Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Patut Ditiru, Bhabinkamtibmas Ini Telaten Suapi Gelandangan yang Kelaparan di Salatiga

Kompas.com - 06/09/2021, 07:19 WIB
Dian Ade Permana,
Dony Aprian

Tim Redaksi

SALATIGA, KOMPAS.com - Sosok anggota polisi di Kota Salatiga bernama Aiptu Heru Santoso ini patut ditiru.

Jiwa sosialnya terhadap sesama sungguh luar biasa.

Polisi yang menjadi Bhabinkamtibmas Noborejo, Kota Salatiga, Jawa Tengah ini telaten menyuapi seorang lansia yang lemas di pinggir jalan.

Hal itu terjadi pada Minggu (5/9/2021) sekitar pukul 14.00 WIB.

Baca juga: Kisah Bripka Kak Agus Hermanto, Anggota Polres Semarang yang Rutin Bagikan Nasi Bungkus Tiap Jumat

Anggota Bhabinkamtibmas ini mendapat laporan dari seorang warga adanya gelandangan yang tak berdaya di wilayah RT004/RW004 Purwosari.

Mendapat laporan dari warga, Heru bergegas mendatangi lokasi tersebut.

"Ada warga namanya Pak Jumadi telepon saya mengabari, ada laki-laki tua duduk tak bergerak, khawatir ada apa-apa langsung kontak saya," jelasnya saat dihubungi.

Saat Heru datang, lelaki tua tersebut mengenakan pakaian kumal dan kondisinya lemas.

"Lalu saya mintakan air minum ke warga, dia merespons. Lalu saya tanya dalam bahasa Jawa, mau makan mbah, dia mengangguk," ucapnya.

Namun, karena melihat kondisinya yang lemah, Heru berinisiatif tidak memberi nasi, namun bubur bayi.

"Ya saya suapi dengan bubur bayi. Takutnya kalau nasi, perutnya tidak kuat malah bisa jadi sakit. Saya kasih bubur dan suapi, mau makan pelan-pelan, menelannya juga baik," terangnya.

Baca juga: Kisah Bhabinkamtibmas di Riau Kejar Warga Positif Covid-19 yang Ingin Menikah sampai ke Sumbar

Setelah menyuapi tuna wisma tersebut, Heru lalu berkoordinasi dengan Satpol PP dan Dinas Sosial Kota Salatiga.

"Kakek tersebut dibawa untuk mendapat perawatan di Rumah Singgah Dinas Sosial, tentu agar mendapat kondisi yang lebih layak," terangnya.

Heru mengungkapkan, setelah kakek tersebut dibawa petugas dinas sosial, dirinya dikabari warga jika kakek tersebut mirip dengan warga Setugur.

"Namun ternyata setelah saya konfirmasi ke warga di Setugur tersebut, bukan. Jadi sementara ini tetap di rumah singgah," paparnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Nobar Timnas Bareng Sandiaga di Solo, Gibran: Tak Bicara Politik

Nobar Timnas Bareng Sandiaga di Solo, Gibran: Tak Bicara Politik

Regional
Satgas Cartenz Duga KKB Penyerang Rumah Polisi dan Polsek Homeyo Kelompok Keni Tipagau

Satgas Cartenz Duga KKB Penyerang Rumah Polisi dan Polsek Homeyo Kelompok Keni Tipagau

Regional
Status Kepegawaian Belum Jelas, PPDI Kebumen Curhat ke Bupati

Status Kepegawaian Belum Jelas, PPDI Kebumen Curhat ke Bupati

Regional
Kesal 'Di-prank', Seorang Pemuda Aniaya Kakeknya

Kesal "Di-prank", Seorang Pemuda Aniaya Kakeknya

Regional
Nelayan di Merauke Papua Temukan Mayat dengan Kepala Sudah Terpisah

Nelayan di Merauke Papua Temukan Mayat dengan Kepala Sudah Terpisah

Regional
Gibran Tanggapi soal DPRD Singgung Pembangunan Masjid Sriwedari Belum Selesai dalam Rapat Paripurna

Gibran Tanggapi soal DPRD Singgung Pembangunan Masjid Sriwedari Belum Selesai dalam Rapat Paripurna

Regional
Tak Nafkahi Anak Setelah Bercerai, Pria di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Tak Nafkahi Anak Setelah Bercerai, Pria di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Regional
UTBK-SNBT Dimulai, 10 Peserta di Lampung Tak Bawa Surat Keterangan Lulus

UTBK-SNBT Dimulai, 10 Peserta di Lampung Tak Bawa Surat Keterangan Lulus

Regional
Bukit Rhema Gereja Ayam Gratiskan Tiket untuk Timnas U-23 Indonesia, Promo Selama Setahun

Bukit Rhema Gereja Ayam Gratiskan Tiket untuk Timnas U-23 Indonesia, Promo Selama Setahun

Regional
PHRI Solo Kecewa Status Internasional Bandara Adi Soemarmo Dicabut

PHRI Solo Kecewa Status Internasional Bandara Adi Soemarmo Dicabut

Regional
Satpam di Agam Ditemukan Tewas, Sejumlah Bagian Tubuh Hilang

Satpam di Agam Ditemukan Tewas, Sejumlah Bagian Tubuh Hilang

Regional
Bayi di Lebak Banten Diserang Monyet Liar, Perut korban Robek karena Gigitan

Bayi di Lebak Banten Diserang Monyet Liar, Perut korban Robek karena Gigitan

Regional
Perahu Terbalik Diterjang Ombak, Seorang Nelayan Hilang di Perairan Nusakambangan

Perahu Terbalik Diterjang Ombak, Seorang Nelayan Hilang di Perairan Nusakambangan

Regional
MenPAN-RB: Presiden Larang Pemda Buat Aplikasi Baru, Persulit Masyarakat

MenPAN-RB: Presiden Larang Pemda Buat Aplikasi Baru, Persulit Masyarakat

Regional
Monyet Liar Serang Bayi di Lebak Banten, Korban Terluka Parah Pada Bagian Perut

Monyet Liar Serang Bayi di Lebak Banten, Korban Terluka Parah Pada Bagian Perut

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com