Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kesaksian Warga Saat Honda Jazz Tabrak Puluhan Motor di Pemalang: Hendak Menyalip tapi Tidak Sampai, lalu Banting Setir

Kompas.com - 18/06/2022, 09:29 WIB
Candra Setia Budi

Editor

KOMPAS.com - Puluhan sepeda motor yang diparkir di area depan SMK Negeri 1 Pemalang, Jawa Tengah, rusak setelah ditabrak Honda Jazz merah yang dikemudian seorang perempuan, Jumat (17/6/2022).

Belakangan diketahui, perempuan pengemudi Honda Jazz tersebut adalah RF (22), warga Perumahan Wisma Taman Agung, Kecamatan Taman, Pemalang.

Beruntung, dalam insiden itu tidak ada korban jiwa dan hanya sepeda motor yang rusak.

Baca juga: Detik-detik Honda Civic Tabrak Pembatas Jembatan hingga Mengakibatkan 3 Orang Tewas di Lokasi Kejadian

Salah satu saksi kejadian bernama Anton mengatakan, kejadian itu berawal saat Honda Jazz datang dari arah selatan menuju ke utara.

"Saat itu mobil Jazz tersebut hendak menyalip, tetapi tidak sampai yang akhirnya pengemudi membanting setir ke kiri dan menabrak puluhan sepeda motor," katanya.

Sementara, saksi mata lainnya bernama Adi Surya melihat mobil yang menabrak puluhan sepeda motor itu dikemudikan oleh seorang perempuan.

"Total ada 10 motor yang rusak," ungkapnya.

Baca juga: Viral Video Honda Jazz Merah Tabrak Puluhan Motor di Pemalang, Ini Kata Polisi

Kata Surya, setelah kejadian itu, suami sang pengemudi Honda Jazz datang ke lokasi.

Kanit Laka Satlantas Polres Pemalang Iptu Nuryadi mengatakan, dalan kejadian itu tidak ada korban jiwa dan hanya kerusakan ringan.

Masih kata Nurhayadi, kejadian itu juga sudah diselesaikan karena pengemudi mobil itu mau bertanggung jawab dan mengganti kerugian.

"Pemilik sudah mau bertanggung jawab, bersedia mengganti kerugian dan sudah ada penyelesaian kesepakatan bersama," ujarnya.

Baca juga: Kecelakaan Maut Truk Boks Vs Truk Tronton di Sragen, Satu Orang Tewas

 

(Penulis : Kontributor Pemalang, Baktiawan Candheki | Editor : Khairina)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Video Viral Diduga Preman Acak-acak Salon di Serang Banten, Pelaku Marah Tak Diberi Uang

Video Viral Diduga Preman Acak-acak Salon di Serang Banten, Pelaku Marah Tak Diberi Uang

Regional
Tawuran 2 Kampung di Magelang, Pelaku Kabur, Polisi Amankan 5 Motor

Tawuran 2 Kampung di Magelang, Pelaku Kabur, Polisi Amankan 5 Motor

Regional
Dua Dekade Diterjang Banjir Rob, Demak Rugi Rp 30 Triliun

Dua Dekade Diterjang Banjir Rob, Demak Rugi Rp 30 Triliun

Regional
Rektor Universitas Riau Cabut Laporan Polisi Mahasiwa yang Kritik UKT

Rektor Universitas Riau Cabut Laporan Polisi Mahasiwa yang Kritik UKT

Regional
Pembuang Bayi di Semarang Tinggalkan Surat di Ember Laundry, Diduga Kenali Saksi

Pembuang Bayi di Semarang Tinggalkan Surat di Ember Laundry, Diduga Kenali Saksi

Regional
Pencuri Kain Tenun Adat di NTT Ditembak Polisi Usai 3 Bulan Buron

Pencuri Kain Tenun Adat di NTT Ditembak Polisi Usai 3 Bulan Buron

Regional
Duel Maut 2 Residivis di Temanggung, Korban Tewas Kena Tusuk

Duel Maut 2 Residivis di Temanggung, Korban Tewas Kena Tusuk

Regional
Tungku Peleburan di Pabrik Logam Lampung Meledak, 3 Pekerja Alami Luka Bakar Serius

Tungku Peleburan di Pabrik Logam Lampung Meledak, 3 Pekerja Alami Luka Bakar Serius

Regional
Pria Misterius Ditemukan Penuh Lumpur dan Tangan Terikat di Sungai Babon Semarang

Pria Misterius Ditemukan Penuh Lumpur dan Tangan Terikat di Sungai Babon Semarang

Regional
Wali Kota Semarang Minta PPKL Bantu Jaga Kebersihan Kawasan Kuliner di Stadion Diponegoro

Wali Kota Semarang Minta PPKL Bantu Jaga Kebersihan Kawasan Kuliner di Stadion Diponegoro

Regional
Korban Tewas Tertimpa Tembok Keliling di Purwokerto Bertambah, Total Jadi 2 Anak

Korban Tewas Tertimpa Tembok Keliling di Purwokerto Bertambah, Total Jadi 2 Anak

Regional
Tingkatkan Pengelolaan Medsos OPD Berkualitas, Pemkab Blora Belajar ke Sumedang dan Pemprov Jabar

Tingkatkan Pengelolaan Medsos OPD Berkualitas, Pemkab Blora Belajar ke Sumedang dan Pemprov Jabar

Regional
Ingin Tiru Aplikasi Sapawarga, Pemkab Blora Lakukan Kunjungan ke Pemprov Jabar

Ingin Tiru Aplikasi Sapawarga, Pemkab Blora Lakukan Kunjungan ke Pemprov Jabar

Regional
Cerita Jadi Jemaah Haji Termuda di Semarang, Halima Ngaku Sudah Nabung sejak TK

Cerita Jadi Jemaah Haji Termuda di Semarang, Halima Ngaku Sudah Nabung sejak TK

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com