Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mobil Damkar Majene yang Telat Tiba di Lokasi Kebakaran Bukan Disandera, Ini Cerita Sebenarnya

Kompas.com - 21/08/2023, 12:59 WIB
Himawan,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

MAMUJU, KOMPAS.com - Sebuah mobil pemadam kebakaran Majene disebut disandera warga saat insiden kebakaran terjadi di Kecamatan Malunda, Kabupaten Majene, Sulawesi Barat, Sabtu (19/8/2023). 

Hal ini dilakukan warga setelah petugas damkar datang terlambat ke lokasi kebakaran yang menghanguskan sebuah ruko dan gudang sarang walet milik seorang warga di Lingkungan Sasenda, Kecamatan Malunda. 

Petugas Damkar Majene tiba di lokasi setelah warga gotong-royong memadamkan api di bangunan milik warga yang terbakar.

Baca juga: 30 Kios dan Rumah Warga Ludes akibat Kebakaran Besar di Mamuju, Polisi Masih Dalami Penyebabnya

 

Setelah melakukan pendinginan di lokasi kebakaran, salah satu mobil damkar Majene dicegat warga dan tidak dibiarkan pulang. 

Dalam video yang beredar di media sosial Facebook, terlihat warga berkumpul di salah satu rumah dan berbicara dengan petugas damkar. Dalam pertemuan itu, Camat dan Kapolsek Malunda juga ikut hadir. 

Warga meminta satu unit mobil damkar untuk tinggal di wilayah Malunda agar cepat menangani kebakaran yang terjadi di wilayah itu. 

Camat Malunda Salahuddin membenarkan petugas damkar tiba di lokasi kebakaran saat api sudah padam.

Namun, dia membantah jika warga menyandera mobil damkar saat ingin pulang. 

"Jadi, saya luruskan itu bukan disandera. Waktu kebakaran kan lambat datang mobil, jadi warga meminta supaya itu mobil stand by di Malunda," kata Salahuddin, saat dikonfirmasi Kompas.com melalui telepon, Senin (21/8/2023). 

Salahuddin mengatakan, keterlambatan mobil petugas Damkar dikarenakan seluruh mobil damkar berada di Kota Majene.

Sementara untuk sampai di Kecamatan Malunda butuh waktu sekitar 2 jam mengingat jaraknya dengan lokasi kantor Damkar sekitar 88 kilometer. 

Baca juga: Kebakaran di Depan SPBU Simbuang Mamuju, 3 Warga Terkena Api, 4 Mobil Hangus Terbakar

Untuk itu, saat warga bertemu dengan petugas damkar di sekitar lokasi kebakaran, Salahuddin langsung memberitahukan Wakil Bupati Majene dan menyampaikan keinginan warga yang ingin mobil damkar difungsikan di wilayah Malunda. 

"Jadi, saya komunikasi dengan Pak Wakil (bupati) dan Pak Wakil acc, biar mi (mobil) stand by di Malunda," tutur Salahuddin. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Detik-detik Liviya Selamatkan Diri dari Derasnya Banjir Bandang Lahar Sumbar

Detik-detik Liviya Selamatkan Diri dari Derasnya Banjir Bandang Lahar Sumbar

Regional
Pantau Wilayah dengan Bersepeda, Mbak Ita Telusuri Kali Semarang hingga Kawasan Pecinan

Pantau Wilayah dengan Bersepeda, Mbak Ita Telusuri Kali Semarang hingga Kawasan Pecinan

Regional
Sumsel Dikenal Jadi Daerah Zero Conflict, Pj Gubernur Minta Dukungan TNI Amankan Pilkada 2024

Sumsel Dikenal Jadi Daerah Zero Conflict, Pj Gubernur Minta Dukungan TNI Amankan Pilkada 2024

Regional
Optimis Raih Juara, Pj Ketua TP-PKK Sumsel Kirim Peserta Andalan di  Jambore Nasional Kader PKK 2024

Optimis Raih Juara, Pj Ketua TP-PKK Sumsel Kirim Peserta Andalan di Jambore Nasional Kader PKK 2024

Regional
Kelenteng Tay Kak Sie Dibenahi, Mbak Ita: Langkah Awal Revitalisasi Kawasan Pecinan

Kelenteng Tay Kak Sie Dibenahi, Mbak Ita: Langkah Awal Revitalisasi Kawasan Pecinan

Regional
Calon Jemaah Haji Termuda di Siak Berusia 20 Tahun, Gantikan Ayah yang Meninggal

Calon Jemaah Haji Termuda di Siak Berusia 20 Tahun, Gantikan Ayah yang Meninggal

Regional
WN Australia Dilaporkan Istrinya karena Menikahi Wanita Lain di Manggarai Timur

WN Australia Dilaporkan Istrinya karena Menikahi Wanita Lain di Manggarai Timur

Regional
Atlet Taekwondo Nunukan Kembali Raih 5 Medali Emas di Pangkostrad Cup Jakarta

Atlet Taekwondo Nunukan Kembali Raih 5 Medali Emas di Pangkostrad Cup Jakarta

Regional
Kapal Kelotok Terbalik di Kalsel, 2 Selamat, 1 Masih Pencarian

Kapal Kelotok Terbalik di Kalsel, 2 Selamat, 1 Masih Pencarian

Regional
Ketua Lasmura Pulang Kampung Ramaikan Bursa Pilkada Demak, Daftar di Gerindra, PDI-P, PKB, dan Nasdem

Ketua Lasmura Pulang Kampung Ramaikan Bursa Pilkada Demak, Daftar di Gerindra, PDI-P, PKB, dan Nasdem

Regional
Kisah Ibu di Tana Toraja Melahirkan di Jalan Rusak Beralaskan Sarung, Sang Bayi Meninggal

Kisah Ibu di Tana Toraja Melahirkan di Jalan Rusak Beralaskan Sarung, Sang Bayi Meninggal

Regional
Pemerintah Siapkan 10 Strategi Pengembangan Desa di Sekitar IKN, Apa Saja?

Pemerintah Siapkan 10 Strategi Pengembangan Desa di Sekitar IKN, Apa Saja?

Regional
Mantan Birokrat Turut Ramaikan Pilkada Banyumas

Mantan Birokrat Turut Ramaikan Pilkada Banyumas

Regional
Nelayan Demak Menghilang Tiga Hari, Perahu Ditemukan di Perairan Kendal Tanpa Awak

Nelayan Demak Menghilang Tiga Hari, Perahu Ditemukan di Perairan Kendal Tanpa Awak

Regional
Diduga Akan Tawuran, 36 Remaja Digelandang ke Polresta Magelang

Diduga Akan Tawuran, 36 Remaja Digelandang ke Polresta Magelang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com