BLORA, KOMPAS.com - Setelah blusukan di Pasar Menden, Presiden Jokowi melanjutkan kunjungan kerja dengan membagikan sertifikat tanah di Desa Gabusan, Kecamatan Jati, Kabupaten Blora, Jawa Tengah, pada Jumat (10/3/2023).
Jokowi menyerahkan sertifikat tanah untuk rayat serta surat keputusan (SK) Perhutanan Sosial dan SK Tanah Objek Reforma Agararia (TORA) kepada penerima.
Namun, ada kejadian yang mengundang tawa pada kegiatan Presiden kali ini.
Baca juga: Dinas PU Ngawi Bantah Jalan Protokol Diperbaiki Lantaran Kedatangan Presiden Jokowi
Hal itu bermula saat Jokowi memberi sambutan. Saat itu, Jokowi menyapa sejumlah pihak seperti Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Hadi Tjahjanto dan Menteri LHK Siti Nurbaya.
Jokowi juga menyapa Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan sejumlah bupati di Jateng.
Kemudian, Jokowi menyapa masyarakat atau para penerima sertifikat lahan. Saat itu, Jokowi menyinggung soal kondisi lokasi penyerahan sertifikat lahan yang panas.
"Bapak ibu sekalian, para penerima sertifikat yang saya hormati selamat pagi, selamat siang, panas," tanya Jokowi.
Pertanyaan Jokowi ini pun disambut kompak warga.
"Panas," sahut warga.
Jokowi mengaku tidak tahu siapa yang memilih lokasi penyerahan sertifikat lahan. Warga tertawa mendengar pernyataan Jokowi.
Kepala Negara sempat terlihat geleng-geleng. Jokowi heran mengapa lokasi tersebut dipilih sebagai tempat penyerahan lahan.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.