Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wisatawan Asal China Tewas Tenggelam Saat "Snorkeling" di Labuan Bajo

Kompas.com - 24/06/2023, 11:43 WIB
Nansianus Taris,
Andi Hartik

Tim Redaksi

LABUAN BAJO, KOMPAS.com - Wisatawan asing asal China, WYJ (37), tewas tenggelam di perairan Pulau Kalong, Taman Nasional Komodo, Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, NTT, pada Jumat (23/6/2023) malam.

Kasat Reskrim Polres Manggarai Barat AKP Ridwan menjelaskan, awalnya sekitar pukul 8.00 Wita, korban bersama dengan rombongan melaksanakan perjalanan trip menggunakan kapal Murni Lestari Lombok dari Labuan Bajo dengan tujuan Lombok, NTB.

Kemudian, sekitar pukul 13.00 Wita, korban bersama dengan rombongan mampir di sekitar perairan Pulau Kalong dengan tujuan melaksanakan snorkeling.

"Sekitar pukul 13.15 Wita, korban bersama dengan rombongan trip dan juga guide melaksanakan snorkeling. Tidak lama kemudian saksi melihat korban meminta pertolongan," jelas Ridwan saat dikonfirmasi, Sabtu (24/6/2023) pagi.

Baca juga: Kapal Nelayan Mati Mesin dan Terombang-ambing di Perairan Pulau Komodo Labuan Bajo, Penumpang Berhasil Dievakuasi

Korban sempat ditolong dan dievakuasi menggunakan speedboat Mac Cruies menuju Pelabuhan Marina, Labuan Bajo.

Kemudian, korban dilarikan ke Rumah Sakit Siloam Labuan Bajo. Namun, korban tak tertolong.

"Tiba di Pelabuhan Marina Labuan Bajo sekitar 14.10 Wita. Saksi langsung mengantarkan korban ke Rumah Sakit Siloam Labuan Bajo menggunakan mobil ambulans kantor KKP Labuan Bajo. Korban tiba di RS Siloam sekitar pukul 14.20 Wita, korban langsung mendapatkan pertolongan medis. Pukul 14.30 Wita korban dinyatakan meninggal dunia di ruangan UGD Rumah Sakit Siloam Labuan Bajo," terangnya.

Baca juga: Polisi di Labuan Bajo Diduga Perkosa Siswi SMA, Paksa Minum Pil Cegah Kehamilan

Selanjutnya, sekitar pukul 18.30 Wita, korban dipindah dari Rumah Sakit Siloam menuju RSUD Komodo dikarenakan freezer di RS Siloam tak berfungsi maksimal.

Ia menerangkan, dari hasil visum luar, tidak ada tanda-tanda kekerasan pada organ tubuh bagian luar korban.

"Korban saat ini masih disemayamkan di ruang instalasi mayat RSUD Komodo dan masih menunggu konfirmasi lanjutan dari keluarga," imbuh dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Update Banjir di Tanah Datar Sumbar, 11 Orang Meninggal, 5 Kecamatan Terendam

Update Banjir di Tanah Datar Sumbar, 11 Orang Meninggal, 5 Kecamatan Terendam

Regional
Nyetir Sambil Pangku Anak, Isuzu Traga Tabrak Hillux di Wonogiri, 2 Orang Tewas

Nyetir Sambil Pangku Anak, Isuzu Traga Tabrak Hillux di Wonogiri, 2 Orang Tewas

Regional
Gibran Kunker ke UEA dan Qatar, Teguh Prakosa Jadi Plh Wali Kota Solo

Gibran Kunker ke UEA dan Qatar, Teguh Prakosa Jadi Plh Wali Kota Solo

Regional
Istri Hamil, Pria di Banyumas Malah Setubuhi Anak Tiri Berulang Kali

Istri Hamil, Pria di Banyumas Malah Setubuhi Anak Tiri Berulang Kali

Regional
Bocah 10 Tahun di Wonosobo Tewas Terseret Arus Bogowonto Usai Bermain Futsal

Bocah 10 Tahun di Wonosobo Tewas Terseret Arus Bogowonto Usai Bermain Futsal

Regional
Mobil Brimob Dicuri di Bandara Sentani, Pelaku Ditangkap Usai Ban Mobil Ditembak

Mobil Brimob Dicuri di Bandara Sentani, Pelaku Ditangkap Usai Ban Mobil Ditembak

Regional
Mengenal Urban Hiking Semarang, Komunitas Pejalan Kaki yang Hobi Menanjaki Perkampungan

Mengenal Urban Hiking Semarang, Komunitas Pejalan Kaki yang Hobi Menanjaki Perkampungan

Regional
Gibran Izin Tak Masuk Kerja 5 Hari untuk Kunker ke UEA dan Qatar

Gibran Izin Tak Masuk Kerja 5 Hari untuk Kunker ke UEA dan Qatar

Regional
Cerita Abdul Hamid Korban Banjir Nunukan, Tidur Memeluk Parang untuk Usir Buaya dan Ular Hitam

Cerita Abdul Hamid Korban Banjir Nunukan, Tidur Memeluk Parang untuk Usir Buaya dan Ular Hitam

Regional
Bupati HST Lepas 125 Atlet Popda Tingkat Provinsi Kalsel 2024

Bupati HST Lepas 125 Atlet Popda Tingkat Provinsi Kalsel 2024

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Update Banjir Bandang di Agam, 6 Meninggal, 11 Orang Belum Ditemukan

Update Banjir Bandang di Agam, 6 Meninggal, 11 Orang Belum Ditemukan

Regional
Banjir Padang Panjang, 2 Warga Hilang, Belasan Rumah Terendam

Banjir Padang Panjang, 2 Warga Hilang, Belasan Rumah Terendam

Regional
Korban Tewas akibat Banjir Lahar Gunung Marapi Bertambah Jadi 14 Orang

Korban Tewas akibat Banjir Lahar Gunung Marapi Bertambah Jadi 14 Orang

Regional
Terjerat Alang-alang, Pendaki asal Kendal Terjatuh ke Jurang Gunung Andong

Terjerat Alang-alang, Pendaki asal Kendal Terjatuh ke Jurang Gunung Andong

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com