KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan jaketnya kepada seorang pria bernama Oni Priyono di Blora, Jawa Tengah, Jumat (17/12/2021).
Jaket batik bermotif garuda khas Blora itu awalnya dibeli Jokowi sesaat setelah meresmikan Bandara Ngloram di Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora.
Bagi Oni, jaket batik tersebut terasa spesial karena sebelumnya dikenakan Jokowi.
Apalagi saat diberikan kepadanya, jaket itu dipakaikan langsung oleh mantan Wali Kota Solo tersebut.
Baca juga: Momen Jokowi Pakaikan Jaket Bermotif Batik ke Seorang Kakek di Blora
Dalam video yang beredar, Oni tampak berusaha mendekati Jokowi yang sedang mengunjungi warga.
Dia lalu meminta foto Bersama Jokowi.
Oni berkata kepada Jokowi bahwa dirinya sangat mengaguminya.
Selepas berfoto, Oni kemudian berbalik badan. Akan tetapi, Jokowi memanggilnya, lalu memberikan jaket yang dipakainya kepada Oni.
Baca juga: 4 Orang yang Beruntung Dapatkan Jaket Jokowi secara Cuma-cuma di Sejumlah Daerah, Siapa Saja?
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.