Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tersedia 30.000 Tiket Murah Nonton WSBK 2023 bagi Siswa SMA di NTB

Kompas.com - 18/01/2023, 15:41 WIB
Idham Khalid,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

MATARAM, KOMPAS.com- Mandalika Grand Prix Association (MGPA) dan PT. Pengembangan Pariwisata Indonesia (ITDC) menargetkan 75.000 penonton hadir menyaksikan gelaran World Superbike (WSBK) Mandalika 2023 pada 3-5 Maret mendatang.

Dinas Pariwisata Nusa Tenggara Barat (NTB) Jamal Maladi mengungkapkan, dari 75.000 target penonton, ada alokasi 30.000 tiket khusus bagi siswa SMA sederajat di NTB. Mereka akan mendapatkan harga khusus.

"Kita berikan kesempatan anak muda siswa SMA-SMK melihat balapan di daerahnya sendiri, kita perlu berbangga," kata Jamal melalui sambungan telepon, Kamsi (18/1/2023).

Baca juga: Tiket VIP Premiere Class WSBK Mandalika Ludes Terjual

Jamal menjelaskan, meski harga tiket masih dalam pembahasan, dirinya memastikan tiket untuk siswa lebih murah dari tiket reguler yang sudah diumumkan MGPA.

"Yang pasti kami akan memberikan tiket murah, dari harga tiket biasa. Untuk teknis mekanisme segera kita akan umumkan," kata Jamal.

Selain itu, Jamal menambahkan, pihaknya juga menyediakan stan untuk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) karya siswa-siswi di NTB.

Baca juga: WSBK 2023 di Mandalika Digelar Maret, Sandiaga Targetkan 100.000 Penonton

"Kita akan sediakan stan UMKM dari anak SMA-SMK kita. Jadi nanti karya siswa-siswi kita bisa dijual di dalam Sirkuit Mandalika," kata Jamal.

Sebelumnya diberitakan, tiket WSBK dengan kategori VIP Pemiere Class sudah habis terjual.

Menurut Jamal, kategori tiket VIP yang harganya mencapai Rp 1.375.000 banyak dibeli oleh kalangan pengusaha.

Sementara untuk tiket VIP Deluxe seharga Rp 875.000 masih 50 persen. 

Baca juga: Daftar Harga Tiket WSBK Mandalika 2023, Presale Diskon 75 Persen

Jamal mengungkapkan, ada perubahan penjualan tiket WSBK Mandalika 2023 dibandingkan tahun 2022 lalu.

Harga tiket didiskon bagi para penggemar balap di Tanah Air dari 12 Januari hingga 30 Januari untuk kategori tribun non-VIP.

“Ada diskon 75 persen, Jadi mulai 12 Januari, sampai akhir bulan nanti, jadi diskon ini ada batasannya,” kata Jamal.

Adapun harga termurah tribun non-VIP bisa didapatkan untuk tiket kategori Festival GA Daily Pass seharga Rp 200.00, dan 3 Day Pass Rp 250.000. Setelah dikenai diskon 75 persen Daily Pass dan 3 Day Pass akan menjadi Rp 50.000 dan Rp 62.500.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Gelora Tak Ingin PKS Gabung Koalisi Prabowo, Gibran: Keputusannya Tunggu Pak Presiden Terpilih

Gelora Tak Ingin PKS Gabung Koalisi Prabowo, Gibran: Keputusannya Tunggu Pak Presiden Terpilih

Regional
Sukseskan PON 2024, Pemprov Sumut Manfaatkan TI untuk Pendaftaran hingga Logistik

Sukseskan PON 2024, Pemprov Sumut Manfaatkan TI untuk Pendaftaran hingga Logistik

Regional
2 Caleg PDI-P Magelang Mengundurkan Diri meski Terpilih Pemilu, Siapa Mereka?

2 Caleg PDI-P Magelang Mengundurkan Diri meski Terpilih Pemilu, Siapa Mereka?

Regional
Daftar 100 Caleg DPRD Banten Terpilih Hasil Pemilu 2024

Daftar 100 Caleg DPRD Banten Terpilih Hasil Pemilu 2024

Regional
Bupati dan Wabup Daftar Pilkada Ogan Ilir 2024 di 7 Partai Politik

Bupati dan Wabup Daftar Pilkada Ogan Ilir 2024 di 7 Partai Politik

Regional
Saat Pratama Arhan Kembali Tersenyum Usai Indonesia Ditekuk Uzbekistan...

Saat Pratama Arhan Kembali Tersenyum Usai Indonesia Ditekuk Uzbekistan...

Regional
Mengenal Tugu Perdamaian Sampit, Lambang Perdamaian setelah Konflik Sampit 2001

Mengenal Tugu Perdamaian Sampit, Lambang Perdamaian setelah Konflik Sampit 2001

Regional
Gibran Mengaku Sudah Persiapkan Berlabuh ke Partai Politik

Gibran Mengaku Sudah Persiapkan Berlabuh ke Partai Politik

Regional
Hadiri Rapat Pleno Penetapan Kursi DPRD Solo, Gibran: Tak Sabar Terima Banyak Masukan

Hadiri Rapat Pleno Penetapan Kursi DPRD Solo, Gibran: Tak Sabar Terima Banyak Masukan

Regional
Presiden Jokowi Nikmati Singang dan Cumi Sirabage Saat Makan Siang di Sumbawa

Presiden Jokowi Nikmati Singang dan Cumi Sirabage Saat Makan Siang di Sumbawa

Regional
Petuah Jokowi Setelah Presiden-Wakil Presiden Dilantik, Gibran: Langsung Kerja, Kerja

Petuah Jokowi Setelah Presiden-Wakil Presiden Dilantik, Gibran: Langsung Kerja, Kerja

Regional
Curiga Selingkuh dengan Alasan ke Pasar, Suami Bacok Istri di Lampung

Curiga Selingkuh dengan Alasan ke Pasar, Suami Bacok Istri di Lampung

Regional
300 Kg Ganja Disembunyikan di Perbukitan Aceh, 1 Kurir Ditangkap

300 Kg Ganja Disembunyikan di Perbukitan Aceh, 1 Kurir Ditangkap

Regional
Warga Temukan Bayi Dalam Plastik di Rokan Ilir, Diduga Dibuang Orangtuanya

Warga Temukan Bayi Dalam Plastik di Rokan Ilir, Diduga Dibuang Orangtuanya

Regional
Nobar Indonesia Vs Irak di Balai Kota Solo, Gibran: Timnas Menang, Timnas Kalah Pokoknya Sampah Dibawa Pulang

Nobar Indonesia Vs Irak di Balai Kota Solo, Gibran: Timnas Menang, Timnas Kalah Pokoknya Sampah Dibawa Pulang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com