SOLO, KOMPAS.com - Pencarian orang hilang Suharmi (57), warga Kecamatan Mojoloban, Kabupaten Sukoharjo akhirnya ditemukan. Jenazahnya dievakuasi di dekat Jembatan Jokowi, Kecamatan Gondangrejo, Kabupaten Karanganyar, pada Kamis (23/3/2023).
Perempuan paruh baya itu, sebelumnya dilaporkan hilang tenggelam di aliran Sungai Bengawan Solo, pada Rabu (22/3/2023), dini hari.
Baca juga: Diduga Ceburkan Diri ke Selat Bali, Pemuda Trenggalek Hilang
Kapolres Karanganyar AKBP Jerrold HY Kumontoy melalui Ps Kasubsi Penmas Si Humas Polres Karanganyar Bripka Sakti menjelaskan, korban memiliki riwayat depresi, sebelum dinyatakan hilang.
Kemudian, keluarga berinisiatif untuk mencari di sekitar rumah dan menemukan sandal serta senter korban di pinggir aliran Sungai Bengawan Solo.
Pencarian korban dilaksanakan, oleh Tim SAR dan Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas), dari Sukoharjo dan sekitarnya.
Upaya pencarian, dilaksanakan di sejumlah pemantauan di Pos Pantau Sungai Bengawan Solo, seperti di Pos Pantau Ragil, Pos Pantau Sunan Jogo Kali, dan Pos Pantau Jurug,
Kemudian, pada pukul 07.47 WIB, Kamis (23/3/2023), korban ditemukan tidak jauh dari Jembatan Jokowi.
"Langsung dilaksanakan evakuasi dari Tim SAR Gabungan, kemudian dilaksanakan pemeriksaan dan di Rumah Sakit Umum Sukoharjo," ujarnya.
Korban saat ini sudah diserahkan ke pihak keluarga, dan langsung dilaksanakan proses pemakaman.
Baca juga: Dilaporkan Hilang 5 Hari, Pria di Tapin Ditemukan Sudah Tak Bernyawa di Rerumputan
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.