Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gerindra Ikut Koalisi Lima Partai di Pilkada Kota/Kabupaten di Jabar

Kompas.com - 22/08/2017, 10:47 WIB
Putra Prima Perdana

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com- Partai Demokrat (PD), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), dan Partai Hanura sepakat untuk berkoalisi di Pilkada Jawa Barat 2018 mendatang. 

Kesepakatan tersebut diputuskan seusai rapat khusus yang mempertemukan Ketua DPW PPP Jabar Ade Munawaroh, Ketua Partai Demokrat Jabar Iwan Sulandjana, Ketua PAN Jabar Hasbullah Rahmat, perwakilan Ketua DPW PKB Jabar dan perwakilan DPD Partai Hanura Jabar di Kota Bandung, Senin (21/8/2017) malam. 

Dalam rapat tersebut, ikut hadir Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Barat Mulyadi sebagai tamu. Ia menyepakati Gerindra ikut koalisi, namun hanya di level pilkada kabupaten/kota. 

"Kita sama-sama ingin menciptakan Pilkada yang aman di Jawa Barat. Mindset-nya jangan berpikir Pilgub terus. Kami di 16 kabupaten/kota juga ada yang tidak bisa hanya bersama PKS," ujar Mulyadi, Selasa (22/8/2017).

(Baca juga:  Tanpa Nasdem, 5 Parpol Ini Sepakat Berkoalisi di Pilkada Jabar)

Di tempat yang sama, Ketua DPW PPP Ade Munawaroh mengatakan, koalisi lima partai sebenarnya tidak mengundang secara khusus Partai Gerindra yang diwakili Mulyadi. 

"Dengan kesadaran sendiri kang Mulyadi datang hari ini untuk bertemu dengan kita, untuk berdiskusi dengan kita. Ini saya serahkan ke Pak Mulyadi apa yang akan beliau lakukan untuk selanjutnya," ujarnya. 

Sebenarnya, lanjut Ade, kesepakatan koalisi hanya diprakarsai empat partai yakni PPP, Partai Demokrat, PAN, dan PKB. "Lalu hari ini datang Gerindra dan Hanura. Kita sih welcome," akunya.  

Kompas TV Survei Elektabilitas Jelang Pilkada Jabar 2018
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com