pukul 13.00 Wita kedua tersangka bertemu lagi untuk merencanakan pembunuhan.

Kemudian pada Senin, 24 Juli 2023 pukul 04.00 Wita, korban bangun untuk menimba air di sumur.

Saat itu, tersangka Hubertus menelepon tersangka Laurensius, menginformasikan korban sedang menuju ke sumur.

Laurensius pun datang dan bersembunyi di samping WC. Laurensius melihat korban dan tersangka Hubertus menuju sumur.

Baca juga: Demi Iming-iming Kejayaan, Dede Relakan Istri Dibunuh Wowon dkk

"Ketika korban hendak mengambil air di sumur, tersangka Hubertus mengambil sebatang kayu lamtoro dan memukul kepala korban sebanyak dua kali dilanjutkan oleh tersangka Laurensius juga mengambil batang lamtoro yang lalu memukul dua kali hingga korban tersungkur,"ungkap Mukhson.

Mengetahui korban sudah meninggal, kedua tersangka mengangkat mayat korban dan membuangnya ke dalam sumur.

Warga setempat lalu menemukan mayat korban dalam sumur dan menginformasikan kepada tersangka Hubertus.

Baca juga: Pencemaran Sumur di Kediri, Tim Independen Mulai Periksa Tangki Pertamina di SPBU

Saat itu, Hubertus berpura-pura melaporkan ke polisi, kalau istrinya terjatuh ke dalam sumur.

Polisi selanjutnya mengungkap, korban bukan terjatuh ke sumur, tapi dibunuh oleh suami dan tetangganya.

"Sampai saat ini, penyidik sementara melakukan pengembangan terkait kasus tersebut dan tidak menutup kemungkinan akan ada tersangka baru," ujar dia. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

DMI dan LPQ Kota Semarang Usulkan Mbak Ita Maju Pilkada 2024

DMI dan LPQ Kota Semarang Usulkan Mbak Ita Maju Pilkada 2024

Regional
Kampung Jawi di Semarang: Daya Tarik, Jam Buka, dan Rute

Kampung Jawi di Semarang: Daya Tarik, Jam Buka, dan Rute

Regional
Gantikan Ganefri, Krismadinata Terpilih Jadi Rektor UNP 2024-2029

Gantikan Ganefri, Krismadinata Terpilih Jadi Rektor UNP 2024-2029

Regional
Anak Ketua DPC Gerindra Ambil Formulir Pilkada Blora di PDI-P

Anak Ketua DPC Gerindra Ambil Formulir Pilkada Blora di PDI-P

Regional
Video Viral Bocah Menangis di Samping Peti Mati Sang Ibu yang Dibunuh Ayahnya di Minahasa Selatan

Video Viral Bocah Menangis di Samping Peti Mati Sang Ibu yang Dibunuh Ayahnya di Minahasa Selatan

Regional
Viral, Bupati Pemalang Touring Pakai Pelat Palsu, Mansur: Keteledoran Tim

Viral, Bupati Pemalang Touring Pakai Pelat Palsu, Mansur: Keteledoran Tim

Regional
Polisi Tangkap Pria yang Cabuli Anak di Bawah Umur di Toilet Sekolah

Polisi Tangkap Pria yang Cabuli Anak di Bawah Umur di Toilet Sekolah

Regional
Gaji Guru PPPK di Semarang Masih Belum Cair, Wali Kota: Sabtu Cair

Gaji Guru PPPK di Semarang Masih Belum Cair, Wali Kota: Sabtu Cair

Regional
Kick Off ILP, Pj Walkot Nurdin: Upaya Wujudkan Pelayanan Kesehatan Paripurna

Kick Off ILP, Pj Walkot Nurdin: Upaya Wujudkan Pelayanan Kesehatan Paripurna

Kilas Daerah
Status Gunung Ibu Naik Jadi Siaga, Terdengar Dentuman dan Erupsi

Status Gunung Ibu Naik Jadi Siaga, Terdengar Dentuman dan Erupsi

Regional
Suami Tewas Diduga Dianiaya Polisi di Aceh Utara, Istri Korban Minta Hukum Pembunuhnya

Suami Tewas Diduga Dianiaya Polisi di Aceh Utara, Istri Korban Minta Hukum Pembunuhnya

Regional
Perbaikan Jalan Pantura Demak Menyisakan 2 Titik, Contraflow Diberlakukan Jika Macet

Perbaikan Jalan Pantura Demak Menyisakan 2 Titik, Contraflow Diberlakukan Jika Macet

Regional
Dapat Penghargaan dari Serikat Pekerja/Buruh Sumut, Ini Upaya Pj Gubernur Sumut Sejahterakan Buruh

Dapat Penghargaan dari Serikat Pekerja/Buruh Sumut, Ini Upaya Pj Gubernur Sumut Sejahterakan Buruh

Regional
Cerita Luqman Nabung Sejak 2012 dari Hasil Jualan Bakso Bakar, Akhirnya Berangkat Haji Tahun Ini

Cerita Luqman Nabung Sejak 2012 dari Hasil Jualan Bakso Bakar, Akhirnya Berangkat Haji Tahun Ini

Regional
Diduga Malpraktik hingga Pasien Tewas, Lurah di Prabumulih Dinonaktifkan

Diduga Malpraktik hingga Pasien Tewas, Lurah di Prabumulih Dinonaktifkan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com