Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mayat di Puncak Gunung Dempo Dievakuasi, Korban Disebut Alami Depresi

Kompas.com - 16/06/2023, 11:15 WIB
Aji YK Putra,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

PAGARALAM, KOMPAS.com- Jenazah yang berada di puncak Gunung Dempo, Kota Pagaralam, Sumatera Selatan, akhirnya dievakuasi oleh tim SAR pada Kamis (15/6/2023) sekitar pukul 18.00 WIB.

Setelah dievakuasi, jenazah tersebut diketahui bernama Sulaiman bin Samsudin (41) yang tercatat sebagai warga Sumber Karya, Kecamatan Gumay, Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan.

Identitas tersebut diketahui setelah pihak keluarga korban ikut dalam rombongan tim sar ketika melakukan evakuasi.

Baca juga: Geger Penemuan Mayat di Puncak Gunung Dempo Sumsel, Diduga Pendaki Tidak Lewat Jalur Resmi

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Pagar Alam, Anjas mengatakan, evakuasi sempat mengalami kendala karena kondisi cuaca yang berada di Gunung Dempo sempat terjadi kabut dan hujan.

Namun, seluruh tim berhasil melewatinya dan membawa jenazah turun melewati pintu rimba di tugu rimau.

“Pihak keluarga langsung membawa jenazah ke desanya untuk dimakamkan,” kata Anjas.

Sulaiman dikabarkan telah menghilang dari rumah sejak 14 hari terakhir.

Ia sebelumnya mengalami depresi dan sering kabur dari rumah hingga akhirnya ditemukan tewas di puncak Gunung Dempo lantaran diduga mengalami hipotermia karena kondisi cuaca yang dingin.

Baca juga: Ada Hembusan Gas di Kawah, Status Gunung Dempo Sumsel Naik Jadi Waspada

Bahkan, Sulaiman diduga tidak melewati jalur pendakian dan menempuh jalur lain sampai akhirnya ditemukan di puncak merapi menuju kawah.

“Awalnya keluarga korban ini mendatangi kami, setelah dicek dari fisik semuanya cocok dan memang itu adalah Sulaiman. Korban mengalami depresi dan suka menghilang dari rumah,” ujarnya.

Kabag Ops Pagaralam AKP Hery menjelaskan, dengan ditemukannya identitas korban operasi pencarian pun resmi ditutup.

Pihak keluarga juga telah membuat surat pernyataan bahwa korban mengalami depresi, sehingga meninggalnya Sulaiman tidak terkait aksi kriminalitas.

“Tadi malam jenazah langsung diserahkan ke keluarga untuk dimakamkan disaksikan langsung oleh Kades,” jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

Regional
Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Regional
Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Regional
Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dihakimi Massa

Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dihakimi Massa

Regional
Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Regional
Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Regional
Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Regional
Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Regional
Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Regional
Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Regional
Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Regional
Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Regional
Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Regional
Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi 'Saling Lempar'

Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi "Saling Lempar"

Regional
9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com