Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dibacok OTK, Pemilik Bengkel di Intan Jaya Terluka di Kepala, Lengan dan Jari

Kompas.com - 04/02/2023, 13:16 WIB
Andi Hartik

Editor

KOMPAS.com - Pemilik bengkel di Intan Jaya, Papua Tengah, menjadi korban pembacokan oleh orang tidak dikenal atau OTK, Jumat (3/2/2023). Pihak Kepolisian Resor Intan Jaya sedang mendalami kasus itu.

Kepala Bidang Humas Polda Papua Kombes Pol Ignatius Benny Ady Prabowo mengatakan, pembacokan oleh OTK itu terjadi saat korban yang bernama Hajar Ramadhan (33) sedang memperbaiki motor di bengkel miliknya.

"Pada pukul 10.30 WIT, korban sedang melakukan aktivitas dan memperbaiki sepeda motor di bengkel Simpang Palopo miliknya sendiri,” kata Benny seperti dikutip Tribun-Papua.com.

Baca juga: KKB Tembak Seorang Warga di Intan Jaya

Menurut Benny, pelaku datang dengan berjalan dari arah Kampung Bilogai. Pelaku lalu menghampiri korban dan membacok korban dengan sebilah parang. Akibatnya, korban mengalami luka bacok di bagian kepala sebelah kiri, lengan kiri dan empat jarinnya putus.

Setelah itu, pelaku kabur ke arah belakang tower Kampung Bilogai.

“Setelah melakukan aksi tersebut, pelaku melarikan diri ke belakang tower Kampung Bilogai,” ujarnya.

Baca juga: Bocah Perempuan 7 Tahun Terkena Rekoset Peluru Saat Aparat Lumpuhkan Anggota KKB di Intan Jaya

Sementara itu, korban langsung dibawa ke RSUD Intan Jaya oleh rekannya. Setelah itu, korban dirujuk RSUD Nabire untuk mendapat perawatan lebih lanjut.

“Korban saat ini sudah berada di Kabupaten Nabire untuk menjalani perawatan di RSUD Nabire” pungkasnya.

Kapolres Intan Jaya AKBP Afrizal Asri mengatakan, sedang mengumpulkan keterangan dari saksi yang mengetahui kejadian di lokasi.

Pihaknya memastikan bahwa situasi di Intan Jaya kondusif.

"Dari informasi yang didapat bahwa pelaku diperkirakan berjumlah satu orang, saat ini tim tengah melakukan pendalaman di lokasi. Pasca-kejadian yang terjadi, situasi di Kabupaten Intan Jaya relatif kondusif," katanya.

Artikel ini telah tayang di Tribun-Papua.com dengan judul: Kasus Pembacokan di Intan Jaya, Polisi: Sedang Didalami!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Harga Bawang Merah di Kebumen Tembus Rp 70.000 Per Kilogram

Harga Bawang Merah di Kebumen Tembus Rp 70.000 Per Kilogram

Regional
Pembunuhan Pria di Jatibarang Semarang, 1 Ditangkap, 2 Masih Buron

Pembunuhan Pria di Jatibarang Semarang, 1 Ditangkap, 2 Masih Buron

Regional
Saat Jokowi Makan Malam di Mie Gacoan Mataram, Warga dan 'Driver' Ojek Rebutan Foto

Saat Jokowi Makan Malam di Mie Gacoan Mataram, Warga dan "Driver" Ojek Rebutan Foto

Regional
Ayah di Pangkep Cabuli Anak Tirinya Selama 7 Tahun sampai Hamil

Ayah di Pangkep Cabuli Anak Tirinya Selama 7 Tahun sampai Hamil

Regional
Bukan Berdemo, Ribuan Buruh di Salatiga 'Long March' Ikuti Jalan Santai

Bukan Berdemo, Ribuan Buruh di Salatiga "Long March" Ikuti Jalan Santai

Regional
Komplotan Perdagangan Senjata Api Ilegal Ditangkap di Riau

Komplotan Perdagangan Senjata Api Ilegal Ditangkap di Riau

Regional
Pendaki Meninggal di Gunung Ciremai Diduga Kelelahan

Pendaki Meninggal di Gunung Ciremai Diduga Kelelahan

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Malam Berawan

Regional
Presiden Jokowi Gowes dan Sapa Warga di Mataram, Didampingi Mentan Amran

Presiden Jokowi Gowes dan Sapa Warga di Mataram, Didampingi Mentan Amran

Regional
Kronologi Pria di NTT Diduga Setubuhi Putri Kandungnya hingga Melahirkan Dua Orang Anak

Kronologi Pria di NTT Diduga Setubuhi Putri Kandungnya hingga Melahirkan Dua Orang Anak

Regional
Menilik Produksi Ikan Panggang di Demak, Sulap Limbah Pabrik Jadi Rupiah

Menilik Produksi Ikan Panggang di Demak, Sulap Limbah Pabrik Jadi Rupiah

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Bawa Ganja 141 Kilogram Ganja, Oknum Polisi di Padang Panjang Ditangkap, Dikendalikan dari Lapas

Bawa Ganja 141 Kilogram Ganja, Oknum Polisi di Padang Panjang Ditangkap, Dikendalikan dari Lapas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com