Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Melya Findi
Communication Officer NGO

Staf komunikasi dalam mendukung kegiatan pembangunan yang inklusif bagi masyarakat marginal

Patriarki dan Kekerasan terhadap Perempuan Adat

Kompas.com - 29/03/2023, 06:16 WIB
Anda bisa menjadi kolumnis !
Kriteria (salah satu): akademisi, pekerja profesional atau praktisi di bidangnya, pengamat atau pemerhati isu-isu strategis, ahli/pakar di bidang tertentu, budayawan/seniman, aktivis organisasi nonpemerintah, tokoh masyarakat, pekerja di institusi pemerintah maupun swasta, mahasiswa S2 dan S3. Cara daftar baca di sini

“Ada lagi kasus baru (kekerasan dalam rumah tangga), sudah dua di desa kami,” ucap
Kepala Desa Malancan dalam suatu pertemuan pemangku kepentingan di Kabupaten Tua Pejat, Provinsi Sumatera Barat.

Sumatera Barat merupakan salah satu provinsi dengan jumlah kekerasan seksual pada perempuan dan anak yang cukup tinggi.

Berdasarkan data Komnas Perempuan tahun 2021, jumlah angka kekerasan berbasis gender terhadap perempuan di Sumatera Barat mencapai 9.237 kasus.

Mayoritas merupakan kasus kekerasan dalam lingkup domestik atau keluarga yang dilakukan oleh orang-orang terdekat.

Sumatera Barat menjadi salah satu provinsi intervensi program Estungkara yang bertujuan mendorong kesetaraan untuk menghapus ketidakadilan dan diskriminasi.

Bersama mitra Yayasan Citra Mandiri Mentawai (YCMM), KEMITRAAN melakukan pendataan pada kurun waktu Agustus-November 2022, pada perempuan adat di Kepulauan Mentawai.

Dari 854 responden, sebanyak 113 di antaranya adalah perempuan kepala keluarga yang mayoritas masih berusia di bawah 20 tahun dengan penghasilan di bawah 1 juta rupiah per bulan.

Kondisi tersebut kian memperbesar peluang kemiskinan pada perempuan, serta membuat mereka terjebak dalam risiko kerentanan.

Terlebih kerentanan dalam menghadapi risiko kekerasan berbasis gender karena situasinya yang tidak seimbang dengan laki-laki, baik dari segi penghasilan, pengambilan keputusan, serta kapasitas.

Padahal perempuan adat dapat dikatakan sebagai fondasi utama dalam proses pembangunan berkelanjutan. Perempuan adat berperan penting dalam menjaga nilai budaya dan kearifan lokal melalui seperangkat intelektualitas yang dimilikinya.

Di sejumlah komunitas adat, perempuan adat mewarisi pengetahuan adat sebagai upaya perlindungan dan pengelolaan sumber daya untuk mendukung komunitasnya.

Seperti pengelolaan bahan alam untuk pengobatan secara tradisional yang diwarisi turun temurun dari nenek moyang mereka, ritual-ritual, hingga pengetahuan mengolah hasil komoditas lokal seperti menenun dan menganyam.

Patriarki dan kekerasan terhadap perempuan adat

Kerentanan yang dihadapi perempuan adat Mentawai seringkali karena adanya pembedaan peran, dominasi laki-laki dalam pengambilan keputusan, anggapan perempuan tidak memiliki kapasitas, dan stigma pada perempuan.

Anggapan perempuan tidak memiliki kapasitas mendominasi sebanyak 29,08 persen di wilayah adat Mentawai. Kondisi ini merupakan penyebab utama terjadinya ketidaksetaraan laki-laki dan perempuan.

Dominasi laki-laki menunjukkan bahwa aspek patriarki merupakan salah satu persoalan utama selain kemiskinan sebagai penyebab munculnya kasus-kasus kekerasan berbasis gender dalam lingkup masyarakat adat.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Kisah Pengojek Indonesia dan Malaysia di Tapal Batas, Berbagi Rezeki di 'Rumah' yang Sama...

Kisah Pengojek Indonesia dan Malaysia di Tapal Batas, Berbagi Rezeki di "Rumah" yang Sama...

Regional
Menara Pengintai Khas Dayak Bidayuh Jadi Daya Tarik PLBN Jagoi Babang

Menara Pengintai Khas Dayak Bidayuh Jadi Daya Tarik PLBN Jagoi Babang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com