Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelaku Pembunuhan di Depan Kafe di Banjarbaru Kalsel Ditangkap, Motifnya Tak Terima Diajak Duel

Kompas.com - 31/03/2022, 06:31 WIB
Andi Muhammad Haswar,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi


BANJARBARU, KOMPAS.com - Pelaku pembunuhan di depan sebuah kafe di Banjarbaru, Kalimantan Selatan (Kalsel) akhirnya tertangkap.

Aksi pelaku sebelumnya terekam oleh kamera pengawas atau CCTV. Belakangan, pelaku ternyata berjumlah dua orang masing-masing berinisial MI dan MF. 

Perwira Unit 2 Sub Direktorat (Subdit) Kejahatan dan Kekerasan (Jatanras) Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan, Iptu Teguh Imam Syafariadi yang memimpin penangkapan mengatakan, baik pelaku dan korban sama-sama dalam keadaan mabuk sebelum peristiwa terjadi. 

Ketika itu, pelaku dan korban sempat adu mulut setelah pelaku membela temannya yang cekcok dengan korban. 

Baca juga: Pembunuhan di Depan Kafe di Banjarbaru Kalsel Terekam CCTV, Pelakunya Bercelana Pendek

Korban kemudian menantang pelaku untuk berduel dan sempat memukul pelaku sehingga pelaku tak terima. 

"Pada saat itulah terjadi cekcok antara korban dengan salah seorang teman pelaku. Pelaku yang melihat hal tersebut berusaha membela akan tetapi pelaku saat itu malah dipukul oleh korban," ujar Teguh, dalam keterangan yang diterima, pada Rabu (30/3/2022) malam. 

Tak terima dipukul oleh korban, pelaku kemudian pulang ke rumahnya untuk mengambil dua bilah senjata tajam jenis belati. 

Karena sudah dalam pengaruh minuman keras, pelaku kemudian kembali ke lokasi kejadian dan mencari korban. 

Sebelum sampai ke lokasi kejadian, pelaku membawa seorang temannya untuk membantunya melawan korban. 

"Selanjutnya saat pelaku bertemu dengan korban, pelaku kemudian membangunkan korban dan langsung menikam korban di bagian perut," ujar dia. 

Baca juga: Upayakan Jemput Paksa Saifuddin Ibrahim, Polri Minta Bantuan FBI

Korban yang dalam keadaan mabuk tidak bisa menghindari serangan pelaku karena pelaku terus melakukan terus menghujamkan belati miliknya ke tubuh korban. 

Usai melakukan aksinya, kedua pelaku kemudian kabur dan berpisah untuk melarikan diri ditempat persembunyiannya masing-masing. 

Namun, pelarian mereka tak lama, pelaku pertama MF ditangkap saat bersembunyi di wilayah Kecamatan Aranio, Kabupaten Banjar sementara pelaku MI ditangkap di Pelaihari, Kabupaten Tanah Laut. 

Pelaku MI terpaksa ditembak karena melawan saat akan ditangkap.

Dia sempat mengeluarkan senjata tajam dan bermaksud menyerang petugas yang menyergapnya. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Babel Latih Juru Sembelih Hewan Kurban se-Pulau Bangka

Babel Latih Juru Sembelih Hewan Kurban se-Pulau Bangka

Regional
Gunung Ruang Erupsi Kembali, Warga: Anak-anak Saya Panik, Tanya Kenapa Gunung Kita Keluarkan Api?

Gunung Ruang Erupsi Kembali, Warga: Anak-anak Saya Panik, Tanya Kenapa Gunung Kita Keluarkan Api?

Regional
Kapal Wisata Terbakar di Perairan Pulau Penga Labuan Bajo, 4 Orang Luka dan Sesak Napas

Kapal Wisata Terbakar di Perairan Pulau Penga Labuan Bajo, 4 Orang Luka dan Sesak Napas

Regional
Jelang 'Turun', 65 Anggota DPRD Sumbar Gagas Perjalanan ke Luar Negeri

Jelang "Turun", 65 Anggota DPRD Sumbar Gagas Perjalanan ke Luar Negeri

Regional
Nobar Piala Asia U-23 di Balai Kota, DLH Solo Sebut Banyak Sampah Berserakan dan Tanaman Diinjak-injak

Nobar Piala Asia U-23 di Balai Kota, DLH Solo Sebut Banyak Sampah Berserakan dan Tanaman Diinjak-injak

Regional
Motor Nyangkut di Atap Rumah akibat Rem Blong, Dua Wisatawan Terselamatkan Jemuran Selimut

Motor Nyangkut di Atap Rumah akibat Rem Blong, Dua Wisatawan Terselamatkan Jemuran Selimut

Regional
Dituding Jadi Penyebab Banjir, Perumahan di Lampung Digeruduk Emak-emak

Dituding Jadi Penyebab Banjir, Perumahan di Lampung Digeruduk Emak-emak

Regional
Purwakarta Kejar Posisi sebagai Daerah Penghasil Ikan Air Tawar

Purwakarta Kejar Posisi sebagai Daerah Penghasil Ikan Air Tawar

Regional
DPRD Minta Pemkot Bandar Lampung Segera Realisasikan BLK

DPRD Minta Pemkot Bandar Lampung Segera Realisasikan BLK

Regional
Suami Istri di Gresik Mencuri Sambil Bawa Balita, Uangnya Digunakan Beli Minuman Keras

Suami Istri di Gresik Mencuri Sambil Bawa Balita, Uangnya Digunakan Beli Minuman Keras

Regional
Pilkada Bangka Belitung, PDI-P dan Gerindra Jajaki Koalisi

Pilkada Bangka Belitung, PDI-P dan Gerindra Jajaki Koalisi

Regional
2 Warga Sikka Ditangkap karena Edarkan Uang Palsu

2 Warga Sikka Ditangkap karena Edarkan Uang Palsu

Regional
Mayat Tak Dikenal Telungkup di Pinggir Jalan, Jadi Tontonan Warga

Mayat Tak Dikenal Telungkup di Pinggir Jalan, Jadi Tontonan Warga

Regional
Warga Semarang, Ini Rangkaian Acara untuk Sambut HUT Ke-477 Kota Semarang

Warga Semarang, Ini Rangkaian Acara untuk Sambut HUT Ke-477 Kota Semarang

Regional
Tabrakan 2 Sepeda Motor di NTT, Seorang Guru Tewas

Tabrakan 2 Sepeda Motor di NTT, Seorang Guru Tewas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com