Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Eurico Guterres: Bintang Jasa yang Saya Terima Ini Bukan Milik Pribadi dan Keluarga, tetapi...

Kompas.com - 18/08/2021, 16:05 WIB
Sigiranus Marutho Bere,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

KUPANG, KOMPAS.com - Mantan pimpinan milisi pro integrasi Timor Timur (Timtim) Eurico Guterres, menerima bintang jasa oleh Presiden Joko Widodo (Widodo) di Istana Negara, Jakarta, Kamis (12/8/2021) lalu.

Terhadap penghargaan itu, Eurico mengaku bukan semata menjadi miliknya dan keluarga, tetapi menjadi milik para pejuang pro integrasi Timtim.

"Bintang jasa yang saya terima ini, bukan milik pribadi saya dan keluarga, tetapi ini adalah milik perjuangan," kata Eurico, kepada sejumlah wartawan di Kupang, Rabu (18/8/2021).

Eurico menuturkan, awalnya dia dihubungi salah satu anggota sekretariat militer kepresidenan pada 28 Juli 2021 lalu.

Baca juga: Penghargaan yang Diterima dari Jokowi Jadi Kontroversi, Ini Kata Eurico Guterres

Saat itu, Eurico sedang mengikuti suatu kegiatan di Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Nusa Tenggara Timur (NTT).

Informasi yang disampaikan oleh petugas Istana Negara itu, tentang adanya penghargaan bintang jasa untuk para tokoh yang ada di Indonesia. Satu di antaranya adalah Eurico.

"Waktu itu, saya tidak kasih tahu keluarga dan juga pengurus organisasi Uni Timor Aswain (Untas) dan warga eks Timtim, karena saya juga antara percaya dan tidak percaya," ujar Eurico.

Kemudian, pada 31 Juli 2021, dia dihubungi lagi dan diberitahu oleh petugas dari Istana Negara agar mempersiapkan diri untuk segera ke Jakarta pada 7 Agustus 2021.

Tiba di Jakarta, Eurico kemudian melengkapi semua persyaratan agar mengikuti kegiatan penerimaan penghargaan di Istana Negara.

"Tanggal 12 Agustus pagi, kami di istana dan diberikan tanda jasa bintang utama kepada pejuang Timtim yang diwakili oleh saya," kata Eurico.

Menurut Eurico, perjuangan mereka sebagai warga eks Timtim cukup panjang dan melelahkan.

Namun, sebagai orang Indonesia dan pejuang, tentu dirinya juga harus bisa mengerti kondisi bangsa Indonesia saat ini.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Orang di Dompu Dilarikan ke Puskesmas Usai Digigit Anjing Diduga Rabies

8 Orang di Dompu Dilarikan ke Puskesmas Usai Digigit Anjing Diduga Rabies

Regional
Kapal Terbakar dan Terdampar di Wakatobi, Polisi: Kami Sudah Menghubungi Owner-nya

Kapal Terbakar dan Terdampar di Wakatobi, Polisi: Kami Sudah Menghubungi Owner-nya

Regional
Daftar 50 Caleg DPRD Kabupaten Serang Terpilih, KPU: Wajib Lapor Harta Kekayaan Sebelum Dilantik

Daftar 50 Caleg DPRD Kabupaten Serang Terpilih, KPU: Wajib Lapor Harta Kekayaan Sebelum Dilantik

Regional
Siswa SMP di Aceh Curi Sepeda Motor Polisi, 'Sparepart' Dibongkar lalu Dijual

Siswa SMP di Aceh Curi Sepeda Motor Polisi, "Sparepart" Dibongkar lalu Dijual

Regional
Presiden Jokowi Cek Harga Sembako Saat Kunjungi Pasar Seketeng Sumbawa

Presiden Jokowi Cek Harga Sembako Saat Kunjungi Pasar Seketeng Sumbawa

Regional
Copot Pegawai yang Terlibat Perdagangan Satwa Ilegal di Kalimantan, Bea Cukai: Ini Tidak Terkait Instansi

Copot Pegawai yang Terlibat Perdagangan Satwa Ilegal di Kalimantan, Bea Cukai: Ini Tidak Terkait Instansi

Regional
Janjikan Rp 200.000 ke Pemilih, Caleg di Dumai Divonis 8 Bulan Penjara

Janjikan Rp 200.000 ke Pemilih, Caleg di Dumai Divonis 8 Bulan Penjara

Regional
Sah! Ini Daftar Nama Anggota DPRD Kabupaten Purworejo 2024-2029

Sah! Ini Daftar Nama Anggota DPRD Kabupaten Purworejo 2024-2029

Regional
Hakim Tolak Gugatan Wanprestasi Almas Tsaqibbirru kepada Gibran

Hakim Tolak Gugatan Wanprestasi Almas Tsaqibbirru kepada Gibran

Regional
Gelora Tak Ingin PKS Gabung Koalisi Prabowo, Gibran: Keputusannya Tunggu Pak Presiden Terpilih

Gelora Tak Ingin PKS Gabung Koalisi Prabowo, Gibran: Keputusannya Tunggu Pak Presiden Terpilih

Regional
Sukseskan PON 2024, Pemprov Sumut Manfaatkan TI untuk Pendaftaran hingga Logistik

Sukseskan PON 2024, Pemprov Sumut Manfaatkan TI untuk Pendaftaran hingga Logistik

Regional
2 Caleg PDI-P Magelang Mengundurkan Diri meski Terpilih Pemilu, Siapa Mereka?

2 Caleg PDI-P Magelang Mengundurkan Diri meski Terpilih Pemilu, Siapa Mereka?

Regional
Daftar 100 Caleg DPRD Banten Terpilih Hasil Pemilu 2024

Daftar 100 Caleg DPRD Banten Terpilih Hasil Pemilu 2024

Regional
Bupati dan Wabup Daftar Pilkada Ogan Ilir 2024 di 7 Partai Politik

Bupati dan Wabup Daftar Pilkada Ogan Ilir 2024 di 7 Partai Politik

Regional
Saat Pratama Arhan Kembali Tersenyum Usai Indonesia Ditekuk Uzbekistan...

Saat Pratama Arhan Kembali Tersenyum Usai Indonesia Ditekuk Uzbekistan...

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com