Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sukseskan ASEAN Summit 2023, 115 Kendaraan Listrik Polisi Tiba di Labuan Bajo

Kompas.com - 17/04/2023, 12:17 WIB
Nansianus Taris,
Farid Assifa

Tim Redaksi

LABUAN BAJO, KOMPAS.com - Sebanyak 115 unit kendaraan listrik berbasis baterai (KLBB) telah tiba di Labuan Bajo, Manggarai Barat, NTT.

Kendaraan ini digunakan selama Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN Summit ke-42 Tahun 2023 pada 9 sampai 11 Mei mendatang.

Sebanyak 35 mobil dan 80 sepeda motor dikirim melalui jalur laut menggunakan KM Swarna Bahtera tiba di Pelabuhan Multipurpose Labuan Bajo, Minggu (16/04/2023) malam tadi.

Baca juga: Ironi di Labuan Bajo, Jadi Tempat ASEAN Summit, tetapi Warganya Krisis Air Bersih

Kapolres Manggarai Barat AKBP Ari Satmoko mengatakan, kendaraan tersebut ditempatkan di Mako Sat Brimob Kompi 4 Yon B Pelopor Labuan Bajo.

"Kendaraan sementara disimpan di Mako Sat Brimob agar meningkatkan keamanan dan kesiagaan terhadap tiap unit KLBB yang akan diparkirkan di tiap lahan yang telah disiapkan, mengingat KLBB tersebut akan digunakan dalam mendukung kegiatan KTT ASEAN Summit, sehingga harus dalam kondisi yang baik," kata Kapolres Ari di Labuan Bajo Senin (17/04/2023) pagi.

Ia menerangkan, kendaraan listrik ini akan digunakan dalam proses pengawalan dan pengamanan berskala internasional.

"Kendaraan listrik dipilih karena bisa mengurangi emisi karbon," ungkap dia.

Menurutnya, penggunaan kendaraan listrik juga bisa jadi solusi dalam penggunaan energi selama KTT ASEAN Summit. Kendaraan listrik ini akan difokuskan untuk melakukan pengawalan pimpinan negara dan para delegasi.

Jumlahnya, lanjut dia , kurang lebih ada 115 unit kendaraan yang terdiri dari 35 unit mobil tipe Hyundai Ioniq. Kendaraan yang diproduksi Korea Selatan tahun 2022 ini dipergunakan untuk mobil pengawalan.

Baca juga: Ketiadaan Listrik dan Sulitnya Sinyal di Golo Mori Labuan Bajo, Lokasi KTT ASEAN

Selanjutnya, 60 unit sepeda motor pengawalan tipe Zero DSR dan 20 sepeda motor Patroli tipe Niu Gova 3 dilengkapi helm, jaket, celana, sepatu dan sarung tangan merk Zero SRFM.

"Kendaraan tersebut digunakan untuk pengawalan delegasi yang mengikuti KTT ASEAN Summit ke-42 Tahun 2023," imbuh dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Regional
Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dimassa

Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dimassa

Regional
Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Regional
Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Regional
Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Regional
Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Regional
Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Regional
Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Regional
Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Regional
Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Regional
Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Regional
Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi 'Saling Lempar'

Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi "Saling Lempar"

Regional
9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

Regional
Patroli Geng Motor di Jalan Protokol, Polisi Bubarkan Balap Liar

Patroli Geng Motor di Jalan Protokol, Polisi Bubarkan Balap Liar

Regional
Jalan Rusak, Seorang Wanita di Ketapang Melahirkan Dalam Perjalanan ke Rumah Sakit

Jalan Rusak, Seorang Wanita di Ketapang Melahirkan Dalam Perjalanan ke Rumah Sakit

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com