Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mobil Dinas Kesbangpol Lombok Tengah Terperosok saat Hendak ke WSBK Mandalika, Sempat Tabrak Pohon hingga Papan Reklame

Kompas.com - 13/11/2022, 18:49 WIB
Riska Farasonalia

Editor

KOMPAS.com - Mobil Dinas Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Lombok Tengah mengalami kecelakaan saat hendak menuju ke WSBK Mandalika pada Minggu (13/11/2022).

Mobil yang dikendarai oleh Sekretaris Dinas Bakesbangpol, Lalu Masujiadi ini terperosok saat melintas di Jalan Bypass Bandara sekitar Dusun Mentokoq, Desa Batujai, Kecamatan Praya Barat.

Sebelumnya, mobil jenis Grand Livina dengan nomor polisi DR 456 V ini sempat menabrak papan tiang reklame dan pohon di samping jalan Bypass BIL I.

Setelah itu, mobil plat merah itu masuk ke dalam selokan bagian sisi kiri jalan Bypass BIL I sebelum Bandara Internasional Lombok.

Tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. Hanya saja, mobil tersebut mengalami ringsek di bagian depan.

Baca juga: Sopir Pikap di Lombok Tengah Ditemukan Meninggal di Dalam Mobil

Hindari ibu-ibu menyeberang

Masujiadi mengaku kaget karena hendak menghindari empat orang ibu-ibu pejalan kaki yang melintas usai mencari rumput.

"Tadi ada sudah nyalakan lampu sen kedip dua kan. Mungkin karena terlalu kencang saking kagetnya saya banting kiri," ujar dia dikutip dari TribunLombok.com, Minggu.

Saat itu, dirinya melihat empat orang ibu-ibu hendak menyeberang dari arah barat ke arah timur di sisi kiri jalan.

Namun, mereka ragu karena melihat banyak kendaraan yang melintas ke arah selatan menuju arah Bandara Internasional Lombok.

"Ada sekitar empat orang tadi ibu-ibu yang mau nyebrang kan. Itu yang bikin saya kaget tadi makanya banting setir ke kiri," kata dia.

Baca juga: Curi Motor Wisatawan Asal Finlandia, 3 Pemuda di Lombok Tengah Ditangkap Polisi

Kesaksian warga

Salah satu saksi mata, Amak Kadi (60) mengatakan, dirinya sempat berlari ketika melihat mobil yang dikendarai Masujiadi terperosok ke arah kiri.

"Tadi saya sedang sabit rumput kan. Tiba-tiba mobil ini mau tabrak saya. Saya langsung lari. Pas di depan mata saya," kata dia.

Warga Dusun Mentokoq, Desa Batujai, Kecamatan Praya Barat mengaku heran sopir tidak mengalami luka usai kejadian.

Setelah terperosok, sopir langsung keluar dari dalam mobil untuk menenangkan diri.

"Dia sendiri kan sopirnya tadi. Langsung keluar beli air di warung sebrang jalan," ujar dia.

Sementara itu, situasi ruas jalan menuju ke arah Bandara Internasional Lombok dipadati penonton world superbike championship mulai dari Bundaran Bandara Internasional Lombok hingga bundaran Songgong KEK Mandalika.

Artikel ini telah tayang di TribunLombok.com dengan judul Hendak Menonton WSBK, Mobil Dinas Kesbangpol Lombok Tengah Alami Kecelakaan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pimpin Apel Bulanan Pemprov Sumsel, Pj Gubernur Agus Fatoni Sampaikan Apresiasi hingga Ajak Pegawai Berinovasi

Pimpin Apel Bulanan Pemprov Sumsel, Pj Gubernur Agus Fatoni Sampaikan Apresiasi hingga Ajak Pegawai Berinovasi

Kilas Daerah
Suami Bunuh Istri di Riau, Sakit Hati Korban Hina dan Berkata Kasar ke Ibunya

Suami Bunuh Istri di Riau, Sakit Hati Korban Hina dan Berkata Kasar ke Ibunya

Regional
Dihadapan Ketua BKKBN Sumsel, Pj Ketua TP-PKK Tyas Fatoni  Tegaskan Komitmen Turunkan Prevalensi Stunting

Dihadapan Ketua BKKBN Sumsel, Pj Ketua TP-PKK Tyas Fatoni Tegaskan Komitmen Turunkan Prevalensi Stunting

Regional
Banyak Pegawai Tak Gunakan Seragam Korpri Terbaru, Pj Wali Kota Pangkalpinang: Kalau Tak Mampu Saya Belikan

Banyak Pegawai Tak Gunakan Seragam Korpri Terbaru, Pj Wali Kota Pangkalpinang: Kalau Tak Mampu Saya Belikan

Regional
Warga 2 Desa Diimbau Waspada Banjir Lahar Gunung Lewotobi Laki-laki

Warga 2 Desa Diimbau Waspada Banjir Lahar Gunung Lewotobi Laki-laki

Regional
Petugas Rutan Tangkap Pengunjung Selundupkan Sabu ke Penjara

Petugas Rutan Tangkap Pengunjung Selundupkan Sabu ke Penjara

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Imigrasi Tangkap 19 WN Papua Nugini yang Langgar Aturan dalam 4 Bulan

Imigrasi Tangkap 19 WN Papua Nugini yang Langgar Aturan dalam 4 Bulan

Regional
Pria di Sumbawa Cabuli Anak Tetangga, Ditangkap Usai 2 Bulan Sembunyi di Lombok

Pria di Sumbawa Cabuli Anak Tetangga, Ditangkap Usai 2 Bulan Sembunyi di Lombok

Regional
Jelang Putusan MK, Sudirman Said: Apa Pun Putusannya, Hakim Akan Beri Catatan Penting

Jelang Putusan MK, Sudirman Said: Apa Pun Putusannya, Hakim Akan Beri Catatan Penting

Regional
Isak Tangis Keluarga di Makam Eks Casis TNI Korban Pembunuhan Serda Adan

Isak Tangis Keluarga di Makam Eks Casis TNI Korban Pembunuhan Serda Adan

Regional
Kecelakaan Maut di Wonogiri, Pengendara Motor Jatuh Sebelum Ditabrak Truk Pengangkut BBM

Kecelakaan Maut di Wonogiri, Pengendara Motor Jatuh Sebelum Ditabrak Truk Pengangkut BBM

Regional
Kaget Ada Mobil Tiba-tiba Putar Arah, Pelajar SMA di Brebes Tewas Terlindas Truk

Kaget Ada Mobil Tiba-tiba Putar Arah, Pelajar SMA di Brebes Tewas Terlindas Truk

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com