Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lestarikan Budaya, Nelayan di Tegal Melarung 7 Ancak Kepala Kerbau Saat Sedekah Laut

Kompas.com - 22/08/2022, 09:21 WIB
Tresno Setiadi,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

TEGAL, KOMPAS.com - Berharap mendapat keberkahan dari Sang Pencipta, nelayan di Kota Tegal, Jawa Tengah melarung tujuh ancak berisi kepala kerbau ke tengah laut, Minggu (21/8/2022).

Gelaran sedekah laut itu diawali doa bersama di Halaman Gedung KUD Karya Mina Tegalsari.

"Kami berharap melalui sedekah laut dapat keberkahan untuk nelayan Kota Tegal," kata Ketua Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kota Tegal, Eko Susanto, Minggu.

Baca juga: Sambut Bulan Suro, Nelayan Pantai Jati Malang Gelar Sedekah Laut

Pelarungan ancak oleh nelayan yang diikuti sejumlah anggota Forkompimda menggunakan kapal Sea Rider dan Kapal Maribaya, milik Mako TNI Angkatan Laut Tegal.

Selain kapal nelayan, terlihat juga Kapal dari Kepolisian Air dan Udara (Polairud) Polres Tegal Kota.

Eko menyampaikan Sedekah Laut yang hampir rutin digelar setiap tahun merupakan momentum kebudayaan nelayan di Kota Bahari.

"Semoga sedekah laut 2022 bisa berjalan lancar, dan ke depan juga bisa lebih meriah lagi, lebih mengena, santuan bisa lebih banyak lagi. Semoga nelayan Kota Tegal semakin maju dan sejahtera," harapnya. 

Sesaat sebelum pelarungan, Eko menyampaikan kepada Wali Kota Dedy Yon agar Pemkot bisa menyediakan alat pemadam kebakaran. Hal itu sebagai antisipasi kejadian kebakaran kapal penangkap ikan, seperti yang masih sering terjadi di Pelabuhan Perikanan akhir- akhir ini.

Wali Kota Dedy Yon Supriyono menyampaikan, rencana ke depan Pemerintah Pusat akan melakukan revitalisasi Pelabuhan Perikanan seluas 60 hektar. Dengan begitu pelabuhan akan mampu menampung kapal-kapal ikan yang bersandar.

"Ini salah satu upaya untuk menanggulangi kejadian kebakaran kapal di Kota Tegal," kata Dedy.

Dedy juga mengimbau kepada pemilik kapal dan Anak Buah Kapal (ABK) agar bisa berkerja sama dalam menjaga kapal masing- masing selama bersandar.

Menurutnya, perlu kerjasama yang baik, pemilik kapal dengan awak kapal, terkait penataan parkir. Selain itu, pemilik kapal perlu memberikan edukasi kepada awak kapal.

"Kapal yang bersandar harus ada yang bergiliran berjaga, aki dilepas. Jangan sampai terjadi kebakaran, kompor juga dilepas, selain itu jika sedang menguras menggunakan pompa, agar tetap dijaga jangan sampai mesin terbakar," pungkas Dedy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Kecewanya Ibu Kristianie, Anaknya Mendadak Dicoret dari Seleksi Paskibraka Nasional meski Raih Nilai Tertinggi

Kecewanya Ibu Kristianie, Anaknya Mendadak Dicoret dari Seleksi Paskibraka Nasional meski Raih Nilai Tertinggi

Regional
[POPULER NUSANTARA] Warga Sukolilo Pati Takut Motornya Diangkut Polisi | Densus 88 Geledah Rumah Tukang Bubur

[POPULER NUSANTARA] Warga Sukolilo Pati Takut Motornya Diangkut Polisi | Densus 88 Geledah Rumah Tukang Bubur

Regional
Sama-sama Olahan Daging Kambing, Apa Beda Gulai, Tongseng dan Tengkleng?

Sama-sama Olahan Daging Kambing, Apa Beda Gulai, Tongseng dan Tengkleng?

Regional
Bukit Batas di Kalimantan Selatan: Daya Tarik, Biaya, dan Cara Menuju

Bukit Batas di Kalimantan Selatan: Daya Tarik, Biaya, dan Cara Menuju

Regional
Kapal Bermuatan 70 Ton Kayu Ilegal Ditangkap di Perairan Kepulauan Meranti Riau

Kapal Bermuatan 70 Ton Kayu Ilegal Ditangkap di Perairan Kepulauan Meranti Riau

Regional
Gecok Kambing, Kuliner Khas Semarang Berbumbu Rempah

Gecok Kambing, Kuliner Khas Semarang Berbumbu Rempah

Regional
1 Prajurit TNI Gugur Ditembak KKB di Puncak

1 Prajurit TNI Gugur Ditembak KKB di Puncak

Regional
Gempa M 5,7 Guncang Pulau Doi

Gempa M 5,7 Guncang Pulau Doi

Regional
Tersangka Pengeroyok Bos Rental di Sukolilo Pati Bertambah Jadi 10 Orang

Tersangka Pengeroyok Bos Rental di Sukolilo Pati Bertambah Jadi 10 Orang

Regional
3 Kecamatan di Pati Jadi Target Operasi Kendaraan Bodong, Polisi Belum Tetapkan Tersangka

3 Kecamatan di Pati Jadi Target Operasi Kendaraan Bodong, Polisi Belum Tetapkan Tersangka

Regional
Jelang Idul Adha, Sejumlah Hewan Kurban di Jateng Terjangkit Diare dan Cacar

Jelang Idul Adha, Sejumlah Hewan Kurban di Jateng Terjangkit Diare dan Cacar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com