Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tunawisma di Tasikmalaya Ditemukan Meninggal di Gubuknya, Sempat Mengaku Digigit Ular

Kompas.com - 09/08/2023, 15:35 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Seorang pria tunawisma ditemukan meninggal dunia di dalam gubuknya di Kota Tasikmalaya, Jawa Barat pada Selasa (8/8/2023) pukul 15.00 WIB.

Seminggu sebelum ditemukan meninggal, sang tunawisma sempat mengaku digigit ular.

Selama bertahun-tahun, pria yang tak diketahui namanya itu tinggal di gubuk yang berada di pinggir Jalan Letnal Kolonel Re Jaelani, Kelurahan Linggajaya, Kecamatan Cihedeung, Kota Tasikmalaya.

Hal tersebut disampaikan Egi, warga sekitar gubuk yang ditempati korban.

“Sebelumnya, katanya sakit. Katanya itu digigit ular, ngomongnya gitu. Sakitnya udah satu minggu, kalau tinggalnya di situ (gubuk tersebut) sudah bertahun-tahun,” kata Egi, Rabu (9/8/2023).

Baca juga: Hujan Mengguyur Hanya Satu Rumah di Tasikmalaya, Warga Sigap Menadah Airnya

Menurut Egi, korban sering berkomunukasi dengan dirinya dan juga orang lain di sekitar tempat tinggalnya seperti penjual nasi serta tukang bangunan.

“Ngobrolnya juga normal. Biasa beli nasi ke warung nasi yang di sini, punya utang juga biasa dibayar. Biasa-biasa saja, nggak ada gangguan apa-apa,” lanjutnya.

Namun sejak seminggu terakhir, tunawisma tersebut tak terlihat oleh warga sekitar.

“Sudah satu minggu enggak ada keluar-keluar. Nah, dari pagi-pagi tadi, sudah dikasih nasi sama saya. Sama teman yang tukang bangunan itu kan dicari, ‘coba lihat dulu,’ katanya. Pas dilihat sama saya, dia udah meninggal gitu. Itu tuh sekitar pukul 15.00 lah,” katanya.

Saat ditemukan, menurut Egi, korban meninggal dalam kondisi terlentang di dalam gubuknya.

Sementara itu Suhada, penjual nasi yang tak jauh dari lokasi mengatakan tunawisma tersebut berusia sekitar 50 tahun.

“Kira-kira usianya 50-an lah. Barusan juga, petugas polisi ‘kan langsung pada datang. Sudah diuruskan ke Polsek Cihideung,” katanya.

Baca juga: Puluhan Warga Tasikmalaya Keracunan Usai Makan Nasi Kotak Hajatan

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Usai Ngaku Digigit Ular, Tunawisma di Tasikmalaya Ditemukan Meninggal di Dalam Gubuknya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

Regional
Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Regional
Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Regional
Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dihakimi Massa

Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dihakimi Massa

Regional
Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Regional
Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Regional
Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Regional
Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Regional
Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Regional
Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Regional
Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Regional
Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Regional
Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Regional
Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi 'Saling Lempar'

Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi "Saling Lempar"

Regional
9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com