Salin Artikel

Pasar Pagi Tutup Awal karena Ada Acara, Pedagang dan Pembeli Kecele

S

Sebab, pasar yang biasa beroperasi hingga pukul 07.00 WIB tersebut, pada Kamis (21/7/2022) hanya buka hingga pukul 06.00 WIB.

Menurut Suyatmi, seorang pembeli warga Salatiga, dia rutin setiap hari belanja di Pasar Pagi. "Belanjanya ya setelah mengantar anak sekolah, langsung ke pasar. Belanja sayur, ikan atau daging, untuk masak makanan rumah. Ini tadi kaget, ke pasar kok sudah bersih tidak ada pedagang yang jualan," ujarnya.

Awalnya dia mengira ada penertiban pedagang. "Saya kira ditertibkan, tapi Pasar Pagi kan sudah ada izin pemerintah. Ternyata setelah saya cari informasi, ada pejabat-pejabat dari luar kota sedang acara di Salatiga," kata Suyatmi.

Sementara seorang pedagang sayur keliling, Mugiyono mengungkapkan, barang yang dijualnya tidak sekomplit biasanya. "Karena Pasar Pagi tutup lebih awal, saya tidak bisa ketemu pedagang langganan. Ini jual yang bisa dapat saja," ungkapnya.

Pedagang ayam potong, Kentung mempertanyakan kebijakan penutupan Pasar Pagi lebih awal tersebut. "Info dari grup memang akan ada wali kota-wali kota jalan-jalan, tapi ternyata sampai jam 7-an belum ada yang jalan. Kasihan pedagang dan pembeli," ungkapnya.

Dia mengaku dagangan ayamnya masih sisa. "Biasanya tiap hari habis, karena waktu jualan pendek, ya masih sisa. Ini kan jam 6 lapak jualan harus bersih, jadi setengah 6 ya harus berhenti jualan. Tak hanya saya, pedagang yang lain sama saja. Apalagi ada juga pedagang makanan yang baru datang ke pasar, ternyata sudah tidak ada orang di Pasar Pagi," kata Kentung.

Kepala Bidang Pedagang Kaki Lima (Kabid PKL) Dinas Perdagangan Kota Salatiga Aditya Bagas Ranggajaya mengatakan penutupan Pasar Pagi lebih awal berkaitan dengan agenda Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi).

"Wali kota dari berbagai daerah datang ke Salatiga dan pagi ini olahraga bersama. Penutupan Pasar Lagi lebih awal hanya satu hari ini saja, besok sudah kembali normal," kata Rangga.

https://regional.kompas.com/read/2022/07/21/111730978/pasar-pagi-tutup-awal-karena-ada-acara-pedagang-dan-pembeli-kecele

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke