JAYAPURA, KOMPAS.com - Wali Kota Jayapura Benhur Tommy Mano memerintahkan jajarannya melacak riwayat perjalanan pasien pertama positif Covid-19 yang dirawat di RSUD Merauke.
Pasien itu diketahui melakukan perjalanan ke Bogor pada 24 Februari 2020.
Pasien itu mengikuti seminar masyarakat tanpa riba yang diadakan di salah satu hotel di Kabupaten Bogor.
Pada 4 Maret 2020, pasien itu tiba di Merauke.
Baca juga: Kasus Pertama di Papua, RSUD Merauke Rawat Dua Pasien Positif Covid-19
Sebelumnya, pasien itu terbang menggunakan pesawat dan transit di Makassar juga Jayapura.
Wali Kota Mano pun meminta jajarannya menelusuri penumpang yang duduk di dekat pasien itu.
"Kita harus jemput bola, tidak bisa diam di tempat karena (penyebaran) virus ini cepat. Kalau dari daerah yang zona merah itu wajib diperiksa, kalau boleh mereka harus punya kesadaran mengisolasi diri," kata Mano saat dihubungi melalui sambungan telepon, Senin (23/3/2020).
Tim dari Dinas Kesehatan Kota Jayapura akan melacak keberadaan penumpang tersebut.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.