Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Minyak Goreng Mahal dan Langka padahal Surplus, Pemprov Jatim: Tak Wajar

Kompas.com - 16/02/2022, 10:49 WIB
Sukoco,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

MAGETAN, KOMPAS.com –  Pemerintah memastikan adanya surplus minyak goreng di wilayah Provinsi Jawa Timur.

Menurut keterangan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, kebutuhan masyarakat Jawa Timur pada minyak goreng sebesar 59.000 ton.

Sedangkan produk minyak goreng di Jawa Timur mencapai 63.000 ton.

Meski demikian harga minyak goreng masih berkisar antara Rp 15.000 hingga Rp 20.000 di sejumlah pasar di Magetan.

Baca juga: Jatim Surplus Minyak Goreng, tapi Langka di Pasaran, Ini Perintah Gubernur Khofifah pada Kepala Daerah

Tidak wajar

 

Kepala Badan Pendapatan Daerah Provinsi Jawa Timur Abimanyu Poncoatmodjo Iswinarno mengatakan, sangat tidak wajar jika harga minyak goreng di Jawa Timur mahal.

Apalagi di beberapa daerah terjadi kelangkaan minyak goreng.

“Kita surplus lebh dari 3.000 ton. Ini hal yang sangat tidak wajar,” ujarnya saat menggelar operasi pasar minyak goreng di kantor UPT PPD Bappeda Jatim Jalan Mayjen Sungkono Magetan, Selasa (15/02/2022) sore.

Abimanyu menambahkan, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa bersama Kapolda, Pangdam dam Forkopimda telah melakukan sidak ke sejumlah pabrik minyak goreng.

“Ini akan ditelusuri dulu, mengapa ada kelangkaan. Nanti akan disampaikan gubernur dimana itu tersendatnya,” imbuhnya.

Baca juga: Sudah 4 Bulan, Kisruh Minyak Goreng Mahal Belum Juga Terselesaikan

Operasi pasar minyak goreng

Pemerintah Provinsi Jawa Timur memastikan akan melakukan operasi pasar minyak goreng sampai menjelang bulan Ramadhan atau awal April mendatang.

Dengan gencarnya operasi pasar, diharapkan harga minyak akan stabil menjelang bulan puasa mendatang.

“Kita berdoa mudah-mudahan segera kembali normal,” ucap Abimanyu.

Baca juga: Produksi Minyak Goreng di Jatim Surplus namun Langka di Pasaran, Polda Gelar Penyelidikan

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jasad Pria Tanpa Identitas Ditemukan Mengambang di Muara Sungai Asemdoyong Pemalang

Jasad Pria Tanpa Identitas Ditemukan Mengambang di Muara Sungai Asemdoyong Pemalang

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Regional
Pilkada 2024, KPU Kabupaten Semarang Waspadai Dukungan Fiktif Calon Perseorangan

Pilkada 2024, KPU Kabupaten Semarang Waspadai Dukungan Fiktif Calon Perseorangan

Regional
Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik Pompa Air

Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik Pompa Air

Regional
BRIN Ungkap soal Rencana Penelitian Menhir di Sumbar

BRIN Ungkap soal Rencana Penelitian Menhir di Sumbar

Regional
Pemkab Ogan Komering Ulu Tetapkan Status Siaga Bencana Banjir

Pemkab Ogan Komering Ulu Tetapkan Status Siaga Bencana Banjir

Regional
Kronologi Ibu Racuni Anak Tiri di Riau, Beri Minum Kopi Kemasan Beracun hingga Kejang-kejang

Kronologi Ibu Racuni Anak Tiri di Riau, Beri Minum Kopi Kemasan Beracun hingga Kejang-kejang

Regional
Mantan Gubernur hingga Kiai Daftar Ikut Pilkada Babel Lewat PDI-P

Mantan Gubernur hingga Kiai Daftar Ikut Pilkada Babel Lewat PDI-P

Regional
Alasan Milenial hingga Pelaku UMKM Dukung Mbak Ita Kembali Pimpin Semarang

Alasan Milenial hingga Pelaku UMKM Dukung Mbak Ita Kembali Pimpin Semarang

Regional
Rektor Unri Ternyata Belum Cabut Laporan Polisi terhadap Mahasiswa Pengkritik UKT

Rektor Unri Ternyata Belum Cabut Laporan Polisi terhadap Mahasiswa Pengkritik UKT

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Maju Pilkada 2024, Petani di Sikka Daftar Cawabup di 2 Partai

Maju Pilkada 2024, Petani di Sikka Daftar Cawabup di 2 Partai

Regional
Jelang Penutupan Pendaftaran Pilkada Semarang di PDI-P, Mbak Ita Bertolak ke Jakarta

Jelang Penutupan Pendaftaran Pilkada Semarang di PDI-P, Mbak Ita Bertolak ke Jakarta

Regional
Pelajar SMK Ditemukan Tewas di Pinggir Jalan, Awalnya Dikira Korban Kecelakaan, Ternyata Dibunuh Teman

Pelajar SMK Ditemukan Tewas di Pinggir Jalan, Awalnya Dikira Korban Kecelakaan, Ternyata Dibunuh Teman

Regional
Pernah Viral karena Nasi Goreng, Ade Bhakti Akan Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada Semarang di PDI-P

Pernah Viral karena Nasi Goreng, Ade Bhakti Akan Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada Semarang di PDI-P

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com