Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

12.800 Nakes di Solo Disuntik Vaksin Booster Moderna

Kompas.com - 12/08/2021, 14:34 WIB
Labib Zamani,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Penyuntikan vaksin booster bagi tenaga kesehatan (nakes) dimulai di Solo, Jawa Tengah.

Kepala Dinas Kesehatan Solo Siti Wahyuningsih mengatakan Solo menerima sebanyak 8.820 dosis vaksin Moderna yang dipakai sebagai booster atau penambah imunitas terhadap Covid-19 bagi nakes.

"Kemarin (Selasa) sudah mulai penyuntikan vaksin booster bagi nakes Solo. Saya minta fasilitas kesehatan (faskes) mulai penyuntikan dan diatur (jadwalnya) yang baik," kata Ning, sapaan akrab di Solo, Jawa Tengah, Kamis (12/8/2021).

Baca juga: Dapat 160 Vial Vaksin Moderna, Nakes di Tegal Segera Disuntik Dosis Ketiga

Ditargetkan penyuntikan vaksin booster nakes di Solo selesai akhir Agustus 2021.

Berdasarkan kebijakan dari Menteri Kesehatan vaksin booster diberikan kepada nakes yang dosis duanya selesai pada 31 April 2021.

"Artinya, itu nakes tahap pertama. Bagi yang belum nanti juga akan dapat," ungkap dia.

Ning merinci nakes di Solo yang mendapatkan suntikan vaksin booster ada sekitar 12.800 orang.

Baca juga: Nakes di Gorontalo Mulai Disuntik Vaksin Dosis Ketiga dengan Moderna

Para nakes yang menerima suntikan booster adalah mereka yang bertugas langsung di pelayanan, baik puskesmas maupun rumah sakit.

"Kita akan atur dengan baik. Karena kita juga melakukan vaksinasi dosis dua untuk masyarakat. Masing-masing bagian kita harapkan dibagi," kata Ning.

Pembagian jadwal vaksinasi booster bagi nakes dilakukan dengan tujuan agar pelayanan masyarakat tetap bisa berjalan dan tidak terganggu.

Menurut Ning penyuntikan vaksin booster nakes dilaksanakan di masing-masing fasilitas kesehatan (faskes).

"Hari ini Puskesmas Penumping, Pajang, dan sama mana gitu jadi satu puskesmas. Harus kita bagi-bagi," kata dia.

Baca juga: Kecelakaan di Tol Semarang-Solo, Ketua MUI Miftahul Akhyar Dirujuk ke RSI Jemursari Surabaya

Pihaknya berharap dengan adanya vaksin booster nakes lebih mendapat perlindungan karena garda depan dalam penanganan Covid-19.

"Nakes ini kan bisa dikatakan bekerjanya di zona merah. Apalagi di rumah sakit dan puskesmas sudah bekerja di zona merah, sudah tahu zona merah mereka tetap masuk. Makanya mereka harus diberikan perlindungan," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sejarah dan Makna Lambang Tut Wuri Handayani atau Logo Kemendikbudristek

Sejarah dan Makna Lambang Tut Wuri Handayani atau Logo Kemendikbudristek

Regional
Abu Vulkanik Gunung Ruang Selimuti Bandara Sam Ratulangi Manado

Abu Vulkanik Gunung Ruang Selimuti Bandara Sam Ratulangi Manado

Regional
3 Hari Dicari, Penambang yang Tertimbun Galian Batubara Belum Ditemukan

3 Hari Dicari, Penambang yang Tertimbun Galian Batubara Belum Ditemukan

Regional
Cerita Penumpang Pesawat Terdampak Penutupan Bandara Sam Ratulangi, Terancam Tak Bisa Liburan ke Luar Negeri

Cerita Penumpang Pesawat Terdampak Penutupan Bandara Sam Ratulangi, Terancam Tak Bisa Liburan ke Luar Negeri

Regional
Gempa M 5,5 Terjadi di Halmahera Barat, Tak Berisiko Tsunami

Gempa M 5,5 Terjadi di Halmahera Barat, Tak Berisiko Tsunami

Regional
Dimas Tewas Dianiaya Sesama Tahanan di Pekanbaru, 5 Orang Jadi Tersangka

Dimas Tewas Dianiaya Sesama Tahanan di Pekanbaru, 5 Orang Jadi Tersangka

Regional
Mantan Wakil Gubernur Maluku Daftar Cagub di PDI-P

Mantan Wakil Gubernur Maluku Daftar Cagub di PDI-P

Regional
Pekanbaru Siap Gelar Rakerwil I Apeksi 2024, Pj Walkot Muflihun: Persiapan Sudah Tuntas

Pekanbaru Siap Gelar Rakerwil I Apeksi 2024, Pj Walkot Muflihun: Persiapan Sudah Tuntas

Regional
Demo di Banjarnegara Ricuh, Fasum Rusak, 2 Polisi Luka, Ini Pemicunya

Demo di Banjarnegara Ricuh, Fasum Rusak, 2 Polisi Luka, Ini Pemicunya

Regional
Angka Stunting di Lamongan Turun Drastis, Bupati Yuhronur Efendi Paparkan Caranya

Angka Stunting di Lamongan Turun Drastis, Bupati Yuhronur Efendi Paparkan Caranya

Regional
Kakek di Serang Banten Lecehkan Remaja Lalu Diunggah ke Medsos

Kakek di Serang Banten Lecehkan Remaja Lalu Diunggah ke Medsos

Regional
Kunker ke NTB, Presiden Jokowi Akan Resmikan Jalan Inpres dan Bendungan Tiu Suntuk

Kunker ke NTB, Presiden Jokowi Akan Resmikan Jalan Inpres dan Bendungan Tiu Suntuk

Regional
Panen Padi Triwulan I-2024 di Lamongan Berhasil, Rata-rata 7,34 Ton Per Hektar

Panen Padi Triwulan I-2024 di Lamongan Berhasil, Rata-rata 7,34 Ton Per Hektar

Regional
Gelar Halal Bihalal Bersama Jajarannya, Mas Dhito Sampaikan Ini ke Pegawai Pemkab Kediri

Gelar Halal Bihalal Bersama Jajarannya, Mas Dhito Sampaikan Ini ke Pegawai Pemkab Kediri

Regional
Anggota Keluarga Jayabaya Kembali Daftar Bacabup Lebak lewat PDI-P dan Demokrat

Anggota Keluarga Jayabaya Kembali Daftar Bacabup Lebak lewat PDI-P dan Demokrat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com