Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ratusan Rumah Terendam Banjir di Kota Ambon

Kompas.com - 17/07/2017, 13:42 WIB
Rahmat Rahman Patty

Penulis

AMBON, KOMPAS.com - Hujan deras yang mengguyur wilayah kota Ambon sejak Minggu malam hingga Senin pagi menyebabkan sejumlah kawasan di ibu kota Provinsi Maluku itu terendam banjir, Senin (17/7/2017).

Banjir merendam ratusan rumah yang berada di daerah bantaran sungai. Ketinggian air mencapai 1 meter. Kondisi terparah terjadi di kawasan Batu Merah, Batu Gaja, Waiheru, Galala, dan sejumlah kawasan lainnya. 

Selain rumah, jalanan di Kota Ambon, seperti di kawasan AY Patty, Sam Ratulangi, Jalan Jenderal Sudirman dan lainnya ikut terendam. Bahkan, banjir di kawasan AY Patty dan kawasan Sam Ratulangi memasuki pertokoan, sehingga sang pemilik menutup sementara tokonya.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Ambon, Enrico Matitaputty mengatakan, banjir yang terjadi sejak pagi itu telah merendam ratusan rumah warga di beberapa kawasan.

(Baca juga: Warga Korban Banjir Belitung Butuh Obat-obatan)

“Ada ratusan rumah warga yang terendam banjir, pokoknya banyak sekali tapi petugas masih berada di lapangan sampai saat ini jadi belum bisa kita pastikan berapa jumlahnya,” kata Enrico.

Dia meminta warga yang tinggal di bantaran sungai dan di bawah lereng-lereng gunung agar tetap waspada mengingat cuaca buruk dan hujan masih berpotensi terjadi di kota Ambon.

 

Mengenai dampak banjir, pihaknya masih menunggu data dari lapangan. 

Kompas TV Musibah banjir melanda sebagian wilayah Kabupaten Belitung Timur, Bangka Belitung.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com