KOMPAS.com - Sebanyak 18 jenazah korban gempa Donggala dan tsunami Palu, Sulawesi Tengah, dimakamkan secara massal di TPU Poboya, Kota Palu, Senin (1/10/2018).
Ini adalah pemakaman massal tahap pertama dari sejumlah jenazah yang ada di RS Bhayangkara.
Jenazah korban diangkut dengan dua truk polisi dan satu mobil bak dari rumah sakit lalu tiba di TPU sekitar pukul 10.30 Wita.
Petugas sendiri telah menggali lubang seluas 10 x 100 m untuk bisa menampung 1.000 jenazah.
Tak ada prosesi panjang dalam pemakaman ini. Setelah kantung jenazah dimasukkan ke dalam lubang makam massal ini, seorang anggota TNI lalu memimpin doa.
Berikut ini foto-foto selama pemakaman massal korban di Poboya:
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.