Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dihujani Batu oleh Mahasiswa, Polisi Pilih Mundur

Kompas.com - 20/11/2014, 13:57 WIB
Kontributor Ambon, Rahmat Rahman Patty

Penulis

AMBON, KOMPAS.com - Bentrok antara Mahasiswa Universitas Pattimura Ambon dan polisi akhirnya pecah di Jalan M Putuhena, Kamis (20/11/2014). Bentrok terjadi setelah polisi menangkap dua pengunjuk rasa dan berusaha membubarkan aksi blokade jalan yang dilakukan mahasiswa.

Para mahasiswa yang terdesak akhirnya masuk ke dalam kampus dan menghujani polisi dengan batu. Aksi para mahasiswa ini memaksa polisi mundur. Mereka hanya bisa bertahan di balik pagar kampus.

Selain tertangkap, dalam bentrokan itu seorang mahasiswa juga menderita memar karena terkena pukulan polisi. Bentrokan baru mereda setelah pejabat kampus melakukan negosiasi dengan polisi dan membebaskan dua mahasiswa yang sebelumnya ditahan.

Berdasarkan pantauan di lapangan, saat ini blokade jalan telah dibuka, arus lalu lintas pun sudah normal kembali.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, aksi protes mahasiswa terhadap kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) oleh pemerintah dilakukan dengan cara memblokade ruas Jalan M Putuhena yang merupakan akses utama menuju Bandara Internasional Pattimura.

Aksi blokade jalan tersebut sempat dibubarkan paksa oleh aparat TNI, namun mahasiswa kembali menggelar aksi yang sama dengan memblokade ruas jalan tersebut. Aksi kedua kali dilakukan mahasiswa dengan jumlah massa yang besar. Aksi blokade jalan ini membuat arus lalu lintas dari dan menuju bandara lumpuh total selama beberapa jam. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com