Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

27 TKI Ilegal Asal NTT Ditahan Saat Hendak ke Malaysia

Kompas.com - 30/04/2023, 19:12 WIB
Serafinus Sandi Hayon Jehadu,
Reni Susanti

Tim Redaksi

LEMBATA, KOMPAS.com - Sebanyak 27 tenaga kerja ilegal asal Soe, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Nusa Tenggara Timur (NTT), diamankan aparat gabungan di Pelabuhan Lewoleba, Kabupaten Lembata, Minggu (30/4/2023).

Ketua Jaringan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Yayasan Permata Bunda Berbelas Kasih Flores Timur, Benedikta Noben da Silva mengatakan, mereka ditahan saat hendak berangkat menuju Malaysia.

"Para TKI ini asal Soe, TTS. Mereka diamankan tadi subuh di Pelabuhan Lewoleba, Lembata," ujar Noben saat dihubungi, Minggu.

Baca juga: Kisah Jamil TKI Asal Sumbawa yang Dipenjara Selama 40 Tahun di Malaysia, Pulang Dapat Pengampunan dari Sultan Johor

Noben merinci, dari 27 orang, 20 di antaranya laki-laki dewasa, satu laki-laki anak di bawah umur berusia 15 tahun, dan empat perempuan dewasa.

Sebelumnya, para TKI ilegal ini berangkat dari pelabuhan Tenau Kupang menggunakan Kapal KM Bukit Siguntang.

Aparat yang mengetahui informasi itu, langsung menuju Pelabuhan Lewoleba dan mengamankan 27 orang.

Baca juga: Ada Penemuan Mayat WNI Dalam Koper di Jepang, Keluarga TKI Asal Pati: Kami Berharap Itu Bukan Aris

"Setelah ditahan mereka langsung dibawa ke Polres untuk pemeriksaan, dan terbukti mereka tidak punya dokumen. Selanjutnya mereka dipulangkan ke kampung halaman," tutur dia.

Noben menyayangkan peristiwa ini masih terus terjadi. Padahal banyak yang nekat merantau tanpa dokumen lengkap, pulang tinggal jenazah.

Semestinya, kata Noben, warga NTT melihat dari pengalaman yang ada sebelum memutuskan pergi merantau ke luar negeri.

"Timor itu salah satu daerah yang paling banyak bawa pulang jenazah dari luar negeri. Ini yang sangat kita sayangkan, padahal kalau mereka pergi dengan dokumen resmi, pasti keamanannya terjamin dan nyaman bekerja," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gunung Ibu Meletus 2 Kali Kamis Petang, Status Siaga

Gunung Ibu Meletus 2 Kali Kamis Petang, Status Siaga

Regional
Makan Tanpa Bayar di Warung, 2 Preman Ngaku yang Punya Lampung

Makan Tanpa Bayar di Warung, 2 Preman Ngaku yang Punya Lampung

Regional
Jasad Pria Tanpa Identitas Ditemukan Mengambang di Muara Sungai Asemdoyong Pemalang

Jasad Pria Tanpa Identitas Ditemukan Mengambang di Muara Sungai Asemdoyong Pemalang

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Regional
Pilkada 2024, KPU Kabupaten Semarang Waspadai Dukungan Fiktif Calon Perseorangan

Pilkada 2024, KPU Kabupaten Semarang Waspadai Dukungan Fiktif Calon Perseorangan

Regional
Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik Pompa Air

Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik Pompa Air

Regional
BRIN Ungkap soal Rencana Penelitian Menhir di Sumbar

BRIN Ungkap soal Rencana Penelitian Menhir di Sumbar

Regional
Pemkab Ogan Komering Ulu Tetapkan Status Siaga Bencana Banjir

Pemkab Ogan Komering Ulu Tetapkan Status Siaga Bencana Banjir

Regional
Kronologi Ibu Racuni Anak Tiri di Riau, Beri Minum Kopi Kemasan Beracun hingga Kejang-kejang

Kronologi Ibu Racuni Anak Tiri di Riau, Beri Minum Kopi Kemasan Beracun hingga Kejang-kejang

Regional
Mantan Gubernur hingga Kiai Daftar Ikut Pilkada Babel Lewat PDI-P

Mantan Gubernur hingga Kiai Daftar Ikut Pilkada Babel Lewat PDI-P

Regional
Alasan Milenial hingga Pelaku UMKM Dukung Mbak Ita Kembali Pimpin Semarang

Alasan Milenial hingga Pelaku UMKM Dukung Mbak Ita Kembali Pimpin Semarang

Regional
Rektor Unri Ternyata Belum Cabut Laporan Polisi terhadap Mahasiswa Pengkritik UKT

Rektor Unri Ternyata Belum Cabut Laporan Polisi terhadap Mahasiswa Pengkritik UKT

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Maju Pilkada 2024, Petani di Sikka Daftar Cawabup di 2 Partai

Maju Pilkada 2024, Petani di Sikka Daftar Cawabup di 2 Partai

Regional
Jelang Penutupan Pendaftaran Pilkada Semarang di PDI-P, Mbak Ita Bertolak ke Jakarta

Jelang Penutupan Pendaftaran Pilkada Semarang di PDI-P, Mbak Ita Bertolak ke Jakarta

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com