Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bupati Blora Alokasikan DBH Blok Cepu Rp 160 Miliar untuk Infrastruktur

Kompas.com - 07/10/2022, 12:20 WIB
Dita Angga Rusiana

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com – Kabupaten Blora dipastikan mendapatkan dana bagi hasil (DBH) migas Blok Cepu sebesar Rp 160 milar pada tahun 2023. Bupati Blora Arief Rohman mengatakan akan memanfaatkannya untuk pembangunan infrastruktur.

“Nanti kita fokuskan untuk membangun infrastruktur,” katanya saat berkunjung ke Kantor Kompas.com di Jakarta, Rabu (5/10/2022).

Dia mengaku pembangunan infrastruktur di Kabupaten Blora pada tahun 2022 ini menggunakan dana pinjaman dari bank daerah. Menurutnya, adanya DBH akan menambah alokasi untuk pembangunan infrastruktur di wilayahnya.

Baca juga: Pertama Kalinya Sepanjang Sejarah Blok Cepu, Blora Akhirnya Dapatkan Dana Bagi Hasil

“Masyarakat kan berharap itu infrastruktur. Sesuai dengan janji kampanye kami, bagaimana membangun jalan menjadi halus. Akhirnya anggaran infrastruktur bisa kita naikkan hampir Rp 300 miliar dan alhamdulillah DBH,” ujarnya.

Arief mengungkapkan kondisi infrastruktur yang baik akan menggerakkan sektor-sektor lain.

“Karena kalau jalan bagus menarik investor datang. Sektor-sektor lain juga akan bergerak. Sektor pendidikan lancar, kesehatan lancar. Ini yang diharapkan oleh masyarakat kita,” kata dia.

Dia juga menyampaikan terima kasih kepada pemerintah pusat dengan adanya kucuran DBH migas tahun depan. Diketahui, ini pertama kalinya bagi Kabupaten Blora menerima DBH sepanjang sejarah Blok Cepu.

“Jadi terima kasih kepada pemerintah pusat, Bapak Presiden, Bu Menkeu, dan Menteri ESDM dan dari DPR yang sudah mervisi undang-undang ini. Sehingga daerah perbatasan dan daerah penghasil ini mendapatkan DBH yang sekian lama kita impikan,” ungkapnya.

Arief berharap nilai DBH ke depan dapat terus meningkat sehingga bisa digunakan untuk kesejahteraan masyarakat.

“Kita harapkan ke depan nilainya bisa naik lagi. Muaranya adalah untuk bagaimana mensejahterakan masyarakat, membangun infrastruktur, ekonomi, dan juga mengembangkan potensi yang ada di Blora,” pungkasnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kasus Pembunuhan di Sukabumi, Pelaku Mengaku Membela Diri karena Dipaksa Berhubungan Badan

Kasus Pembunuhan di Sukabumi, Pelaku Mengaku Membela Diri karena Dipaksa Berhubungan Badan

Regional
Bandara Sam Ratulangi Kembali Dibuka, 25 Pesawat Dijadwalkan Terbang Hari Ini

Bandara Sam Ratulangi Kembali Dibuka, 25 Pesawat Dijadwalkan Terbang Hari Ini

Regional
Tertimpa Tembok Roboh, Kakak Beradik di Ende Tewas

Tertimpa Tembok Roboh, Kakak Beradik di Ende Tewas

Regional
Hadir dengan Tema Niscala, Semarang Night Carnival 2024 Tampilkan 4 Unsur Budaya

Hadir dengan Tema Niscala, Semarang Night Carnival 2024 Tampilkan 4 Unsur Budaya

Regional
Meriahnya 'Semarang Night Carnival', Pamerkan Empat Unsur Budaya di Kota Lumpia

Meriahnya "Semarang Night Carnival", Pamerkan Empat Unsur Budaya di Kota Lumpia

Regional
Pengakuan Ibu Potong Tangan Anaknya di Kupang, Merasa Kerasukan Lalu Ambil Pisau

Pengakuan Ibu Potong Tangan Anaknya di Kupang, Merasa Kerasukan Lalu Ambil Pisau

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang Berawan

Regional
Setelah Nasdem, Bupati Solok Daftar ke Demokrat untuk Maju di Pilgub Sumbar

Setelah Nasdem, Bupati Solok Daftar ke Demokrat untuk Maju di Pilgub Sumbar

Regional
Anak Disabilitas di Ambon Ditemukan Kurus Penuh Air Kencing, Diduga Ditelantarkan Kakak Angkat

Anak Disabilitas di Ambon Ditemukan Kurus Penuh Air Kencing, Diduga Ditelantarkan Kakak Angkat

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
6 Kali Terpilih Jadi Anggota DPRD, The Hok Hiong: Pemilu 2024 yang Terakhir

6 Kali Terpilih Jadi Anggota DPRD, The Hok Hiong: Pemilu 2024 yang Terakhir

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Regional
PKS dan Golkar Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Sumbawa 

PKS dan Golkar Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Sumbawa 

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com