Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jual Sabu 10 Gram karena Impitan Ekonomi, Wanita Asal Surabaya Ditangkap Polisi

Kompas.com - 16/10/2021, 10:20 WIB
Ghinan Salman,
Dony Aprian

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Seorang wanita asal Tenggilis Mejoyo, Surabaya, berinisial SH (48) ditangkap Satresnarkoba Polrestabes Surabaya karena diduga menjalankan bisnis haram narkoba.

SH merupakan perempuan single parent yang mengaku terpaksa terjun ke bisnis terlarang karena impitan ekonomi.

Kasat Resnarkoba Polrestabes Surabaya Kompol Daniel Marunduri mengatakan, penangkapan terhadap SH berawal dari ditangkapnya pengedar narkoba asal Wonocolo, Surabaya, berinisal MA (38).

Baca juga: Utang Miliaran Rupiah Saat Nyaleg, Mantan Anggota DPRD Ini Jual Sabu

MA ditangkap pada Jumat (8/10/2021) pukul 19.00 WIB di kediamannya di Jalan Sidosermo, Wonocolo, Surabaya.

Saat dilakukan penggeledahan, petugas menemukan sejumlah barang bukti narkoba.

"Dari hasil keterangan Tersangka MA, dia mendapatkan barang berupa narkotika jenis sabu tersebut dengan cara membeli dari Tersangka SH," kata Daniel saat dikonfirmasi, Sabtu (16/10/2021).

Keduanya kerap bertemu langsung untuk melakukan transaksi jual beli narkoba.

Daniel mengungkapkan, peremuan terakhir mereka terjadi pada Minggu (3/10/2021) pukul 17.00 WIB di Wonocolo, Surabaya.

Dai situ, MA membeli sebanyak 1 paket berisi sabu seberat 10 gram seharga Rp 10.500.000.

"Sabu-sabu itu rencananya akan dijual kembali untuk mendapatkan keuntungan," ucap Daniel.

Setelah melakukan pengembangan kasus, pihaknya melakukan panangkapan kepada SH pada Jumat (8/10/2021) sekitar pukul 23.50 WIB.

SH ditangkap di dalam rumahnya di Jalan Kyai Abdullah, Kecamatan Tenggilis Mejoyo, Surabaya.

"Saat dilakukan penggeledahan, kami juga menemukan barang bukti sabu di rumah tersangka SH," kata Daniel.

Baca juga: Kronologi Terbongkarnya 11 Polisi Berpangkat Bintara hingga Perwira Jual Sabu Hasil Tangkapan ke Bandar Narkoba

Berdasarkan pengakuan SH kepada polisi, ia mendapatkan narkotika jenis sabu tersebut dari WY (DPO).

"Jadi SH ini membeli 1 paket sabu berisi 10 gram dengan harga Rp 9.000.000 untuk dijual kembali," kata Daniel.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pernah Panah Anggota TNI, Anggota OPM Kodap IV Sorong Kini Kembali ke NKRI

Pernah Panah Anggota TNI, Anggota OPM Kodap IV Sorong Kini Kembali ke NKRI

Regional
Damkarmat Lampung Selatan Tangkap Buaya yang Resahkan Warga

Damkarmat Lampung Selatan Tangkap Buaya yang Resahkan Warga

Regional
3 Atlet Taekwondo Nunukan Raih Medali Emas di Kunming International Open Taekwondo Championship 2024

3 Atlet Taekwondo Nunukan Raih Medali Emas di Kunming International Open Taekwondo Championship 2024

Regional
Langgar Aturan Partai, 3 Caleg PDI-P di Salatiga Ditarik Pencalonannya

Langgar Aturan Partai, 3 Caleg PDI-P di Salatiga Ditarik Pencalonannya

Regional
Dinsos Kota Ambon Urus Identitas Anak yang Ditelantarkan Kakak Angkat

Dinsos Kota Ambon Urus Identitas Anak yang Ditelantarkan Kakak Angkat

Regional
Dana Hibah UEA untuk Solo Cair, Gibran Pioritaskan untuk Fasilitas Umum

Dana Hibah UEA untuk Solo Cair, Gibran Pioritaskan untuk Fasilitas Umum

Regional
KPU Banyumas Belum Tetapkan Caleg Terpilih, Ini Penyebabnya

KPU Banyumas Belum Tetapkan Caleg Terpilih, Ini Penyebabnya

Regional
Perdagangan Ilegal Burung Kicau Liar, Pakai Kamuflase Penangkaran?

Perdagangan Ilegal Burung Kicau Liar, Pakai Kamuflase Penangkaran?

Regional
Suami di Karimun Bunuh Istri, Kesal Korban Tak Pernah Masak dan Mertua Ikut Campur

Suami di Karimun Bunuh Istri, Kesal Korban Tak Pernah Masak dan Mertua Ikut Campur

Regional
Propam Polda Aceh Mulai Usut Tewasnya Warga Diduga Dianiaya Oknum Polisi

Propam Polda Aceh Mulai Usut Tewasnya Warga Diduga Dianiaya Oknum Polisi

Regional
Gerindra Kota Semarang Buka Penjaringan Pilkada 2024 Pada Mei-Juni

Gerindra Kota Semarang Buka Penjaringan Pilkada 2024 Pada Mei-Juni

Regional
Ibu di Kupang yang Potong Tangan Anaknya Mengaku Kerasukan

Ibu di Kupang yang Potong Tangan Anaknya Mengaku Kerasukan

Regional
Cinta Tak Direstui Orangtua, Pria di Riau Sebar Video Bugil Pacarnya

Cinta Tak Direstui Orangtua, Pria di Riau Sebar Video Bugil Pacarnya

Regional
Jumlah Sekolah Tak Sebanding dengan Siswa, 3 SMPN akan Dibangun di Semarang

Jumlah Sekolah Tak Sebanding dengan Siswa, 3 SMPN akan Dibangun di Semarang

Regional
Fakta dan Kronologi Suami Bunuh Istri Pakai Batang Sikat Gigi di Karimun

Fakta dan Kronologi Suami Bunuh Istri Pakai Batang Sikat Gigi di Karimun

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com