Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS DAERAH

Disperindag Jabar Pamerkan Produk Petani Milenial ke Thailand dan Korea Selatan

Kompas.com - 16/06/2023, 09:56 WIB
Inang Sh ,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Jawa Barat (Jabar) memfasilitasi promosi dan perluasan pasar produk budidaya peserta program Petani Milenial di dalam maupun luar negeri.

Paling baru, Disperindag Jabar mengikutsertakan produk-produk petani milenial di pameran internasional di Bangkok, Thailand dan Ilsan, Korea Selatan (Korsel).

Pertama, Disperindag Jabar memperkenalkan pelaku usaha petani milenial, yaitu Sila Tea (teh) dan MT Farm (olahan daging) di Thaifex Anuga Asia di Bangkok yang merupakan pameran makan dan minuman terbesar di Asia.  

Kepala Disperindag Jabar Noneng Komara Nengsih mengatakan, potensi transaksi kedua kelompok petani milenial tersebut di Thaifex Anuga Asia mencapai 425.000 dollar Amerika Serikat (AS).

Kedua, Disperindag Jabar mengirim delegasi pelaku usaha petani milenial ke pameran Seoul Food and Hotel di Ilsan, yang merupakan pameran makan dan minuman terkemuka di Korsel.

Baca juga: Cerita 2 Petani Milenial yang Sukses Raup Omzet Fantastis dari Berjualan Sayur hingga Kopi

Pemprov Jabar mengirimkan Oystar (jamur crispy) dan Ban’stem (gedebok pisang) untuk memperkenalkan produk pada pameran tersebut.

“Produk mereka digemari buyers dari Korsel, Jepang, Malaysia, Singapura, dan Thailand. Sampai saat ini, potensi transaksi pascapameran untuk kedua petani milenial ini senilai kurang lebih 6.700 dollar AS,” ujarnya dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Jumat (16/6/2023).

Kepala Disperindag Jabar Noneng Komara Nengsih mengatkan, Pemprov Jabar juga berencana mengikutsertakan petani milenial di dua pameran berskala internasional lain.

Pertama, Pameran Mihas Malaysia tahun 2023 yang akan diselenggarakan di Malaysia International Trade and Exhibition Centre (MITEC) Kuala Lumpur, Malaysia.

Pameran itu berfokus pada produk-produk halal di bidang makanan, minuman, fesyen muslim, produk ekonomi syariah, dan lainnya.

Baca juga: Wisuda 4.095 Petani Milenial, Kang Emil Ingin Ada Tenaga Kerja di Sektor Pertanian Berkelanjutan

Pemprov Jabar akan memfasilitasi enam petani milenial untuk mempromosikan produknya di Pameran Mihas.

Target pada pameran tersebut adaah mempromosikan produk petani milenial dengan nominal potensi transaksi setelah pameran yaitu Rp 470 Juta.

Kedua, Pemprov Jabar akan mengikutsertakan petani milenia di pameran Trade Expo Indonesia (TEI) 2023 yang akan diselenggarakan dengan dua skema, yaitu secara offline dan online.

Pameran tersebut merupakan pameran dagang terbesar di Indonesia yang berfokus pada perdagangan business to business (B2B).

Pada Pameran TEI 2023, Pemprov Jabar akan memfasilitasi enam petani milenial untuk mempromosikan produk produk makanan dan minuman.

Baca juga: Kisah Sukses Petani Milenial di Pacitan, Ekspor Gula Aren ke Kanada dengan Omzet Belasan Juta Rupiah

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com