Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Acara Dugaan LGBT di Mal Magelang Viral, Ini Faktanya

Kompas.com - 16/10/2018, 09:21 WIB
Kontributor Magelang, Ika Fitriana,
Farid Assifa

Tim Redaksi

Tak ada unsur pornoaksi

Sementara itu, Polres Magelang telah melakukan penyelidikan dengan memeriksa 13 orang saksi dari menajemen Artos Mall, penyelenggara dan penonton. Sejauh ini, polisi menyimpulkan bahwa acara tersebut tidak mengandung unsur pornoaksi sebagaimana informasi yang beredar luas.

"Kami telah meminta penjelasan pihak manajemen mal, dan saksi-saksi. Sejauh ini kami tidak menemukan adanya peristiwa pidana dalam bentuk pornoaksi pada acara tersebut," kata Kapolres Magelang AKBP Hari Purnomo.

Hari menjelaskan, kegiatan tersebut merupakan permainan atau lomba makan permen yang diikuti oleh pesersta lomba menari ala Korea.

“Tidak ada sentuhan antar bibir atau ciuman dalam kegiatan itu. Itu hanya games. Memang modelnya makan Pocky berpasangan dan siapa yang sisa makanannya paling sedikit, dia yang menang,” paparnya.

Hari juga memastikan bahwa tidak ada pembubaran paksa acara tersebut oleh sebuah ormas seperti informasi yang telah viral di media sosial. Faktanya, kepolisian menghentikan acara itu karena ternyata penyelenggara tidak mengantongi izin keramaian.

Pembubaran berlangsung persuasif dan damai, bahkan penyelenggara sendiri senang hati membongkar panggung setelah melalui kesepakatan bersama.

"Kami (polisi) datang duluan ke lokasi, meminta keterangan saksi, baru kemudian ormas datang. Penyelenggara sendiri yang membongkar panggung serta ornamen-ornamen kegiatan itu disaksikan oleh petugas dan pihak ormas," jelasnya.

Baca juga: Menteri Lukman Ingin Tokoh Agama Dapat Rangkul Kaum LGBT

Polisi saat ini sedang mendalami kasus ini dengan melibatkan saksi ahli dari kalangan psikolog, termasuk mencari tahu siapa yang menyebarkan gambar di media sosial sehingga timbul keresahan masyarakat.

“Yang tahu itu acara LGBT kan psikolog. Kita akan minta mereka sebagai saksi ahli," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com