Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terseret Arus Banjir Saat Mandi, Seorang Pelajar SMP Tewas Tenggelam di Gorong-gorong

Kompas.com - 31/10/2021, 22:00 WIB
Idon Tanjung,
I Kadek Wira Aditya

Tim Redaksi

PEKANBARU, KOMPAS.com - Seorang remaja tewas tenggelam saat mandi di lokasi banjir di Kelurahan Bumi Ayu, Kecamatan Dumai Selatan, Kota Dumai, Riau, Minggu (31/10/2021) sore.

Korban bernama M Rizky Fauzi (13) pelajar kelas satu sekolah menengah pertama (SMP) 1 Bukit Jin di Dumai.

Sutopo (36), salah satu warga setempat yang ikut menolong mengatakan, korban awalnya mandi bersama dua orang teman sebayanya.

Baca juga: Banjir Landa Dumai, Lebih dari 4.000 Jiwa Terdampak

"Mereka mandi, salto dari atas gorong-gorong yang sedang banjir. Tapi pas dia terseret arus masuk ke gorong-gorong saya tak melihatnya," kata Sutopo saat diwawancarai Kompas.com, Minggu.

Sekitar pukul 15.00 WIB, datang dua orang teman korban kepada Sutopo menyampaikan bahwa Rizky tenggelam dan masuk ke dalam gorong-gorong.

Saat itu, Sutopo masih kurang percaya.

Ia meminta kedua anak itu mengecek Rizky ke rumahnya yang tak jauh dari lokasi kejadian.

Baca juga: Cerita Korban Banjir di Dumai, Air Datang Tiba-tiba hingga Tak Ada Barang yang Diselamatkan

"Di samping itu ada bapak-bapak bilang kita cek lah dulu, jadi kami cek. Setelah menyelam ke gorong-gorong ternyata memang ada korban," sebut Sutopo.

Namun, warga yang memegang badan korban sempat terlepas karena arus aliran air cukup deras.

Sutopo bersama warga kemudian menyelam lagi ke dalam gorong-gorong sepanjang tiga meter dengan kedalam banjir satu meter.

Korban berhasil ditemukan dan dibawa lari ke daratan untuk diberikan pertolongan pertama.

Hanya saja, kondisi korban saat itu sudah lemas dan tak bernapas.

"Kami lakukan pertolongan pertama. Tapi, sudah tak ada dia bernapas. Jadi kami bergegas ke RSUD Dumai, dengan harapan masih bisa menyelamatkan korban. Tapi, takdir berkata lain, korban dinyatakan meninggal dunia," kata Sutopo.

Korban selanjutnya dibawa ke Masjid Al Hikmah untuk dimandikan, dikafani dan dishalatkan.

Ibu dan ayah korban tampak tak kuasa menahan sedih kehilangan putranya itu.

Setelah dilakukan fardu kifayah, jenazah korban pun dimakamkan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ditangkap, Pengumpul 1,2 Ton Pasir Timah Ilegal di Bangka Belitung

Ditangkap, Pengumpul 1,2 Ton Pasir Timah Ilegal di Bangka Belitung

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Malam Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Penjelasan BMKG Soal Gempa Garut M 6,5, Guncangan Terasa hingga Jakarta dan Jawa Timur

Penjelasan BMKG Soal Gempa Garut M 6,5, Guncangan Terasa hingga Jakarta dan Jawa Timur

Regional
Gempa Garut M 6,5 Terasa sampai Kota Serang Banten

Gempa Garut M 6,5 Terasa sampai Kota Serang Banten

Regional
Gempa M 6,5 Guncang Garut, Terasa sampai Jakarta

Gempa M 6,5 Guncang Garut, Terasa sampai Jakarta

Regional
Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Regional
Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Regional
Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Regional
Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Regional
Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Regional
Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Regional
Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com