Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simpan Sabu di Rumah, Pria Lombok Timur Pingsan Saat Rumahnya Digeledah Polisi

Kompas.com - 20/05/2022, 05:39 WIB
Idham Khalid,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

LOMBOK TIMUR, KOMPAS.com - S (52), warga Dusun Sengenit, Desa Suradadi, Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat (NTB), hanya bisa pasrah lantaran lokasi penyimpanan sabu miliknya diketahui oleh polisi.

S digerebek Satuan Reserse Narkoba Polres Lombok Timur pada Selasa (17/5/2022).

Baca juga: Kericuhan Futsal di Lombok Timur Dipicu Saling Ejek, 1 Orang Luka Disabet Parang

Pingsan

Dalam sebuah video yang terekam saat penangkapan, S dalam kondisi tangan diborgol, mengenakan sarung dengan mengalungkan handuk warna oranye di pundaknya.

Saat itu, polisi mengetahui S menyimpan sabu terbungkus plastik hitam di sebuah lubang yang tidak jauh dari sumur rumahnya.

Penemuan klip sabu tersebut disaksikan oleh sejumlah warga setempat.

Baca juga: Konflik Berakhir, Polisi Tetap Amankan dengan Ketat Perayaan Waisak di Desa Mareje Lombok Barat

Tidak berselang lama setelah barang bukti sabu tersebut ditemukan polisi, S tiba-tiba pingsan dan tergeletak jatuh di tanah.

Sejumlah warga dan polisi yang mengetahui kejadian tersebut kemudian mencoba mengangkatnya.

"Pelaku sempat pingsan setelah kita geledah dan ditemukan sabu di rumahnya itu," kata Kasat Narkoba Polres Lombok Timur AKP I Gusti Ngurah Bagus Saputra, Kamis (19/5/2022).

Baca juga: Sapi Terjangkit PMK di Lombok Tengah Bertambah Jadi 270 Ekor

 

Saputra menjelaskan, pelaku hanya pingsan sesaat dan kemudian disadarkan oleh anggotanya.

"Waktu pingsan, langsung kami coba dan sadarkan, dan akhirnya bangun dan kita bawa ke Mapolres untuk kita minta keterangan lebih lanjut," ungkap Saputra.

Diterangkannya, kasus tersebut terungkap berawal dari laporan masyarakat yang resah terhadap aksi pelaku.

Baca juga: Bandara Lombok Kembali Buka Rute Penerbangan Internasional ke Singapura

"Berdasarkan dari informasi atau laporan masyarakat bahwa di sekitar alamat tersangka memang dijadikan tempat transaksi narkotika jenis sabu, kemudian kami melakukan penyelidikan," ungkap Saputra.

Dari penangkapan tersebut, ditemukan barang bukti berupa sabu, di antaranya tujuh bungkus plastik klip berisi sabu, tiga bungkus plastik klip kosong, dan dua timbangan digital.

Akibat perbuatannya, S dijerat dengan Pasal 114 ayat 2 dan 112 ayat 2 Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika, dengan ancaman minimal 5 tahun penjara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Regional
Lontaran Pijar Gunung Ibu Capai 1.000 Meter di Bawah Bibir Kawah

Lontaran Pijar Gunung Ibu Capai 1.000 Meter di Bawah Bibir Kawah

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Regional
Mati Terkena Tombak, Bangkai Paus Kerdil Terdampar di Botubarani

Mati Terkena Tombak, Bangkai Paus Kerdil Terdampar di Botubarani

Regional
Ibu Melahirkan di Ambulans karena Jalan Rusak, Dinkes Kalbar Bersuara

Ibu Melahirkan di Ambulans karena Jalan Rusak, Dinkes Kalbar Bersuara

Regional
[POPULER NUSANTARA] Pabrik Sepatu Bata di Karawang Tutup | Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik

[POPULER NUSANTARA] Pabrik Sepatu Bata di Karawang Tutup | Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik

Regional
Ketiduran Sambil Bawa Emas, Nenek 87 Tahun Jadi Korban Perampokan

Ketiduran Sambil Bawa Emas, Nenek 87 Tahun Jadi Korban Perampokan

Regional
Kemenkes Berikan Beasiswa Kedokteran Khusus untuk Anak Asli Natuna

Kemenkes Berikan Beasiswa Kedokteran Khusus untuk Anak Asli Natuna

Regional
Banjir Sembakung Jadi Perhatian Nasional, Pemda Nunukan Dapat Bantuan 213 Unit Rumah dari BNPP

Banjir Sembakung Jadi Perhatian Nasional, Pemda Nunukan Dapat Bantuan 213 Unit Rumah dari BNPP

Regional
Gempa Magnitudo 5,2 Guncang Wilayah Lumajang

Gempa Magnitudo 5,2 Guncang Wilayah Lumajang

Regional
Wilayah Rawan Banjir Kiriman Malaysia Jadi Sasaran TMMD, Kodim 0911/NNK Siapkan Lahan Pangan

Wilayah Rawan Banjir Kiriman Malaysia Jadi Sasaran TMMD, Kodim 0911/NNK Siapkan Lahan Pangan

Regional
6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

Regional
Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com