Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Ada Libur Akhir Semester di DIY, Diganti dengan Kegiatan Pengembangan Diri Siswa

Kompas.com - 02/12/2021, 11:39 WIB
Wisang Seto Pangaribowo,
Khairina

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) memastikan tidak ada libur akhir semester yang jatuh pada akhir tahun ini. Libur diganti dengan kegiatan pengembangan diri siswa.

Kepala Disdikpora DIY Didik Wardaya mengatakan pembelajaran pada semester satu kali ini memang sudah selesai.

Setelah selesai semester ini akan diisi dengan berbagai kegiatan yang bersifat pengembangan diri siswa.

Baca juga: Gibran Larang ASN Solo Mudik dan Bepergian Saat Libur Natal dan Tahun Baru

Ditiadakannya libur semester yang jatuh pada akhir tahun ini bertujuan untuk mengurangi mobilitas warga saat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 3 nanti.

"Pembelajaran sudah selesai tapi kita isi dengan berbagai aktivitas yang sifatnya pengembangan diri siswa. Ya tidak ada libur, sebenarnya itu konteksnya untuk mengurangi mobilitas kan," kata Didik saat dihubungi awak media, Kamis (2/12/2021).

Didik menyampaikan kegiatan pengembangan diri siswa berbagai macam seperti ekstrakurikuler yang ada di sekolah tetapi dia memastikan bahwa ekstrakurikuler yang bersifat olahraga belum diperbolehkan untuk digelar.

"Misalnya ya kayak kegiatan-kegiatan ekstrakurikuler, ekstrakurikuler kan kegiatan pengembangan diri sebenarnya. Hanya untuk misalnya pelatihan-pelatihan, dan motivasi. Ya kalau sentuhan fisik, kita pertimbangkan artinya kan kalau olahraga pertandingan ya tidak," ucap dia.

Baca juga: Melihat Penilaian Akhir Semester SMA Muhammadiyah 1 Gresik, Siswa Diminta Membuat Layang-layang

Didik menyarankan, selain mengisi dengan kegiatan pengembangan diri sekolah juga bisa mengisi kegiatan dengan perbaikan nilai bagi siswa yang dirasa masih kurang nilainya.

"Bisa dimanfaatkan untuk perbaikan, kalau mungkin ada satu dua siswa yang perlu perbaikan," tambahnya.

Dalam pemberian pembekalan kepada siswa ini dilakukan seperti pada pelaksanaan pembelajaran tatap muka yakni dengan maksimal kapasitas 50 persen.

Pemberian pengembangan diri juga diperbolehkan dalam bentuk daring.

"Yang jelas ada aktivitas, dilaksanakan dengan  daring pun enggak masalah," kata dia.

Dengan ditiadakannya libur ini pemberian rapor siswa juga mundur. Rapor dibagikan pada Bulan Januari mendatang.

"Pembagian rapor belum kita bagikan sesuai arahan surat edaran kementerian, rapor kita bagikan pada bulan januari. Setelah itu dilanjutkan pelajaran semester berikutnya," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sempat Bantah Aniaya Siswanya hingga Tewas, Kepsek di Nias Selatan Kini Jadi Tersangka

Sempat Bantah Aniaya Siswanya hingga Tewas, Kepsek di Nias Selatan Kini Jadi Tersangka

Regional
Tak Dibelikan Motor, Anak Tega Aniaya Ibu Kandung di Aceh Tengah hingga Babak Belur

Tak Dibelikan Motor, Anak Tega Aniaya Ibu Kandung di Aceh Tengah hingga Babak Belur

Regional
4 Hari Hilang Loncat dari Kapal, Warga Serang Belum Ditemukan

4 Hari Hilang Loncat dari Kapal, Warga Serang Belum Ditemukan

Regional
Kasus PMK Kembali Ditemukan di Boyolali, 41 Sapi Terjangkit

Kasus PMK Kembali Ditemukan di Boyolali, 41 Sapi Terjangkit

Regional
Aksi 'Koboi' Tewaskan Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto, Keluarga Korban: Usut Tuntas

Aksi "Koboi" Tewaskan Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto, Keluarga Korban: Usut Tuntas

Regional
Perjuangan Slaman Selama 38 Tahun Ubah Lahan Bakau Kritis di Pesisir Madura jadi Ekowisata

Perjuangan Slaman Selama 38 Tahun Ubah Lahan Bakau Kritis di Pesisir Madura jadi Ekowisata

Regional
Polisi Tangani Kasus Belatung di Nasi Kotak RM Padang di Ambon

Polisi Tangani Kasus Belatung di Nasi Kotak RM Padang di Ambon

Regional
Lampaui Rerata Nasional, Kalteng Sukses Turunkan Prevalensi Stunting hingga 3,4 Persen

Lampaui Rerata Nasional, Kalteng Sukses Turunkan Prevalensi Stunting hingga 3,4 Persen

Regional
Penjaring Ikan di Cilacap Hilang Terbawa Arus Sungai Serayu

Penjaring Ikan di Cilacap Hilang Terbawa Arus Sungai Serayu

Regional
Ditangkap, Pengumpul 1,2 Ton Pasir Timah Ilegal di Bangka Belitung

Ditangkap, Pengumpul 1,2 Ton Pasir Timah Ilegal di Bangka Belitung

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Malam Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Penjelasan BMKG Soal Gempa Garut M 6,5, Guncangan Terasa hingga Jakarta dan Jawa Timur

Penjelasan BMKG Soal Gempa Garut M 6,5, Guncangan Terasa hingga Jakarta dan Jawa Timur

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com