Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Buka Jambore Partai Nasdem Jateng, Anies Singgung Bupati Banyumas yang Tanya Pilihan Capres ke Mahasiswa

Kompas.com - 21/08/2023, 22:54 WIB
Fadlan Mukhtar Zain,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

BANYUMAS, KOMPAS.com - Bakal calon presiden (Bacapres) Anies Baswedan membuka Jambore DPW Partai Nasdem Jawa Tengah (Jateng) di Bumi Perkemahan Baturraden, Kabupaten Banyumas, Senin (21/8/2023) malam.

Dalam pidatonya, Anies sempat menyingung Bupati Banyumas Achmad Husein yang videonya sempat viral saat tanya jawab mengenai calon presiden dengan mahasiswa, belum lama ini.

Baca juga: Viral Video Jawaban 3 Mahasiswa Unsoed Kompak Pilih Anies, Bupati Banyumas Mengaku Tak Kapok Kampanyekan Ganjar

Seperti diketahui, dalam tanya jawab itu, tiga mahasiswa baru Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto asal Depok, Jawa Barat, kompak memilih Anies Baswedan.

Menurut Anies, jawaban ketiga mahasiswa itu merupakan sebuah kejujuran.

"Kurang lebih tiga minggu lalu mungkin Bupati Banyumas ketemu dengan ekosistem yang terus terang," kata Anies sambil tertawa.

Anies sempat menirukan ucapan Bupati Banyumas agar mahasiswa menjawab dengan jujur.

"Udah gitu diminta jawaban yang hakiki pula. Waduh itu, dikasih yang hakiki. Jangan menyesal dengan permintaan," ujar Anies disambut tawa peserta jambore.

Anies menambahkan, kalau ada kesempatan sebenarnya ingin bertemu dengan Bupati Banyumas.

"Kalau siang saya mampir beliau, sayang malam. Kalau malam mengganggu," ucap Anies.

Sebelumnya diberitakan, Bupati Banyumas Achmad Husein angkat bicara terkait potongan video tanya jawab dengan mahasiswa baru Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) yang viral di media sosial.

Husein mengatakan, diundang untuk memberikan sambutan dalam acara Soedirman Student Summit di Auditorium Graha Widyatama, Unsoed Purwokerto, Selasa (8/8/2023).

Namun, panitia hanya memberi waktu untuk memberi sambutan selama lima menit. Sehingga ia memilih untuk berdiskusi dengan mahasiswa baru.

Baca juga: Sebut Videonya Dipotong, Ini Tanya Jawab Lengkap Bupati Banyumas dengan 3 Mahasiswa Unsoed yang Pilih Anies

"Saya panggil lima, kalau berani maju akan dijadikan ajudan milenial (program magang menjadi ajudan bupati selama 1 minggu)," kata Husein, di kantornya, pada Rabu (9/8/2023).

Pada saat itu, kata Husein, tiga mahasiswa yang duduk pada bagian depan langsung naik ke atas panggung dan disusul dua mahasiswa lain dari titik berbeda.

"Karena waktunya terbatas saya tanya yang pertama apa mimpi Indonesia ke depan? Dia jawab panjang, saya enggak hapal, yang kedua lebih panjang lagi, maunya begini begitu," ujar Husein.

Kemudian, Husein secara spontan melemparkan pertanyaan kepada mahasiswa yang ketiga tentang siapa sosok yang bakal memimpin Indonesia untuk mewujudkan mimpi-mimpi tersebut.

"Terhadap mimpi-mimpi yang disebutkan tadi, siapa yang pantasnya memimpin? Dalam benak hati saya akan dijawab Ganjar Pranowo, ternyata dijawab Anies Baswedan, kaget saya," kata Husein, sambil tertawa.

Husein mengatakan, tiga mahasiswa asal Depok, Jawa Barat ini tetap akan dijadikan sebagai ajudan milenial. Husein menegaskan, diskusi tersebut bukan terkait dengan politik praktis.

"Bukan masalah capres, kan itu soal mimpi generasi muda Indonesia ke depan. Tapi, dua (mahasiswa) yang saya tanya (di awal) enggak dimasukkan (ke dalam video yang beredar)," jelas Husein.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kembalikan Formulir di PDI-P, 3 Pendaftar Penjaringan Pilkada Kabupaten Semarang Bertemu

Kembalikan Formulir di PDI-P, 3 Pendaftar Penjaringan Pilkada Kabupaten Semarang Bertemu

Regional
Sempat Tak Sadarkan Diri, Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur Sadar Usai Operasi Otak

Sempat Tak Sadarkan Diri, Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur Sadar Usai Operasi Otak

Regional
BMKG Prediksi Sumbar Hujan Lebat, Masyarakat Diimbau Perhatikan Peringatan Dini

BMKG Prediksi Sumbar Hujan Lebat, Masyarakat Diimbau Perhatikan Peringatan Dini

Regional
Kepiluan Korban Banjir Lahar Dingin, Sawah dan Ladang Berubah Jadi Tumpukan Batu

Kepiluan Korban Banjir Lahar Dingin, Sawah dan Ladang Berubah Jadi Tumpukan Batu

Regional
Mayat Pria yang Ditemukan di Semarang Ternyata Sempat Dikeroyok hingga Tenggelam di Sungai

Mayat Pria yang Ditemukan di Semarang Ternyata Sempat Dikeroyok hingga Tenggelam di Sungai

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Rabu 22 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Rabu 22 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Tolak Dipimpin Kades Mantan Napi TPPO, Warga di Lombok Timur Segel Kantor Desa

Tolak Dipimpin Kades Mantan Napi TPPO, Warga di Lombok Timur Segel Kantor Desa

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Rabu 22 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Rabu 22 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 22 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 22 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 22 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 22 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Dugaan Korupsi Insentif Pajak, 235 Dokumen BPKD Aceh Barat Disita

Dugaan Korupsi Insentif Pajak, 235 Dokumen BPKD Aceh Barat Disita

Regional
Ibu Kandungnya Divonis 8 Bulan Penjara, Norma Risma: Lega tapi Berat

Ibu Kandungnya Divonis 8 Bulan Penjara, Norma Risma: Lega tapi Berat

Regional
Gunung Lewotobi Laki-laki 2 Kali Meletus Pagi Ini, Disertai Gemuruh

Gunung Lewotobi Laki-laki 2 Kali Meletus Pagi Ini, Disertai Gemuruh

Regional
Komplotan Pembobol Rumah di Semarang Pura-pura Jualan Minyak Urut untuk Cari Target

Komplotan Pembobol Rumah di Semarang Pura-pura Jualan Minyak Urut untuk Cari Target

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Rabu 22 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Rabu 22 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com