Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PPKM Darurat di Solo, Mal Masih Buka untuk Sektor Esensial

Kompas.com - 03/07/2021, 17:30 WIB
Labib Zamani,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat resmi diterapkan di Solo, Jawa Tengah, Sabtu (3/7/2021).

Berdasarkan pantauan, pusat perbelanjaan atau mal di Solo hanya dibuka untuk sektor esensial, seperti supermarket, apotek dan sentra kuliner.

Sedangkan gerai fashion yang ada di pusat perbelanjaan tutup.

Seperti yang terlihat di pusat perbelanjaan Solo Grand Mal Jalan Slamet Riyadi dan Solo Paragon Mal Jalan Yosodipuro Solo.

Baca juga: Pulang Piknik dari Malang, 7 Warga Jagalan Solo Positif Covid-19

Public Relation Solo Grand Mal, Ni Wayan Ratrina mengatakan, operasional hanya buka untuk beberapa tenant, seperti supermarket, hipermarket, sentra kuliner dan apotek.

"Jadi memang tidak semua tenant (buka). Yang diperbolehkan hanya tiga yang esensial saja. Fashion tidak boleh buka, hanya boleh belanja online saja karena PPKM Darurat diberlakukan sampai 20 Juli 2021," kata Ina di Solo, Jawa Tengah, Sabtu (3/7/2021).

Suasana food court di Solo Grand Mal pada hari pertama diberlakukan PPKM Darurat, Sabtu (3/7/2021).KOMPAS.com/LABIB ZAMANI Suasana food court di Solo Grand Mal pada hari pertama diberlakukan PPKM Darurat, Sabtu (3/7/2021).

Selain itu, lanjut Ina mengacu pada surat edaran wali kota Solo No 067/2083 tentang PPKM Darurat Covid-19 untuk jumlah pengunjung dibatasi 50 persen.

Kemudian untuk tenant sentra kuliner hanya melayani take away atau via online, tidak diperbolehkan makan di tempat.

"Jadi tidak diperbolehkan untuk makan di tempat. Untuk kursi dan meja sudah kita tutup," ungkap Ina.

Baca juga: Solo Terapkan PPKM Darurat Mulai 3 Juli, Gibran: Warga Tak Perlu Panik

Menurut Ina, manajemen telah menyosialisasikan terkait pemberlakuan PPKM Darurat kepada para tenant di Solo Grand Mal.

"SE-nya kan keluar malam langsung kita sosialisasikan kepada tenant-tenant kita sementara selama PPKM Darurat sampai 20 Juli tutup. Selain kuliner, supermarket itu tidak diperbolehkan buka," kata dia.

Chief Marketing Communication (Marcom) Solo Paragon Mal, Veronica Lahji menambahkan, tenant yang diperbolehkan buka selama PPKM Darurat adalah supermarket, obat-obatan dan sentra kuliner.

Untuk jam operasional sektor esensial tersebut buka dari 10.00 WIB hingga pukul 20.00 WIB.

"Itu pun tidak semua food and beverage buka semua. Karena secara operasional kalau tidak sesuai mereka pilih tutup," kata Veronica.

Vero mengatakan pihaknya telah menyiagakan petugas keamanan mal untuk melakukan pengawasan protokol kesehatan selama penerapan PPKM Darurat.

Baca juga: Rumkitlap Benteng Vastenburg Solo Rawat 51 Pasien Covid-19

Dimungkinkan jumlah pengunjung mal akan mengalami penurunan jika dibandingkan sebelum penerapan PPKM Darurat.

"Dari sebelum SE yang keluar itu (pengunjung) kita sudah turun sampai 50 persen ya paling sekitar 6.000 orang. Kemarin sempat (naik) SE Wali Kota memperbolehkan tidak ada batasan. Sekarang ya balik (turun) lagi," ungkap dia.

Sebagaimana diketahui, Pemerintah Kota (Pemkot) Solo, Jawa Tengah menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat mulai 3 sampai 20 Juli 2021.

"Pokoknya kami yang di daerah ini tugasnya melaksanakan dan mengamankan kebijakan-kebijakan dari pemerintah pusat. Ini nanti dimulai tanggal 3 sampai tanggal 20 Juli 2021 kita melaksanalan PPKM Darurat," kata Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka.

Baca juga: Pasien Covid-19 OTG di Solo Tak Tertib, Gibran Sediakan 8 Tempat Isolasi Mandiri Terpusat

Gibran meminta masyarakat tidak perlu panik dengan adanya penerapan PPKM Darurat yang berlangsung selama 18 hari tersebut.

Pihaknya berharap, dengan penerapan PPKM Darurat angka penyebaran Covid-19 di Solo bisa ditekan.

"Warga Solo tak perlu panik. Ini semua demi kebaikan kota kita, untuk kesehatan warga kita, saya yakin kita bisa melalui ini semua dengan baik. Saya yakin angka Covid-19 ini benar-benar bisa ditekan di Solo," ucap Gibran.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dirundung, Puluhan Siswi SMA Wira Bhakti Gorontalo Lari dari Sekolah

Dirundung, Puluhan Siswi SMA Wira Bhakti Gorontalo Lari dari Sekolah

Regional
Dituding Lecehkan Gadis Pemohon KTP, ASN Disdukcapil Nunukan: Saya Tidak Melakukan Itu

Dituding Lecehkan Gadis Pemohon KTP, ASN Disdukcapil Nunukan: Saya Tidak Melakukan Itu

Regional
Longsor di Pinrang, Batu Seukuran Mobil dan Pohon Tumbang Tutupi Jalan

Longsor di Pinrang, Batu Seukuran Mobil dan Pohon Tumbang Tutupi Jalan

Regional
Transaksi Seksual di Balik Pembunuhan Gadis Muda Dalam Lemari di Cirebon

Transaksi Seksual di Balik Pembunuhan Gadis Muda Dalam Lemari di Cirebon

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Regional
Lontaran Pijar Gunung Ibu Capai 1.000 Meter di Bawah Bibir Kawah

Lontaran Pijar Gunung Ibu Capai 1.000 Meter di Bawah Bibir Kawah

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Regional
Mati Terkena Tombak, Bangkai Paus Kerdil Terdampar di Botubarani

Mati Terkena Tombak, Bangkai Paus Kerdil Terdampar di Botubarani

Regional
Ibu Melahirkan di Ambulans karena Jalan Rusak, Dinkes Kalbar Bersuara

Ibu Melahirkan di Ambulans karena Jalan Rusak, Dinkes Kalbar Bersuara

Regional
[POPULER NUSANTARA] Pabrik Sepatu Bata di Karawang Tutup | Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik

[POPULER NUSANTARA] Pabrik Sepatu Bata di Karawang Tutup | Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik

Regional
Ketiduran Sambil Bawa Emas, Nenek 87 Tahun Jadi Korban Perampokan

Ketiduran Sambil Bawa Emas, Nenek 87 Tahun Jadi Korban Perampokan

Regional
Kemenkes Berikan Beasiswa Kedokteran Khusus untuk Anak Asli Natuna

Kemenkes Berikan Beasiswa Kedokteran Khusus untuk Anak Asli Natuna

Regional
Banjir Sembakung Jadi Perhatian Nasional, Pemda Nunukan Dapat Bantuan 213 Unit Rumah dari BNPP

Banjir Sembakung Jadi Perhatian Nasional, Pemda Nunukan Dapat Bantuan 213 Unit Rumah dari BNPP

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com