Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Riau Mulai Bagikan Vaksin Booster, Gubernur yang Pertama Disuntik

Kompas.com - 13/01/2022, 06:08 WIB
Citra Indriani,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

PEKANBARU, KOMPAS.com - Gubernur Riau Syamsuar sudah disuntik vaksin dosis ketiga atau booster di Gedung Balai Pelangi, Kediaman Gubernur Riau, Jalan Diponegoro, Kota Pekanbaru, Rabu (12/1/2022).

Pelaksanaan pemberian vaksin dimulai pukul 16.30 WIB.

Penyuntikan vaksin di lengan kiri orang nomor satu di "Bumi Lancang Kuning" itu sebangai tanda dimulainya vaksinasi booster kepada masyarakat Riau, khususnya lansia dan kelompok rentan.

Baca juga: Update Covid-19 di Aceh, Sumut, Sumbar, Riau, Kepri, Jambi, dan Bengkulu 12 Januari 2022

Setelah disuntik vaksin, Syamsuar dan seluruh peserta vaksinasi diminta observasi selama 15 menit.

Syamsuar mengatakan, pelaksanaan vaksinasi booster pada hari ini merupakan tindak lanjut dari arahan Presiden Joko Widodo.

"Sesuai arahan Bapak Presiden, mulai tanggal 12 Januari 2021, sudah dilaksanakan vaksin booster. Vaksin yang ketiga ini diutamakan kepada lansia dan kelompok rentan," ujar Syamsuar kepada wartawan, Rabu.

Baca juga: Kadisdik Riau: Pembelajaran Tatap Muka 100 Persen Berjalan Lancar

Syamsuar menyebutkan, saat ini pandemi Covid-19 belum berakhir dan penyebarannya sangat masif.

Dengan demikian, harus ada upaya signifikan untuk menghentikan pandemi.

Oleh karena itu, Syamsuar mengimbau warga Riau untuk mengikuti vaksinasi booster di tempat yang disediakan.

"Harapan kami kepada masyarakat Riau, khususnya kepada para lansia, kiranya dapat menuju tempat-tempat vaksinasi," ucap Syamsuar.

Baca juga: Ini Cara Mendaftar Vaksinasi Booster Covid-19...

Vaksinasi ketiga ini masih dilaksanakan secara gratis.

"Syaratnya Kartu Tanda Penduduk (KTP) saja. Tidak ada persyaratan khusus yang harus disiapkan dalam rangka vaksinasi yang ketiga ini," ujar Syamsuar.

Syamsuar mengatakan, saat ini ketersediaan stok vaksin di Provinsi Riau sekitar 1 juta dosis.

Stok vaksin tersebut selain untuk lansia, juga untuk anak-anak usia 6-12 tahun.

"Sekarang stok vaksin masih banyak, di Riau kemungkinan masih ada lebih kurang 1 juta. Ini kan juga termasuk vaksin untuk anak-anak, dan vaksin anak-anak juga kita gerakkan," ujar Syamsuar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Oknum PNS dan Honorer Selingkuh di Bangka Barat Digerebek Warga, Disanksi dan Berakhir Damai

Oknum PNS dan Honorer Selingkuh di Bangka Barat Digerebek Warga, Disanksi dan Berakhir Damai

Regional
Kemenag Luncurkan Program Senam Haji dan Batik Haji Indonesia di Medan

Kemenag Luncurkan Program Senam Haji dan Batik Haji Indonesia di Medan

Regional
Dimeriahkan Artis Papan Atas, Pemprov Riau Sediakan 150 Stan UMKM Gratis di Gebyar BBI BBWI Riau

Dimeriahkan Artis Papan Atas, Pemprov Riau Sediakan 150 Stan UMKM Gratis di Gebyar BBI BBWI Riau

Regional
Temuan Mayat Perempuan Dalam Koper di Cikarang, Keluarga Duga Pelaku Orang Terdekat

Temuan Mayat Perempuan Dalam Koper di Cikarang, Keluarga Duga Pelaku Orang Terdekat

Regional
'Usai Mayat Majikan Berhasil Dievakuasi, Anjingnya Juga Ikut Mati'

"Usai Mayat Majikan Berhasil Dievakuasi, Anjingnya Juga Ikut Mati"

Regional
Lagi, Seorang Petani di Brebes Tewas Diduga Karena Tabrak Lari

Lagi, Seorang Petani di Brebes Tewas Diduga Karena Tabrak Lari

Regional
4.500 Kader Semarakkan Jambore PKK Tingkat Kota Pekanbaru, Tampilkan Inovasi Kartini Masa Kini

4.500 Kader Semarakkan Jambore PKK Tingkat Kota Pekanbaru, Tampilkan Inovasi Kartini Masa Kini

Regional
Dua Truk Tabrakan di Jalan Lintas Sumatera akibat Jalan Berlubang

Dua Truk Tabrakan di Jalan Lintas Sumatera akibat Jalan Berlubang

Regional
9 Wisatawan di Gunungkidul Tersengat Ubur-ubur yang Mendadak Muncul

9 Wisatawan di Gunungkidul Tersengat Ubur-ubur yang Mendadak Muncul

Regional
Mengenal NBDI, Madrasah Peradaban Perempuan Hebat Sasak

Mengenal NBDI, Madrasah Peradaban Perempuan Hebat Sasak

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Mobil Angkutan Terguling di Tanjakan Maluku Tengah, 1 Orang Tewas

Mobil Angkutan Terguling di Tanjakan Maluku Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Regional
Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung, Korban Terluka di Dada

Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung, Korban Terluka di Dada

Regional
Masa Jabatan Habis, Anggota DPRD Ini Kembalikan Baju Dinas ke Rakyat

Masa Jabatan Habis, Anggota DPRD Ini Kembalikan Baju Dinas ke Rakyat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com