Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pasar Pagi Tutup Awal karena Ada Acara, Pedagang dan Pembeli Kecele

Kompas.com - 21/07/2022, 11:17 WIB
Dian Ade Permana,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

S

SALATIGA, KOMPAS.com - Para pembeli yang biasa bertransaksi di Pasar Pagi Kota Salatiga, pada merasa kecele.

Sebab, pasar yang biasa beroperasi hingga pukul 07.00 WIB tersebut, pada Kamis (21/7/2022) hanya buka hingga pukul 06.00 WIB.

Baca juga: Pemilik Kios Pasar Pagi Pemalang Keluhkan Retribusi, Begini Ceritanya

Menurut Suyatmi, seorang pembeli warga Salatiga, dia rutin setiap hari belanja di Pasar Pagi. "Belanjanya ya setelah mengantar anak sekolah, langsung ke pasar. Belanja sayur, ikan atau daging, untuk masak makanan rumah. Ini tadi kaget, ke pasar kok sudah bersih tidak ada pedagang yang jualan," ujarnya.

Awalnya dia mengira ada penertiban pedagang. "Saya kira ditertibkan, tapi Pasar Pagi kan sudah ada izin pemerintah. Ternyata setelah saya cari informasi, ada pejabat-pejabat dari luar kota sedang acara di Salatiga," kata Suyatmi.

Sementara seorang pedagang sayur keliling, Mugiyono mengungkapkan, barang yang dijualnya tidak sekomplit biasanya. "Karena Pasar Pagi tutup lebih awal, saya tidak bisa ketemu pedagang langganan. Ini jual yang bisa dapat saja," ungkapnya.

Pedagang ayam potong, Kentung mempertanyakan kebijakan penutupan Pasar Pagi lebih awal tersebut. "Info dari grup memang akan ada wali kota-wali kota jalan-jalan, tapi ternyata sampai jam 7-an belum ada yang jalan. Kasihan pedagang dan pembeli," ungkapnya.

Dia mengaku dagangan ayamnya masih sisa. "Biasanya tiap hari habis, karena waktu jualan pendek, ya masih sisa. Ini kan jam 6 lapak jualan harus bersih, jadi setengah 6 ya harus berhenti jualan. Tak hanya saya, pedagang yang lain sama saja. Apalagi ada juga pedagang makanan yang baru datang ke pasar, ternyata sudah tidak ada orang di Pasar Pagi," kata Kentung.

Kepala Bidang Pedagang Kaki Lima (Kabid PKL) Dinas Perdagangan Kota Salatiga Aditya Bagas Ranggajaya mengatakan penutupan Pasar Pagi lebih awal berkaitan dengan agenda Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi).

"Wali kota dari berbagai daerah datang ke Salatiga dan pagi ini olahraga bersama. Penutupan Pasar Lagi lebih awal hanya satu hari ini saja, besok sudah kembali normal," kata Rangga.

Baca juga: Sentra UMKM di Pasar Pagi Mangga Dua Diharapkan Tingkatkan Perekonomian Masyarakat

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Inovasi Daun Kelor Turunkan Angka Stunting, Penyuluh KB di Sumbawa Tembus Tingkat Nasional

Inovasi Daun Kelor Turunkan Angka Stunting, Penyuluh KB di Sumbawa Tembus Tingkat Nasional

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Malam Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Malam Hujan Ringan

Regional
Bertemu Lembaga Adat Melayu Riau, Pj Walkot Pekanbaru Sampaikan Apresiasinya

Bertemu Lembaga Adat Melayu Riau, Pj Walkot Pekanbaru Sampaikan Apresiasinya

Regional
Presiden Jokowi Resmikan 7,47 Kilometer Jalan Inpres di Lombok Barat

Presiden Jokowi Resmikan 7,47 Kilometer Jalan Inpres di Lombok Barat

Regional
Raih Juara Umum di MTQ Ke-30 Tingkat Jateng, Kota Semarang Bawa Pulang 24 Piala

Raih Juara Umum di MTQ Ke-30 Tingkat Jateng, Kota Semarang Bawa Pulang 24 Piala

Regional
KSAD Jenderal Maruli Simanjuntak Kunjungi Merauke untuk Panen Raya Padi

KSAD Jenderal Maruli Simanjuntak Kunjungi Merauke untuk Panen Raya Padi

Regional
BPOM Telusuri Produk Kosmetik Ilegal di Batam

BPOM Telusuri Produk Kosmetik Ilegal di Batam

Regional
Gunung Lewotobi Laki-laki Kembali Meletus, Warga Diminta Waspada

Gunung Lewotobi Laki-laki Kembali Meletus, Warga Diminta Waspada

Regional
Cerita Chef Restoran Kampung Melayu, Deg-degan Pertama Kali Memasak untuk Presiden

Cerita Chef Restoran Kampung Melayu, Deg-degan Pertama Kali Memasak untuk Presiden

Regional
Buruh Pelabuhan di Banjarmasin Ditemukan Tewas Membusuk, Ketahuan Saat Rekannya Mau Bayar Utang

Buruh Pelabuhan di Banjarmasin Ditemukan Tewas Membusuk, Ketahuan Saat Rekannya Mau Bayar Utang

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Maju Calon Bupati Sumbawa, Syarafuddin Jarot Resmi Daftar di Partai Nasdem

Maju Calon Bupati Sumbawa, Syarafuddin Jarot Resmi Daftar di Partai Nasdem

Regional
Nelayan yang Hilang di Perairan Nusakambangan Ditemukan Tewas

Nelayan yang Hilang di Perairan Nusakambangan Ditemukan Tewas

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Pelni Hentikan Pelayaran Rute Bintan-Natuna Selama Sekitar 20 Hari

Pelni Hentikan Pelayaran Rute Bintan-Natuna Selama Sekitar 20 Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com