KOMPAS.com - Taman Labirin Pelaihari terletak di Jl Ahmad Yani Km 51, Kawasan Agrowisata BP3T, Tambang Ulang, Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan.
Taman Labirin Pelaihari merupakan tempat wisata buatan berkonsep agrowisata dengan taman labirin sebagai salah satu daya tariknya.
Kawasan wisata ini masih menjadi primadona masyarakat Kalimantan Selatan, khususnya masyarakat Pelaihari dan sekitarnya.
Tempat wisata ini dapat menjadi tempat liburan bersama keluarga, sahabat, maupun pasangan.
Berikut ini adalah daya tarik, harga tiket, jam buka, dan rute Taman Labirin Pelaihari
Labirin selalu menjadi daya tarik wisata tak terkecuali dengan Taman Labirin Pelaihari.
Pengunjung akan merasakan sensasi memasuki lorong-lorong labirin yang dibuat dari tanaman hijau dengan ketinggian dua meter. Tujuannya tidak lain untuk mencari jalan keluar.
Taman Labirin Pelaihari dilengkapi dengan menara pandang yang terletak di bagian tengah labirin.
Baca juga: Taman Labirin Coban Rondo: Harga Tiket, Jam Buka, dan Daya Tarik
Dari atas menara ini, pengunjung dapat melihat labirin dengan jelas dan pegunungan dari berbagai sudut. Kebersihan kawasan ini juga terpelihara.
Aktivitas wisata lainnya, pengunjung dapat menikmati danau buatan dan menaiki sepeda bebek air untuk menyusuri danau tersebut.
Fasilitas wisata lainnya berupa peternakan sapi, danau pemancingan, area perkemahan, flying fox, pondokan, dan lapangan bola. Pengunjung juga dapat melihat kuda secara langsung.
Taman Labirin Pelaihari juga mempunyai lapangan rumput yang luas dengan latar belakang pegunungan.
Fasilitas wisata juga dapat menjadi spot foto yang menarik.
Untuk menikmati keindahan Taman Labirin Pelaihari, pengunjung akan dikenakan biaya tiket yang sangat murah, yaitu sebesar Rp 2.000. Sebagai catatan, harga tiket dapat berubah sewaktu-waktu.
Dengan tiket masuk tersebut, pengunjung bebas menikmati kawasan wisata ini di setiap sudutnya.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.