Salin Artikel

Cari Sampah, Pemulung Asal Semarang Temukan Mayat Bayi

Awalnya, mayat bayi yang dia temukan sekitar pukul 06.00 WIB di tong sampah tersebut dikira sebuah boneka. 

Saat dicek, ternyata bayi berjenis kelamin laki-laki yang sudah tak bernyawa. 

"Itu pas buka saya lihat kok kayak kepala bayi. Awalnya saya kira boneka," jelas Aji saat ditemui di lokasi kejadian, Jumat (24/5/2024). 

Sementara itu, Kapolsek Tembalang Kompol Wahdah Maulidiawati mengatakan, bayi tersebut ditemukan di tumpukan sampah oleh seorang pemulung. 

"Itu ditemukan tadi pagi sekitar jam 6 pagi," jelas Wahdah.

Saat ini, bayi tersebut sudah dibawa oleh Tim Inafis Polrestabes Semarang untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. 

"Kondisinya terbungkus plastik sampah beserta sampah-sampah lainnya," imbuh dia. 


Masih dilakukan penyelidikan

Menurutnya, bayi tersebut memang sudah waktunya lahir. Dengan ditandai bagian tubuh yang sudah lengkap. 

"Karena kalau dilihat dari ini sudah lengkap semua," paparnya. 

Selanjutnya, Polsek Tembalang akan melakukan penyelidikan soal penemuan bayi yang ditemukan meninggal di dalam tong sampah tersebut. 

"Ini untuk sementara masih kita lakukan penyelidikan," terangnya. 

https://regional.kompas.com/read/2024/05/24/150500978/cari-sampah-pemulung-asal-semarang-temukan-mayat-bayi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke