Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meriahnya Ragam Aktivitas Peringatan dan Perayaan HUT ke-78 Kemerdekaan Indonesia di PLBN Skouw

Kompas.com - 20/08/2023, 18:46 WIB
Roberthus Yewen,
Palupi Annisa Auliani

Tim Redaksi

ANEKA kegiatan memeriahkan peringatan dan perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-78 kemerdekaan Indonesia di Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Skouw, Jayapura, Papua. Hari libur nasional pada hari kemerdekaan juga dimanfaatkan pula oleh warga untuk berwisata ke area PLBN Skouw.

Ragam kegiatan yang memeriahkan peringatan dan perayaan hari kemerdekaan itu dimulai dari pemeriksaan kesehatan gratis hingga pertandingan olahraga. Pemeriksaan kesehatan dilakukan oleh Karantina Kesehatan Jayapura. 

Sama-sama di Kota Jayapura, lokasi PLBN Skouw di Kampung Mosso, Distrik Muara Tami, ini berjarak perjalanan sekitar dua jam dari pusat Kota Jayapura. 

Baca juga: PLBN Skouw, Wajah Indonesia di Negeri Ufuk Timur Papua

Selain pemeriksaan kesehatan, ada pula pertandingan olahraga, dan pasar murah sembilan bahan pangan pokok (sembako).

Pertandingan olahraga melibatkan kaum muda dan dewasa tak hanya dari Kampung Mosso tetapi juga dari dari Kampung Skouw di distrik yang sama. Adapun pasar murah dimanfaatkan warga untuk berbelanja kebutuhan sehari-hari.

"Ini merupakan wujud sinergitas dalam memeriahkan HUT RI di PLBN Skouw,” ungkap Pj Kepala PLBN Skouw, Mathilda Pusung, Kamis (17/8/2023), tentang keterlibatan banyak pihak yang membuat ragam kegiatan ini dapat terselenggara. 

Pj Kepala PLBN Skouw, Mathilda Pusung, dan Komandan Bataylon 122/TS, Mayor Inf Dikti Apriadi, saat melihat langsung pemeriksaan kesehatan gratis yang dilaksanakan oleh Karantina Kesehatan Jayapura, dalam rangka memperingati HUT ke-78 kemerdekaan Republik Indonesia di PLBN Skouw, Kampung Mosso, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura, Papua, Kamis (17/8/2023).KOMPAS.com/ROBERTHUS YEWEN Pj Kepala PLBN Skouw, Mathilda Pusung, dan Komandan Bataylon 122/TS, Mayor Inf Dikti Apriadi, saat melihat langsung pemeriksaan kesehatan gratis yang dilaksanakan oleh Karantina Kesehatan Jayapura, dalam rangka memperingati HUT ke-78 kemerdekaan Republik Indonesia di PLBN Skouw, Kampung Mosso, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura, Papua, Kamis (17/8/2023).

Deputi III Bidang Pengelolaan Infranstruktur Kawasan Perbatasan BNPP RI, Letjen TNI (Purn), Jefry Apoly Rahawarin, Pj Kepala PLBN Skouw, Mathilda, dan Komandan Bataylon 122/TS Mayor Inf Dikti Apriadi, menyempatkan diri menyaksikan kemeriahan acara seusai upacara peringatan hari kemerdekaan.

Jadi tempat wisata

Selain karena ragam kegiatan peringatan dan perayaan hari kemerdekaan, keramaian PLBN Skouw pada hari itu juga disebabkan oleh warga yang berdatangan bersama keluarga untuk berwisata. 

Baca juga: PLBN Skouw, Beranda Perbatasan Indonesia-Papua Nugini yang Tak Sekadar Megah

Beberapa warga dari Indonesia terlihat berfoto di depan Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Skouw, perbatasan Indonesia dan Papua Nugini di Distrik Muara Tami, Kota Jayapura, Papua, Selasa (15/8/2023).KOMPAS.com/ROBERTHUS YEWEN Beberapa warga dari Indonesia terlihat berfoto di depan Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Skouw, perbatasan Indonesia dan Papua Nugini di Distrik Muara Tami, Kota Jayapura, Papua, Selasa (15/8/2023).

Banyak dari mereka yang berfoto dengan latar belakang gerbang perbatasan Indonesia-Papua Nugini. Ada pula yang berfoto diri di depan patung Bung Karno dan Garuda Pancasila di halaman PLBN Skouw. 

Baca juga: Melihat Patung Bung Karno Berseru di PLBN Skouw, Banyak Warga Papua Nugini Selfie

Marthen, salah satu warga yang berwisata bersama keluarga di sana, mengatakan bahwa melihat perbatasan adalah tujuannya.

“Saya kesini tidak sendiri, tetapi ajak keluarga sekalian libur dan melihat langsung PLBN Skouw,” ungkapnya kepada Kompas.com secara terpisah.

Deputi III Bidang Pengelolaan Infranstruktur Kawasan Perbatasan BNPP RI, Letjen TNI (Purn), Jefry Apoly Rahawarin, Pj Kepala PLBN Skouw Mathilda Pusung, dan Komandan Bataylon 122/TS, Mayor Inf Dikti Apriadi, saat berfoto bersama warga Indonesia yang berada di PLBN Skouw, Kampung Mosso, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura, Papua, Kamis (17/8/2023).KOMPAS.com/ROBERTHUS YEWEN Deputi III Bidang Pengelolaan Infranstruktur Kawasan Perbatasan BNPP RI, Letjen TNI (Purn), Jefry Apoly Rahawarin, Pj Kepala PLBN Skouw Mathilda Pusung, dan Komandan Bataylon 122/TS, Mayor Inf Dikti Apriadi, saat berfoto bersama warga Indonesia yang berada di PLBN Skouw, Kampung Mosso, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura, Papua, Kamis (17/8/2023).

Marthen mengaku sudah beberapa kali mengunjungi PLBN Skouw sejak pos perbatasan ini diresmikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada 2017.

“Sudah sekitar tiga sampai empat kali berkunjung ke PLBN Skouw. Menarik, karena bangunan sudah bagus tidak seperti sebelumnya. Jadi lokasi wisata juga untuk warga Indonesia,” ungkapnya.

Baca juga: Setelah 15 Tahun Tanpa Listrik, Warga Wutung Papua Nugini: Terima Kasih, Presiden Jokowi...

Pada hari peringatan kemerdekaan, gerbang perbatasan Indonesia-Papua Nugini ditutup. Karenanya, tak ada orang Papua Nugini datang melintas melalui PLBN Skouw atau sebaliknya warga Indonesia ke Papua Nugini pada hari itu. 

Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan RI-Papua Niugini dari Yonif Para Raider 432/Kostrad berjaga di mercusuar Oinake, Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Skouw di Distrik Muara Tami, Jayapura, Papua, Senin (17/7/2017). Sebelah kiri adalah wilayah Papua Niugini, sedangkan sebelah kanan PLBN Indonesia yang baru selesai dibangun.KOMPAS/AGUS SUSANTO Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan RI-Papua Niugini dari Yonif Para Raider 432/Kostrad berjaga di mercusuar Oinake, Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Skouw di Distrik Muara Tami, Jayapura, Papua, Senin (17/7/2017). Sebelah kiri adalah wilayah Papua Niugini, sedangkan sebelah kanan PLBN Indonesia yang baru selesai dibangun.

Menurut Noris, salah satu petugas di pos perbatasan itu, penutupan gerbang dilakukan setiap hari peringatan kemerdekaan, sebagai bentuk penghormatan atas perayaan yang sedang digelar. Ini berlaku sebaliknya pula ketika Papua Nugini merayakan peringatan hari kemerdekaannya.

Jurnalis Kompas.com, Roberthus Yewen, berada di PLBN Skouw untuk meliput aneka kegiatan dan aktivitas di kawasan pos perbatasan ini pada hari-hari peringatan ulang tahun kemerdekaan Indonesia, dalam liputan khusus Merah Putih di Perbatasan, kolaborasi Kompas.com dan Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP). 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kronologi Pria di Majalengka Bakar Rumah dan Mobil Mantan Istri Lantaran Ditolak Rujuk

Kronologi Pria di Majalengka Bakar Rumah dan Mobil Mantan Istri Lantaran Ditolak Rujuk

Regional
Terima Laporan Rektor Universitas Riau ke Mahasiswanya, Polda: Kami Coba Mediasi

Terima Laporan Rektor Universitas Riau ke Mahasiswanya, Polda: Kami Coba Mediasi

Regional
Maju Pilkada 2024, Anak Mantan Bupati Brebes Ikut Penjaringan 3 Parpol Sekaligus

Maju Pilkada 2024, Anak Mantan Bupati Brebes Ikut Penjaringan 3 Parpol Sekaligus

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Regional
Banjir dan Longsor Landa Pinrang, Satu Warga Tewas, Sejumlah Rumah Warga Ambruk

Banjir dan Longsor Landa Pinrang, Satu Warga Tewas, Sejumlah Rumah Warga Ambruk

Regional
Kasus Dokter Lecehkan Istri Pasien, Pelaku Serahkan Uang Damai Rp 350 Juta ke Korban

Kasus Dokter Lecehkan Istri Pasien, Pelaku Serahkan Uang Damai Rp 350 Juta ke Korban

Regional
UNESCO Tetapkan Arsip Indarung I Semen Padang Jadi Memory of the World Committee for Asia and the Pacific

UNESCO Tetapkan Arsip Indarung I Semen Padang Jadi Memory of the World Committee for Asia and the Pacific

Regional
Golkar Buka Peluang Majunya Raffi Ahmad di Pilkada Jateng

Golkar Buka Peluang Majunya Raffi Ahmad di Pilkada Jateng

Regional
Mantan Gubernur Babel Maju Periode Kedua Usai 'Video Call' dengan Gerindra

Mantan Gubernur Babel Maju Periode Kedua Usai "Video Call" dengan Gerindra

Regional
Kisah Istri Berusia 19 Tahun di Karimun yang Tewas Dibunuh Suami dengan Batang Sikat Gigi

Kisah Istri Berusia 19 Tahun di Karimun yang Tewas Dibunuh Suami dengan Batang Sikat Gigi

Regional
Terluka akibat Terperangkap di Pohon, Seekor Monyet di Salatiga Diserahkan ke BKSDA Jateng

Terluka akibat Terperangkap di Pohon, Seekor Monyet di Salatiga Diserahkan ke BKSDA Jateng

Regional
Maju Pilkada Blora, Politikus NasDem Mendaftar ke Gerindra

Maju Pilkada Blora, Politikus NasDem Mendaftar ke Gerindra

Regional
Kebakaran Pemukiman Nelayan di Pesisir Pulau Sebatik, 29 Jiwa Kehilangan Tempat Tinggal

Kebakaran Pemukiman Nelayan di Pesisir Pulau Sebatik, 29 Jiwa Kehilangan Tempat Tinggal

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com