Salin Artikel

Penculik Balita di Bima Ditangkap di Dompu, Korban dalam Kondisi Selamat

DOMPU, KOMPAS.com - LS (37), terduga pelaku penculik balita berusia tujuh bulan di Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB), akhirnya ditangkap polisi pada Rabu (22/5/2024) sekitar pukul 19.30 Wita.

Pelaku ditangkap saat bersembunyi di rumah keluarganya di Desa Tembalae, Kecamatan Pajo, Kabupaten Dompu, NTB.

"Pelaku ditangkap tadi di Desa Tembalae dan balitanya dalam kondisi selamat," kata Kapolsek Pajo, Ipda Gunawan Husni Jaya saat dikonfirmasi, Rabu.

Gunawan menjelaskan, setelah mendapat informasi terkait keberadaan LS, polisi langsung terjun ke lokasi untuk melakukan penangkapan dan menggiringnya ke Mapolsek Pajo.

Namun, tak lama di polsek LS langsung dibawa ke Polres Dompu, sebab dikhawatirkan pelaku menjadi bulan-bulanan warga yang terus berdatangan melihat kondisi korban.

"Karena ada kerumunan massa tadi langsung kita bawa ke polres, termasuk korbannya. Kita juga belum sempat interogasi pelaku," ujarnya.

Setelah melancarkan aksi penculikan terhadap korban di Pasar Raya Tente pada Selasa (21/5/2024), pelaku langsung menuju rumah keluarganya di Dompu untuk menyembunyikan korban.

Namun, aksinya itu berhasil diketahui sehingga tak lama kemudian ditangkap polisi.

"Waktu ditangkap tadi dia sedang berada dalam rumah, itu rumah keluarganya," kata Gunawan.

Sebelumnya, Kepolisian Resor (Polres) Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB), mengerahkan personel gabungan untuk memburu wanita berinisial LS (37) yang diduga menculik A, seorang balita yang berusia tujuh bulan.

Dalam upaya pencarian itu, personel gabungan disebar ke beberapa lokasi strategis seperti pelabuhan, terminal dan bandara di Bima.

"Kami sudah menyebar anggota untuk mempersempit ruang gerak pelaku," kata Kasi Humas Polres Bima Kota, Iptu Adib Widayaka saat dikonfirmasi, Rabu (22/5/2024).

https://regional.kompas.com/read/2024/05/22/210200778/penculik-balita-di-bima-ditangkap-di-dompu-korban-dalam-kondisi-selamat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke