Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dapat Rumah dari Jokowi, Regina: Terima Kasih, Bapak Presiden

Kompas.com - 07/01/2021, 10:32 WIB
Pythag Kurniati

Editor

KOMPAS.com- Regina Deta Karere mengungkapkan rasa haru dan syukurnya.

Sebab, ibu di Sumba Barat Daya, NTT itu kini bisa tinggal di rumah yang layak, pemberian dari Presiden Jokowi.

Bahagia tak bisa diungkapkan ketika Regina menerima kunci rumah barunya.

"Pas penyerahan kunci, saya senang, bersyukur. Ucapan terimakasih kepada Bapak Presiden Jokowi," tutur Regina haru.

Baca juga: Didiagnosis Gizi Buruk, Dominggus Berpulang Tinggalkan Adik yang Lumpuh dan Ibu di Gubuk Reyot

Kisah Regina mengetuk hati presiden

Regina Deta Karere dan anak sulungnya, Dominggus Japa Loka.KOMPAS.com/IGNASIUS SARA Regina Deta Karere dan anak sulungnya, Dominggus Japa Loka.
Cerita hidup Regina Deta Karere mengetuk hati Presiden Jokowi.

Regina hidup bertahun-tahun di gubuk reyot sembari mengurus dua anaknya yang lumpuh karena gizi buruk.

Tak jarang keluarga mereka hanya makan satu kali dalam sehari karena tidak punya bahan makanan.

Kesedihan Regina semakin memuncak saat putra sulungnya yang bernama Dominggus Japa Loka (17) mengembuskan napas terakhir karena gizi buruk kronis.

Sepeninggal putranya, Regina masih harus mengurus anak bungsu yang juga mengalami kelumpuhan.

Baca juga: Akhirnya Regina Diberikan Rumah oleh Jokowi Setelah Tinggal Bertahun-tahun di Gubuk Reyot

Rumah milik Regina Deta Karere di Kampung Rada Loko, Desa Mali Iha, Kecamatan Kodi, Kabupaten Sumba Barat Daya, Nusa Tenggara Timur (NTT), Minggu (6/12/2020) sore.KOMPAS.com/IGNASIUS SARA Rumah milik Regina Deta Karere di Kampung Rada Loko, Desa Mali Iha, Kecamatan Kodi, Kabupaten Sumba Barat Daya, Nusa Tenggara Timur (NTT), Minggu (6/12/2020) sore.

Presiden bantu berikan rumah, ditindaklanjuti kapolda dan pangdam

Sebelumnya, sehari-hari Regina hidup di gubuk memprihatinkan.

Dindingnya yang terbuat dari bambu terbuka sehingga tak jarang mereka merasa kedinginan.

Regina juga hanya memiliki satu periuk untuk memasak makanan bagi anak-anaknya.

Presiden pun memberikan bantuan rumah layak huni pada Regina.

Bantuan itu kemudian ditindaklanjuti oleh Pangdam Udayana dan Kapolda NTT.

Baca juga: Putra Sulung Meninggal karena Gizi Buruk, Ayo Bantu Regina Rawat Anak Bungsunya yang Lumpuh

Dibangun TNI dan polisi

Dandim 1629 Sumba Barat Daya Letkol Inf Laode M Sabarudin mengatakan, pembangunan rumah melibatkan anggota polisi dan TNI.

"Di daerah kita, Polres Sumba Barat Daya dan Kodim yang melaksanakan penyelesaian bedah rumah di lapangan," tutur Laode.

Pembangunan rumah itu, kata Laode, dilakukan mulai 18 Desember 2020 hingga 5 Januari 2021.

Rumah dari Presiden Jokowi itu akhirnya diserahkan oleh Dandim dan Kapolres Sumba Barat Daya kepada Regina.

"Harapan kami, semoga bedah rumah ini menjadi awal bagi Ibu Regina untuk hidup sehat bersama anak," kata Kapolres Sumba Barat Daya AKBP Joseph F Mandagi.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Sumba: Ignasius Sara | Editor David Oliver Purba)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com