Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perjuangan Oktovianus, Sepekan Susuri Kali, Cari Ayah dan Ibu yang Hilang Terseret Banjir Bandang

Kompas.com - 11/04/2021, 13:33 WIB
Sigiranus Marutho Bere,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

KUPANG, KOMPAS.com - Oktovianus Banuk (32), terus berucap syukur saat menemukan jenazah ibunya Klara Kolo (65), yang hilang selama enam hari akibat terseret banjir bandang.

Pria asal Desa Builaran, Kecamatan Sasitamean, Kabupaten Malaka, Nusa Tenggara Timur (NTT), bersama sejumlah kerabat dan warga lainnya, mengendarai sepeda motor sejauh belasan kilometer menyusuri aliran kali (sungai kecil) untuk mencari keberadaan kedua orangtuanya Paulus Berek (74) dan Klara Kolo.

Upaya pencarian yang dilakukan Oktovianus dan keluarga membuahkan hasil, karena setelah terseret banjir bandang pada Minggu (4/4/2021) lalu, jenazah Paulus akhirnya ditemukan di Kakaniuk, Kecamatan Malaka Tengah, Senin (5/4/2021).

Sedangkan Klara Kolo, hilang selama hampir sepekan.

Baca juga: Pasca-banjir Bandang NTT, Bandara Umbu Mehang Kunda di Sumba Timur Sudah Dibuka Kembali

Oktovianus yang berprofesi sebagai guru Matematika itu, bersama keluarga, sempat putus asa, karena pencarian selama berhari-hari tak kunjung berbuah hasil.

Namun, karena rasa sayang terhadap sang ibu yang begitu tinggi, mereka akhirnya terus melanjutkan pencarian.

Jenazah Klara akhirnya ditemukan pada Sabtu (10/4/2021) malam. 

Baca juga: Banjir Bandang di Flores Timur, NTT: 69 Warga Meninggal, 1 Orang Belum Ditemukan

Orangtua pamit panen kacang tanah, tapi tak juga kembali

Oktovianus menjelaskan, kejadian nahas tersebut bermula ketika Paulus dan Klara ke kebun untuk mengambil kacang tanah yang akan siap dipanen.

"Mama dan bapa sempat bermalam di kebun. Keesokan harinya, mereka tidak kembali sehingga kami mulai mencari mereka, karena kami curiga mereka hanyut terbawa banjir," kata Oktovianus kepada Kompas.com, Minggu (11/4/2021).

Oktovianus bersama keluarga lainnya, tak sempat meminta bantuan pemerintah setempat dan tim SAR.

Mereka berusaha sendiri mencari, dengan mengandalkan informasi dari warga yang ditemui.

"Setiap hari kami terus mencari dan akhirnya jenazah mama kami temukan tadi malam," kata dia.

Saat ini, jenazah Klara sudah dibawa ke Desa Builaran untuk dimakamkan bersama suaminya Paulus.

Baca juga: Jasad Kesepuluh Korban Banjir Bandang Adonara Ditemukan, Warga Takbir, Evakuasi Butuh 2 Jam

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PKS dan Golkar Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Sumbawa 

PKS dan Golkar Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Sumbawa 

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
'Bullying' Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

"Bullying" Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

Regional
50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

Regional
Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Regional
Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Regional
Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Regional
Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Regional
Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Regional
Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Regional
Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Regional
Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Regional
Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com